Suara.com - Bakal capres Koalisi Perubahan, Anies Baswedan pamer mengenai kemajuan yang terjadi di wilayah Kepulauan Seribu saat masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Hal itu disampaikan Anies dalam pidato kebangsaannya di Universitas Muhammadiyah Surakarta, Sabtu (4/11/2023).
Anies awalnya berbicara mengenai ketimpangan yang terjadi di wilayah-wilayah yang berada di luar pulau jawa dan kota-kota besar.
"Begitu kita keluar dari kota besar, keluar dari Pulau Jawa. Apalagi di daerah yang jauh jaraknya dari jawa, maka kita akan menemukan ketimpangan yang luar biasa," kata Anies.
Anies menegaskan bahwa Indonesia didirikan tidak hanya untuk melayani sejumlah kelompok tapi untuk kemaslahatan seluruh rakyatnya.
Ia lalu memamerkan kemajuan yang terjadi di wilayah Kepulauan Seribu saat masih aktif bertugas sebagai Gubernur DKI Jakarta. Anies menyampaikan saat itu kondisi Kepulauan Seribu sangat timpang dengan wilayah daratan Ibu Kota.
"Begitu datang ke tempat itu (Kepulauan Seribu), mereka seperti bukan bagian dari Ibu Kota, ketimpangannya luar biasa," kata Anies.
Ia menyebut saat itu wilayah Kepulauan Seribu masih kesulitan untuk mendapatkan listrik, air bersih hingga pelayanan kesehatan yang memadai.
"Bagaimana mungkin kita mengatakan kepada penduduk yang tinggal di pulau-pulau jauh, kalau yang tinggal di pulau-pulau bagian dari Ibu Kota tidak mendapatkan pelayanan," ujar dia.
Baca Juga: Anies Sebut Uni Eropa Tak Mungkin Punya Pasukan Perang Yang Kuat, Kenapa?
Namun begitu, semasa dia menjadi Gubernur DKI masa-masa sulit itu bisa diatasi. Dia mengklaim situasi di Kepulauan Seribu kini setara dengan wilayah Jakarta di daratan.
"Diubah itu semua, alhamdulillah sekarang kondisi kepulauan setara dengan kondisi daratan di Jakarta," kata Anies.
Ia lalu memamerkan jika air keran di Kepulaun Seribu saja saat ini sudah bisa langsung diminum.
"Bahkan kalau kepulauan hari ini kalau dibuka air keran, airnya udah bisa diminum kenapa karena teknologinya sudah canggih bisa dipakai lebih murah," katanya lagi.
Tak hanya urusan air bersih, Anies mengklaim jika segala sektor di Kepulaun Seribu kini sudah semakin membaik karena adanya perubahan.
"Semuanya, fasilitas, pasarnya kesehatan nya, pendidikannya. Ternyata ketika sudah kami lihat apa yang dibutuhkan, yang dibutuhkan bukan apa-apa, kecuali kemauan dan secarik kertas dan selembar tanda tangan, jadilah perubahan," imbuh Anies.
Berita Terkait
-
Anies Sebut Uni Eropa Tak Mungkin Punya Pasukan Perang Yang Kuat, Kenapa?
-
Anies Bicara Nasib Surya Paloh Usai Resmi Deklarasi Capres: Tidak Ada Lagi Tamu, Semua Menjauh
-
Anies Ajak Warga Ikut Aksi Akbar 'Bela Palestina' Di Monas Besok
-
Sosok Kapten Timnas AMIN Sudah Diputuskan, Jazilul PKB: Rakyat Biasa, Bukan Pengusaha, Bukan Bagian Oligarki
-
Anies-Muhaimin Butuh 97 Juta Suara untuk Menang di Pilpres 2024, PKB Beberkan Hasil Survei Internal
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
RUU KUHAP Dinilai Ancam HAM, Koalisi Sipil Somasi Prabowo dan DPR: Ini 5 Tuntutan Kuncinya
-
RUU KUHAP Bikin Polisi Makin Perkasa, YLBHI: Omon-omon Reformasi Polri
-
Sepekan Lebih Kritis, Siswa SMP Korban Bullying di Tangsel Meninggal Usai Dipukul Kursi
-
Percepat Penanganan, Gubernur Ahmad Luthfi Cek Lokasi Tanah Longsor Cibeunying Cilacap
-
Ribuan Peserta Ramaikan SRGF di Danau Ranau, Gubernur Herman Deru Apresiasi Antusiasme Publik
-
Heboh Pakan Satwa Ragunan Dibawa Pulang Petugas, Pramono Membantah: Harimaunya Tak Keluarin Nanti
-
Jejak Karier Mentereng Mayjen Agustinus Purboyo, Kini Pimpin 'Pabrik' Jenderal TNI AD Seskoad
-
Apa Ketentuan Pengangkatan Honorer PPPK Paruh Waktu 2025? Ini Aturan KemenpanRB
-
Pramono Ungkap Fakta Baru Buntut Ledakan SMAN 72: Banyak Siswa Ingin Pindah Sekolah
-
Aksi Heroik 10 Anjing Pelacak K9, Endus Jejak Korban Longsor Maut di Cilacap