Suara.com - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono, berharap ada lagi pemimpin Indonesia yang merupakan kelahiran Pacitan, Jawa Timur. Hal ini berarti seperti ayahnya, Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang berasal dari Pacitan.
Namun, pria yang akrab disapa Ibas itu tak merinci siapa calon pemimpin asal Pacitan yang dimaksud. Ia hanya berharap Pacitan bisa semakin maju hingga lahir pemimpin seperti SBY lainnya.
“Saya tentu ingin Pacitan semakin hari, semakin berkembang. Semakin hari, semakin terdengar. Kalau kita saja bangga pernah memiliki presiden dari Kabupaten Pacitan, tentu kita ingin pemimpin-pemimpin ke depan juga berasal dari Kabupaten Pacitan,” ujar Ibas kepada wartawan, Kamis (20/7/2023).
Diketahui, Partai Demokrat saat ini disinyalir kuat hendak mendorong Ketua Umum Demokrar, Agus Harimurtu Yudhoyono (AHY) sebagai Calon Wakil Presiden (Cawapres) mendampingi Anies Baswedan. Namun, putra sulung SBY itu merupakan pria kelahiran Bandung, Jawa Barat.
Terkait pembangunan wilayah Pacitan, Ibas menyebut pentingnya dukungan terhadap pembangunan infrastruktur yang ada di tingkat desa, kecamatan, maupun kabupaten. Ia pun baru saja meresmikan pembangunan kios pasar dalam Program Pembangunan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah (PISEW).
“Salah satu tugas kami adalah menyiapkan infrastruktur perdagangannya. Saya senang dengan konsep mbah lurah, pembangunan kios ini tidak ditaruh di depan. Mengapa demikian? Karena kita ingin terjadinya keadilan dalam berjualan. Yang depan untung, yang belakang pun juga untung,” imbuhnya.
Dalam pengawalan program PISEW ini, Ibas meresmikan 8 unit kios dan 2 kamar mandi. Pada kesempatan tersebut, Ibas menyampaikan ingin bersinergi bersama masyarakat dan pejabat setempat dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, termasuk meningkatkan kualitas pendidikan untuk generasi muda.
Lalu, Ibas juga ingin agar para petani bisa mengembangkan usaha pertaniannya dan mendapatkan pupuk dengan mudah. Para pedagang pun juga bisa mendapatkan penghasilan yang semakin meningkat.
“Kita juga harus mendukung para petani kita, mereka juga harus bisa mengembangkan usaha pertaniannya. Dan kita juga berharap ibu-ibu, emak-emak yang hendak berjualan di pasar, semakin hari penghasilannya semakin meningkat,” pungkasnya.
Baca Juga: Jejak Hubungan Prabowo dan Megawati, Bakal Bernasib Seperti SBY?
Berita Terkait
-
5 Poin Penting Pidato Politik AHY: Bandingkan SBY vs Jokowi?
-
Adu Mewah Tas Hermes Menantu SBY, Koleksinya Aliya Rajasa Lebih Mahal 7 Kali Lipat Dibanding Punya Annisa Pohan
-
Jejak Hubungan Prabowo dan Megawati, Bakal Bernasib Seperti SBY?
-
Puan Sampaikan Klarifikasi, Pastikan Hubungan Megawati dan Prabowo Baik-baik Saja
-
Nasib Prabowo Diramal Bakal Di-SBY-kan oleh Megawati, Maksudnya Apa?
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta