Suara.com - Juru Bicara Mahkamah Konstitusi, Fajar Laksono memastikan Pasangan Capres-Cawapres nomor urut satu, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar akan hadir saat pengumuman hasil Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) di MK, Senin (22/4) besok.
Fajar menyebut pihak dari Tim Nasional Pemangan AMIN sudah konfirmasi kedatangan paslon tersebut.
"Kalau dilihat dari konfirmasi tadi itu, yang dikirimkan oleh masing-masing pihak kepada kami, paslon 01 itu hadir dalam list kami," ujar Fajar di gedung MK, Minggu (21/4/2024).
Sementara, Capres-Cawapres nomor urut tiga, Ganjar Pranowo-Mahfud MD memang sudah menyatakan bakal hadir. Namun, Fajar menyebut pihaknya belum mendapatkan konfirmasi terkait hal ini.
"Kemudian paslon 03 nampaknya tidak ada di dalam list kami, sebagai prinsipal," jelasnya.
Begitu juga dengan pasangan Capres-Cawapres nomor urut dua, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka juga disebutnya belum dipastikan akan hadir atau tidak.
"Prabowo-Gibran itu yang belum kami terima konfirmasinya," ungkapnya.
Fajar menyebut pihak MK sudah mengirimkan surat undangan kepada pihak pemohon dari kubu 01 dan 03, terkait yakni kubu 02, termohon yaitu Komisi Pemilihan Umum (KPU), serta Bawaslu selaku pemberi keterangan.
"Memang ada yang belum konfirmasi (kehadiran) tapi sebagian besar, sudah," jelasnya.
Kemudian, pihak MK akan menyediakan 14 kursi untuk masing-masing dari pihak pemohon, termohon, terkait, dan pemberi keterangan. Pengamanan juga dilaksanakan di dalam dan sekitaran gedung MK.
"Mekanismenya seperti sidang sebelumnya. Kita memberikan kuota kursi untuk masing-masing pihak itu 14 kursi, termasuk kalo misalnya prinsipal itu hadir," tuturnya.
"Kemudian soal pengamanan, saya kira juga kita selalu koordinasi dgn teman2 kepolisian. Ada layer-layer pengamanan, mulai dari seputaran akses jalan menuju ke MK, kemudian di sekitaran gedung MK, termasuk juga di ruang sidang," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Jaga Marwah Non-Blok, Connie Ingatkan Presiden Tak Sembarang Bayar Iuran Dewan Perdamaian
-
Pura-pura Jadi Kurir Ekspedisi, Dua Pengedar Narkoba di Tangerang Tak Berkutik Diciduk Polisi
-
Kasus Korupsi Kuota Haji, KPK Minta Bos Maktour Tetap di Indonesia
-
Diperiksa KPK, Bos Maktour Tegaskan Pembagian Kuota Haji Wewenang Kemenag
-
KPK Endus Peran Kesthuri Jadi Pengepul Uang Travel Haji untuk Pejabat Kemenag
-
Hikmahanto Soroti Risiko Gabung Dewan Perdamaian: Iuran Rp16,9 T hingga Dominasi Trump
-
Pemulihan Listrik Pascabencana di Tiga Provinsi Sumatera Capai 99 Persen
-
Bantah Pertemuan Rahasia dengan Google, Nadiem: Saya Lebih Sering Ketemu Microsoft
-
Untung Rugi RI Masuk Dewan Perdamaian Trump: Bisa 'Jegal' Keputusan Kontroversial?
-
Viral! Trotoar di Koja Dibongkar Paksa, Ternyata Ini yang Diburu Pencuri di Bawah Tanah