Suara.com - Meski KPU belum memutuskan hasil pemilu, paslon Prabowo-Gibran sudah mendeklarasikan kemenangannya. Berdasarkan hasil quick count atau hitung cepat, pasangan nomor urut 2 itu unggul jauh dari paslon lain dalam perolehan suara yang mencapai 50 persen lebih.
Gubernur DIY, Sri Sultan HB X pun memberikan tanggapannya. Ditemui di Kompleks Kepatihan Yogyakarta, Kamis (15/02/2024), Sultan mengungkapkan para capres masih perlu menunggu hasil perhitungan suara dari KPU.
"Tapi kan masih perlu menunggu [perhitungan kpu]," ujarnya.
Namun bila Prabowo-Gibran sudah meyakini kemenangan dalam pilpres kali ini, Sri Sultan HB X tidak mempermasalahkannya.
Yang terpenting siapapun yang terpilih jadi presiden dan wakil presiden harus mampu membangun dialog.
Sri Sultan HB X pun mendukung ada pertemuan antara pasangan yang terpilih dengan dua pasangan lainnya. Hal itu penting untuk membangun persatuan dan kesatuan bangsa.
"Mereka [para capres] kan bisa membangun dialog itu. Sesama saudara satu bangsa kok masa enggak bisa [konsolidasi] ya harus bisa, itu saja yang penting. Sudah selesai [pemilu]," tandasnya.
Sultan juga berharap tidak ada masyarakat yang terkotak-kotak setelah Pemilu usai. Sebab perbedaan pilihan sudah tidak lagi berlaku saat presiden nantinya terpilih
"Bagaimana kita bisa membangun satu sikap lagi bersama tidak terkotak-kotak karena rakyatnya sudah menentukan pilihannya," ungkapnya.
Baca Juga: Momen Pendukung Lindungi Gambar Prabowo-Gibran dari Sengatan Matahari di TPS
Namun kembali Sultan mengingatkan agar masyarakat tetap menunggu hasil rekapitulasi resmi dari KPU RI. Dengan demikian legalitas kepemimpinan presiden dan wakil presiden bisa dipastikan.
"Tapi perlu menunggu ya, kalau itu dianggap benar [phitung cepat] ya monggo saja," paparnya.
Sebelumnya, pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming unggul dalam raihan suara Pemilihan Presiden 2024. Selain quick count, hasil sementara rekapitulasi suara (real count) Pilpres 2024 yang dilakukan KPU hingga Kamis (15/2) pukul 04.00 WIB pun menyatakan pasangan Prabowo-Gibran Raka unggul atas Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud.
Prabowo-Gibran meraih 55 persen lebih suara. Sedangkan Anies-Muhaimin sekitar 24 persen dan Ganjar-Mahfud sekitar 19 persen suara.
Kontributor : Putu Ayu Palupi
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
-
Danantara 'Wajibkan' Menkeu Purbaya Ikut Rapat Masalah Utang Whoosh
-
Viral Biaya Tambahan QRIS Rp500: BI Melarang, Pelaku Bisa Di-Blacklist
-
Harga Minyak Dunia Merosot Imbas Stok AS Melonjak
Terkini
-
Mencuat di Komisi Reformasi Polri: Mungkinkah Roy Suryo Cs dan Jokowi Dimediasi?
-
MK Batalkan Aturan HGU 190 Tahun di IKN, Airlangga: Investasi Tetap Kami Tarik!
-
'Dilepeh' Gerindra, PSI Beri Kode Tolak Budi Arie Gabung: Tidak Ada Tempat Bagi Pengkhianat Jokowi
-
Bentuk Posbankum Terbanyak, Pemprov Jateng Raih Rekor MURI
-
Soal UMP Jakarta 2026, Legislator PKS Wanti-wanti Potensi Perusahaan Gulung Tikar
-
Anggaran Makan Bergizi Gratis 2025 Naik Jadi Rp99 Triliun, BGN Siap Gelontorkan Rp1,2 T per Hari
-
Bukan Tak Senang, Ini Alasan Prabowo Larang Siswa Sambut Kunjungan Presiden
-
10 Wisata Alam Jember untuk Libur Akhir Tahun, dari Pantai Eksotis hingga Situs Megalitik
-
Adian Napitupulu Siap Temui Purbaya Bawa Data: Milenial-Gen Z Justru Suka Produk Thrifting
-
Ketua BGN Tak Masalah Anak Wakil Ketua DPRD Sulsel Punya 41 SPPG: Siapa yang Mampu Silakan Bangun