Ketua Komnas Perlindungan Anak (PA), Arist Merdeka Sirait dinyatakan meninggal dunia pada Sabtu (26/8/2023) pagi. Kabar duka tersebut dibenarkan oleh Staf Komnas PA, Raihanif Putra.
Putra menjelaskan Arist meninggal dunia pada pukul 08.30 WIB di Rumah Sakit Polri, Jakarta Timur. Putra sendiri tidak menjelaskan lebih rinci terkait dengan penyebab kematian Arist, tetapi ia menyebut bahwa Arist meninggal dunia karena mengalami sakit dan sempat di rawat di RS Polri.
Lantas, seperti apakah rekam jejak Arist Merdeka Sirait tersebut? Simak informasi lengkapnya berikut ini.
Rekam Jejak Arist Merdeka Sirait
Sosok Arist Merdeka Sirait sudah lama dikenal oleh masyarakat. Ia kerap kali muncul di media dalam berbagai kasus yang melibatkan anak-anak.
Arist Merdeka Sirait mengemban jabatan sebagai Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA), sejak tahun 2010 menggantikan Seto Mulyadi atau yang lebih akrab dengan sapaan Kak Seto.
Arist lahir di Pematang Siantar, Sumatera Utara pada 17 Agustus 1960. Sebagai informasi, nama tengah Merdeka diambil karena pria 63 tahun tersebut lahir bertepatan dengan momen perayaan ulang tahun kemerdekaan RI, yakni 17 Agustus.
Sebelumnya, Arist Merdeka Sirait merupakan seorang aktivis buruh yang aktif di berbagai organisasi buruh dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM). Namun, setelah melihat kejadian anak-anak yang harus bekerja dan diperlakukan tidak seharusnya, Arist lalu mencoba menekuni karir di bidang pendampingan untuk anak-anak.
Pada tahun 1981, Arist memutuskan berpindah haluan menjadi aktivis buruh anak. Kemudian, tahun 1987 ia mendirikan sebuah Yayasan Komite Pendidikan Anak Kreatif (Kompak) Indonesia.
Baca Juga: Berita Duka! Ketua Komnas PA Arist Merdeka Sirait Meninggal Dunia
Sebagai informasi, Kompak merupakan tempat buruh anak bisa mendapatkan bekal kepribadian melalui pendidikan toleransi, demokrasi, dan baca tulis.
Seiring dengan berjalannya waktu, tepatnya pada tahun 1988, Arist bersama dengan Kak Seto dan beberapa aktivis yang mempunyai perhatian pada anak mendirikan Komisi Nasional Perlindungan Anak atau Komnas PA.
Pada saat itu, Kak Seto menduduki jabatan sebagai Ketua Umum, dan Arist menjabat sebagai Sekretaris Jenderal. Dua belas tahun berjalan, Arist pun kemudian terpilih sebagai Ketua Komnas PA untuk menggantikan Kak Seto.
Sepak terjangnya dalam menangani berbagai permasalahan anak yang terjadi di masyarakat sudah sangat berpengalaman.
Ia juga pernah menyoroti bebasnya Ariel Peterpan yang disambut dengan dengan gembira oleh para penggemarnya sampai bolos sekolah demi menyambut sosok Ariel yang keluar dari penjara di tahun 2012 lampau.
Sejak masih berusia dini, Arist sendiri sudah banyak melihat banyak rekan-rekannya yang tidak bisa mengenyam pendidikan karena faktor ekonomi. Hal tersebutlah yang menjadikan ayah Arist berniat untuk membangun sekolah di area perkebunan.
Berita Terkait
-
Berita Duka! Ketua Komnas PA Arist Merdeka Sirait Meninggal Dunia
-
Arist Merdeka Sirait, Ketua Komnas PA Meninggal Dunia
-
5 Bulan Belum Bertemu Anak, Yama Carlos Adukan Istri ke Komnas Perlindungan Anak
-
Kelakuan Ria Ricis Ajak Baby Moana Main Jetski Dikomentari Komnas PA: Jangan Eksploitasi Anak Demi Konten!
-
Soroti Aksi Ria Ricis, Komnas Perlindungan Anak: Hentikan Eksploitasi Anak Demi Konten!
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Belum Jadi Kader Resmi, Jokowi Disebut Sudah Ajak Relawannya untuk Masuk PSI
-
Kunjungi SRMP 1 Deli Serdang, Gus Ipul Pastikan Sekolah Rakyat Ramah Disabilitas
-
Ahmad Muzani di Harlah NU: Bangsa Ini Berutang Jasa pada Kiai dan Santri
-
Sesuai Arahan Presiden, Gus Ipul Serahkan Santunan Ahli Waris Korban Banjir Deli Serdang
-
Satu Abad NU, Gus Yahya: Persatuan Menguat Usai Dinamika yang Hebat
-
Menhan Ungkap Pertemuan Prabowo dan Tokoh Oposisi: Apa yang Dibahas?
-
Risiko Matahari Kembar di Tubuh Polri, Mengapa Kapolri Pilih Mundur Ketimbang Jadi Menteri?
-
Aktivis 98 Kritik Pernyataan 'Titik Darah Penghabisan' Kapolri: Siapa yang Mau Dihadapi?
-
Geger! Jutaan Dokumen Rahasia Jeffrey Epstein Dirilis, Nama Donald Trump Muncul 5.300 Kali
-
Diterpa Isu Reshuffle, Pratikno Tegas Bantah Siapkan Surat Pengunduran Diri