Suara.com - Pesawat angkut militer Il-76 Rusia dilaporkan terjatuh setelah lepas landas di wilayah Ivanovo, sekira 300 km di timur Moskow.
Hal ini disampaikan Kementerian Pertahanan Rusia, pada Selasa (12/3/2024).
"Pada 12 Maret, 2024, sebuah pesawat angkut militer Il-76 jatuh di wilayah Ivanovo sekitar pukul 13:00 waktu Moskow (17:00 WIB) saat lepas landas untuk penerbangan terjadwal," kata keterangan kementerian tersebut dalam pernyataan resmi dikutip Sputnik.
Dalam keterangan itu pesawat membawa sekitar 15 orang.
"Terdapat delapan awak dan tujuh penumpang di dalamnya," kata dia,
Pesawat itu diduga jatuh ketika salah satu mesinnya terbakar saat lepas landas.
Sementara komisi pasukan kedirgantaraan Rusia disebut sedang dalam perjalanan ke lapangan terbang Ivanovo untuk mencari tahu penyebab kecelakaan tersebut.
Sementara Gubernur Wilayah Ivanovo Stanislav Voskresensky disebut telah tiba di lokasi jatuhnya pesawat.
"Wilayah pemukiman tidak mengalami kerusakan akibat kejadian tersebut. Markas operasional sudah diatur di lokasi, semua layanan berfungsi," kata pemerintah setempat melalui Telegram.
Baca Juga: Cari Warga Taiwan Korban Kapal Terbalik Di Kepulauan Seribu, Basarnas Kerahkan 7 Armada
Kecelakaan pesawat ini sempat menimbulkan api. Namun dipastikan api di lokasi kecelakaan telah padam, tulis Voskresensky.
Gubernur wilayah tersebut menyampaikan belasungkawa kepada keluarga pilot-pilot pesawat tersebut yang meninggal dan memerintahkan layanan khusus untuk menyediakan bantuan yang diperlukan.
Operasi pencarian dan penyelamatan di lokasi jatuhnya pesawat telah selesai.
Pesawat angkut berat Ilyushin Il-76 merupakan pesawat serbaguna yang didesain Rusia untuk mengangkut pasukan, kargo, dan peralatan.
Pertama kali diperkenalkan pada akhir tahun 1970-an, Il-76 telah menjadi andalan Angkatan Udara Rusia dan juga digunakan oleh sejumlah negara lain di dunia. (Antara)
Berita Terkait
-
Viral! Dua Pemotor Wanita Kecelakaan hingga Tembus Atap Rumah, Simak Videonya
-
Basarnas Perluas Area Pencarian WNA Taiwan Korban Speedboat Terguling di Kepulauan Seribu
-
Cari Warga Taiwan Korban Kapal Terbalik Di Kepulauan Seribu, Basarnas Kerahkan 7 Armada
-
Satu WN Taiwan Penumpang Kapal Terbalik Di Kepulauan Seribu Belum Ditemukan
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Sopir Angkot Cegat Mikrotrans JAK41 di Velodrome, Dishub DKI Janji Evaluasi Rute
-
Ratusan Warga Prasejahtera di Banten Sambut Bahagia Sambungan Listrik Gratis dari PLN
-
Hasto PDIP: Ibu Megawati Lebih Pilih Bendungan dan Pupuk Daripada Kereta Cepat Whoosh
-
Putri Zulkifli Hasan Sambut Putusan MK: Saatnya Suara Perempuan Lebih Kuat di Pimpinan DPR
-
Projo Tetapkan 5 Resolusi, Siap Kawal Prabowo hingga 2029 dan Dukung Indonesia Emas 2045
-
Budi Arie Bawa Gerbong Projo ke Gerindra? Sinyal Kuat Usai Lepas Logo Jokowi
-
Cinta Terlarang Berujung Maut, Polisi Tega Habisi Nyawa Dosen di Bungo
-
Dua Tahun Lalu Sakit Berat, Kini Adies Kadir Didoakan Kembali di Majelis Habib Usman Bin Yahya
-
Makna Arahan Mendagri Tito Karnavian Soal Dukungan Pemda Terhadap PSN
-
Raja Keraton Solo Pakubuwono XIII Wafat, Akhir Perjalanan Sang Pemersatu Takhta Mataram