Suara.com - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) digadang-gadang bakal segera dilantik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi Menteri ATR/BPN. Pelantikan dijadwalkan para Rabu (21/2/2024) hari ini pukul 11.00 WIB nanti.
Kabar bakal dilantiknya AHY santer sejak Selasa kemarin, dia disebut bakal menggantikan posisi Hadi Tjahjanto yang di saat bersamaan disebut bakal digeser untuk mengisi posisi Menkopolhukam.
Meski demikian, Presiden Jokowi meminta publik untuk menanti keputusannya apakah ia bakal mengangkat AHY atau tidak dan akan diumumkan Rabu (21/2/2024) hari ini.
"Besok (hari ini) ditunggu saja jam 10," kata Jokowi di Ancol, Jakarta, Selasa (20/2/2024).
Di sisi lain, Juru Bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengungkapkan, AHY sudah siap menerima panggilan negara tersebut.
Dia bilang, Jokowi tentu tak salah pilih ketika hendak melantik AHY jadi menterinya. Sebab, rekam jejak AHY sudah tidak diragukan lagi.
Profil AHY
Agus Harimurti Yudhoyono atau biasa dipanggil AHY, tentu sudah tak asing. Ia adalah putra Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). AHY lahir pada 10 Agustus 1978 di Bandung, Jawa Barat.
AHY juga memiliki sosok adik yang juga menjadi politisi Demokrat yakni Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas.
Adapun sosok Ketua Umum Partai Demokrat ini menikahi sosok artis, Annisa Pohan sejak 2005 silam. Keduanya dianugerahi seorang putri semata wayang bernama Almira Tunggadewi Yudhoyono.
Alumnus Harvard
AHY memulai kariernya di militer dengan menempun pendidikan di Akademi Militer (Akmil). Ia lulus Akmil dan meraih Bintang Adi Makayasa pada bulan Desember 2000 sebagai lulusan terbaik.
Tak cukup dengan pendidikannya di militer, AHY juga mengambil pendidikan sipil. Tercatat, AHY merupakan tamatan perguruan tinggi bergengsi di dunia yakni Harvard University.
AHY berhasil mengantongi gelar Master in Public Administration dari Harvard sekaligus Master of Science in Strategic Studies dari Universitas Teknologi Nanyang, Singapura.
Terakhir, AHY melengkapi pendidikannya di Webster University, Amerika Serikat.
Berita Terkait
-
Segini Gaji dan Tunjangan AHY Jika Dilantik Jadi Menteri
-
Jokowi Dikabarkan Lantik AHY Jadi Menteri ATR/BPN Hari Ini, Dulu Sempat Diisukan Jadi Mentan Tapi Gagal
-
AHY Dikabarkan Jadi Menteri, Annisa Pohan Unggah Ceramah Ustaz Bahas Kutu Loncat
-
Agenda Jokowi Hari Ini: Lantik Menkopolhukam Dan Menteri ATR/BPN Di Istana Negara
-
Pertama Kali Dalam Sejarah Demokrat Dan PDIP Bersatu, Bila Benar AHY Dilantik Jadi Menteri Jokowi Hari Ini
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Nasib Gubernur Riau di Ujung Tanduk, KPK Umumkan Status Tersangka Hari Ini
-
Pemprov Sumut Dorong Ulos Mendunia, Masuk Daftar Warisan Budaya Dunia UNESCO
-
Alamak! Abdul Wahid jadi Gubernur ke-4 Terseret Kasus Korupsi, Ini Sentilan KPK ke Pemprov Riau
-
Nasib Diumumkan KPK Hari Ini, Gubernur Riau Wahid Bakal Tersangka usai Kena OTT?
-
OTT KPK di Riau! Gubernur dan Kepala Dinas Ditangkap, Siapa Saja Tersangkanya?
-
KPK Sebut OTT di Riau Terkait dengan Korupsi Anggaran Dinas PUPR
-
Polisi Berhasil Tangkap Sindikat Penambangan Ilegal di Taman Nasional Gunung Merapi
-
600 Ribu Penerima Bansos Dipakai Judi Online! Yusril Ungkap Fakta Mencengangkan
-
Pemerintah Segera Putihkan Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan, Catat Waktunya!
-
Pengemudi Ojol Jadi Buron Usai Penumpangnya Tewas, Asosiasi Desak Pelaku Serahkan Diri