Suara.com - Hanya dalam hitungan jam, Kaesang Pangarep kini sudah menyandang status ketua umum partai. Ia resmi jadi Ketum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) setelah disahkan dalam acara Kopi Darat Nasional (Kopdarnas) PSI di Jakarta Theater, Senin (25/9/2023) malam.
Dalam pidatonya, Kaesang tampak bersemangat, berapi-api membakar para kader PSI yang hadir di acara Kopdarnas itu. Setidaknya ada enam poin yang dibicarakan Kaesang dalam pidato politiknya.
Berikut isi pidato lengkap Kaesang di acara Kopdarnas PSI di Jakarta Theater, Senin (25/9/2023) malam:
PESAN UNTUK GENERASI SAYA
Assalamu’alaikum Wr. Wb. Selamat malam bro dan sis, Mas dan Mbak semua. Shalom, Om Swastiastu, Namo Buddhaya, Salam Kebajikan!
Sebelum memulai, saya ingin menyampaikan rasa hormat setinggi-tingginya kepada orang-orang spesial.
Ijinkan saya berterima kasih kepada Ketua Dewan Pembina PSI Big Bro Jeffrie Geovannie, Wakil Ketua Dewan Pembina Sis Grace Natalie, Sekretaris Dewan Pembina Bro Raja Juli Antoni, kencengin sabuk pengamannya ya Bro Wamen, eh Bro Sekjen. Terima kasih kepada seluruh jajaran Dewan Pembina yang telah memberi kepercayaan kepada saya.
Terima kasih kepada Bro Giring Ganesha. Bro adalah kawan dan partner berjuang yang hebat. Lawan bermain game Fifa yang tangguh walaupun gak tangguh-tangguh banget. Terima kasih kepada Sis Isyana dan teman-teman DPP semua.
Terima kasih kepada teman-teman Pengurus DPW, DPD seluruh Indonesia.
Baca Juga: Waduh! PSI Disebut Tengah Bangun Identitas Sebagai Partai Gimik Gara-gara Kaesang
Terima kasih yang amat sangat dalam pula, selain diterima sebagai anggota, saya pun didaulat menjadi nahkoda bagi bahtera bernama PSI ini. Kalau disebut kapal besar, rasanya kita masih menuju ke sana. Tapi saya yakin dan optimis, arus dan gelombang akan berpihak ke kita: "ANAK MUDA".
Terima kasih atas kehadiran 137 organ Relawan Pak Jokowi yang telah mengantarkan Pak Jokowi sebagai presiden 2 periode. Dan, masih setia bersama beliau sampai sekarang dan semoga selamanya.
Saya percaya bahwa partai politik penting dalam pemilihan presiden. Namun, belum tentu kandidat tersebut menang tanpa ada dukungan dari relawan yang bergerak dengan ikhlas, tanpa pamrih. Sekali lagi, terima kasih dan semoga kita dapat berkolaborasi.
Terima kasih khususnya untuk istri tercinta. Tanpa restu istri, saya tidak akan berdiri disini. I love you so much istriku sayang.
Sebelum saya memberi sambutan, saya meminta tepuk tangan yang paling meriah kepada dua ketua umum PSI: Sis Grace dan bro Giring. Dua orang yang berjasa dalam membangun fondasi PSI.
Dalam sambutan saya yang pertama ini, saya akan menyampaikan 150 poin penting. Jadi ini akan memakan waktu yang cukup lama. Ndak kok, cuma ENAM hal penting aja dan semoga bermanfaat bagi kita semua.
Berita Terkait
-
Waduh! PSI Disebut Tengah Bangun Identitas Sebagai Partai Gimik Gara-gara Kaesang
-
Keluarga Sendiri Kalah, Giring Cerita Ibunya Setiap Hari Habiskan 20 Menit untuk Doakan Jokowi
-
Melebihi Jokowi, Segini Perkiraan Harta Kekayaan Kaesang Pangarep Ketua Umum PSI yang Baru
-
Urung Spill Kelakuan Jokowi di Rumah, Kaesang: Saya Bakal Kualat
-
Menguak Makna Terselubung Kemeja Kotak-Kotak Kaesang Pangarep Saat Jadi Ketum PSI
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Bukan Cuma 28, Satgas PKH Ungkap Potensi Gelombang Baru Pencabutan Izin Perusahaan Pelanggar Hutan
-
KAI Daop 1 Rilis Jadwal Mudik Lebaran 2026, Siapkan 37 Ribu Kursi Per Hari
-
Pascabanjir Cengkareng, Sudin LH Jakbar Angkut 187 Ton Sampah dalam 8 Jam
-
Mensos Paparkan Data Bencana Januari 2026: 34 Titik Melanda Indonesia, Jawa Jadi Wilayah Terbanyak
-
12 Aparat Hukum Diduga Perkosa Seorang Ibu di Papua, Saksi Mata Ungkap Kronologi Pilu
-
Mensos: Indonesia Resmi Miliki Data Tunggal DTSEN, Tak Ada Lagi Kementerian Punya Data Sendiri
-
Dua Bulan Bencana Sumatra: 1.204 Korban Meninggal, Ratusan Orang Hilang
-
Kemensos Butuh Rp2 Triliun Tangani Pasca-Bencana Sumatra, Anggaran Tersedia Baru Rp600 Miliar
-
KPK Ungkap Perusahaan Rudy Tanoesoedibjo Tak Salurkan Bansos
-
Isu Reshuffle Kabinet Mencuat, Menlu Sugiono: Saya Baru Dengar Sekarang