Suara.com - Terminal Pulo Gebang, Jakarta Timur, masih dipadati penumpang yang hendak pulang ke kampung halamannya pada H-2 Hari Raya Lebaran Idul Fitri 2024.
Pantauan Suara.com di lokasi, Senin (8/3/2024), tepatnya di area keberangkatan Terminal Pulo Gebang, kebanyakan para pemudik sedang menunggu bus di ruang tunggu.
Mereka mayoritas membawa tas berukuran besar dan koper. Ada yang menunggu di kursi ruang tunggu dan ada pula yang duduk mengemper di area luar terminal.
Para penumpang di Terminal Pulo Gebang terpantau datang secara berkelompok. Petugas di lokasi juga tampak tersebar memberikan arah bagi para penumpang untuk menunggu sesuai jadwal dan busnya.
Sementara itu, di area pembelian loket saat ini terlihat ramai meski tidak sampai terjadi penumpukan. Area pembelian loket yang ramai didatangi adalah tujuan ke Pulau Sumatera.
Menariknya, di Terminal Pulo Gebang ada sejumlah anak pramuka yang membantu mobilitas para pemudik. Mereka membantu para pemudik untuk menuju area pembelian loket hingga ke titik keberangkatan bus.
Salah satu penumpang bernama Risda (28) memilih berangkat dari Terminal Pulo Gebang karena terbilang lebih sepi dibandingkan Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur.
Risda hendak mudik ke Bengkulu. Ia mengaku sudah membeli tiket sejak dua pekan sebelum Lebaran Idul Fitri 2024.
"Di sini walaupun lebih jauh, tapi lebih tertata alurnya. Jadi jelas mau nunggu di mana dan berangkatnya," kata Risda saat ditemui di Terminal Pulo Gebang.
Baca Juga: Denda Rp 500 Ribu Jadi Ganjaran Bus yang Main Klakson Telolet Mudik Lebaran 2024
Selain itu, Risda mengatakan arus pemudik yang ada di Terminal Pulo Gebang jarang sekali terjadi kepadatan.
"Di sini lebih sepi lah, jarang sampai menumpuk," ucapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Tragis! Lexus Ringsek Tertimpa Pohon Tumbang di Pondok Indah, Pengemudi Tewas
-
Atap Arena Padel di Meruya Roboh Saat Final Kompetisi, Yura Yunita Pulang Lebih Awal
-
Hadiri Konferensi Damai di Vatikan, Menag Soroti Warisan Kemanusiaan Paus Fransiskus
-
Nyaris Jadi Korban! Nenek 66 Tahun Ceritakan Kengerian Saat Atap Arena Padel Ambruk di Depan Mata
-
PLN Hadirkan Terang di Klaten, Wujudkan Harapan Baru Warga di HLN ke-80
-
Geger KTT ASEAN: Prabowo Dipanggil Jokowi, TV Pemerintah Malaysia Langsung Minta Maaf
-
88 Tas Mewah Sandra Dewi Cuma Akal-akalan Harvey Moeis, Bukan Endorsement?
-
Geger Mark-Up Whoosh, Mahfud MD Siap Dipanggil KPK: Saya Akan Datang
-
Detik-detik Atap Lapangan Padel Taman Vila Meruya Ambruk Diterjang Badai Jakarta
-
Kemenag Minta Dosen PTK Manfaatkan Beasiswa Riset LPDP, Pembiayaan Hingga Rp 2 Miliar