Suara.com - Suarnati Daeng Kanang (46) menjadi sorotan karena memamerkan emas seberat 180 gram setibanya di bandara Sultan Hasanuddin Makassar, Rabu (5/7/23) usai pulang melaksanakan ibadah haji. Namun setelah ditelusuri lebih lanjut, emas yang diklaimnya beli di Arab Saudi ternyata imitasi.
Bea Cukai Makassar mengonfirmasi hal tersebut setelah memeriksa Suarnati di kampung halamannya. Emas tersebut ternyata seharga Rp900 ribu yang bertolak belakang dengan pengakuan Suarnati yakni harga emas tersebut Rp216 juta.
"Berdasarkan penelitian kami, barang tersebut sudah kami koordinasikan juga dengan Pegadaian. Dan dari Pegadaian menyimpulkan bahwa barang tersebut bukan emas. (Berarti imitasi) iya kemungkinan seperti itu," kata Ria saat ditemui wartawan, Senin (10/7/2023) sore.
Pemeriksaan terhadapnya bermaksud untuk pengenaan pajak sekitar Rp17 juta karena nilai emas tersebut.
Berkaitan dengan itu, berikut profil Suarnati jemaah haji yang viral bergelimang emas ternyata imitasi.
Suarnati adalah warga Jalan Muhamamd Tahir Lepping, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar yang berusia 46 tahun. Ia adalah pemilik toko yang menjual kebutuhan sehari-hari.
Suarnati juga merupakan pengusaha burger bernama Hilda Burger. Jemaah haji ini juga memiliki kos-kosan di rumahnya dan kontrakan di Jembatan Merah, Cendrawasih, Makassar.
Menurut sang anak, Winda, Suarnati telah menunaikan umrah sebanyak 3 kali. Setiap pulang dari Tanah Suci, ibunya kerap membeli emas.
Meskipun membeli emas ratusan gram dan pamer di media sosial, tetangga Suarnati menilai ia adalah sosok yang dermawan dan ramah. Suanarti dinilai kerap memberi uang ke masyarakat yang mengadakan acara.
Baca Juga: Pulang Ibadah Haji, AHY Bakal Jemput Anies di Bandara Soetta Malam Ini
Suarnati sempat harus menunggu 13 tahun untuk melaksanakan haji. Bahkan 2 hari sebelum berangkat, ia harus menjalani operasi batu empedu.
"Tapi alhamdulillah selama proses haji semua dilancarkan bahkan tidak pernah merasakan sakit pasca operasi," ujarnya.
Motif dan Sikap Suarnati Usai Pamer Emas di Media Sosial
Suarnati mengaku menjadi takut dan sedih usai melihat komentar pengguna media sosial yang menghujatnya. Suarnati takut membuka komentar usai dirinya viral.
Motif Suarnati berpenampilan seperti itu bukan karena pamer tetapi nazar saat pulang dari Tanah Suci. Kendati demikian, Suarnati memaafkan pengguna media sosial yang menghujatnya.
"Iye nazar tapi ya Allah, iye kodong sebelum daftar (haji) memang sudah bernazar pakaian saya akan seperti ini tapi entah kenapa banyak yag hujat pamer," jelasnya.
Berita Terkait
-
Adu Harga Emas Haji Mira Hayati vs Suanarti, Siapa Unggul?
-
Viral Jemaah Haji Makassar Pamer Emas, MUI Ingatkan Posisi Manusia di Hadapan Tuhan
-
MUI Sesalkan Ada Jemaah Haji Sulsel Pakai Perhiasan Emas 180 Gram saat Tiba di Tanah Air
-
Pulang Ibadah Haji, AHY Bakal Jemput Anies di Bandara Soetta Malam Ini
-
Jemaah Haji Asal Makassar yang Pamer Emas 180 Gram Akui Perhiasannya Imitasi, Harganya Cuma Rp 900 Ribu: Bea Cukai Kena Prank
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Keji! Nenek Mutmainah Tewas, Jasadnya Diduga Dibakar dan Dibuang Perampok ke Hutan
-
Subsidi Menyusut, Biaya Naik: Ini Alasan Transjakarta Wacanakan Tarif Baru
-
Strategi Baru Turunkan Kemiskinan, Prabowo Akan Kasih Fasilitas buat UMKM hingga Tanah untuk Petani
-
Empat Gubernur Riau Tersandung Korupsi, KPK Desak Pemprov Berbenah
-
Nasib Gubernur Riau di Ujung Tanduk, KPK Umumkan Status Tersangka Hari Ini
-
Pemprov Sumut Dorong Ulos Mendunia, Masuk Daftar Warisan Budaya Dunia UNESCO
-
Alamak! Abdul Wahid jadi Gubernur ke-4 Terseret Kasus Korupsi, Ini Sentilan KPK ke Pemprov Riau
-
Nasib Diumumkan KPK Hari Ini, Gubernur Riau Wahid Bakal Tersangka usai Kena OTT?
-
OTT KPK di Riau! Gubernur dan Kepala Dinas Ditangkap, Siapa Saja Tersangkanya?
-
KPK Sebut OTT di Riau Terkait dengan Korupsi Anggaran Dinas PUPR