Suara.com - Pemilihan Gubernur Jakarta akan segera dilaksanakan pada November 2024 sesuai jadwal yang dipublikasikan oleh KPU RI. Para politisi dan partai mulai mempersiapkan diri demi ikut menyukseskan estafet kepemimpinan DKI Jakarta setiap 5 tahun sekali ini.
PDI Perjuangan melalui Sekretaris DPP PDIP Jakarta, Pantas Nainggolan, PDIP sudah mulai menjaring nama-nama calon gubernur yang akan diusung untuk bertarung dalam Pilgub Jakarta.
"Akan kita lakukan penyaringan dan tes tertentu. Entah itu psikotes,atau ada kaitannya dengan kepemimpinan dan lain sebagainya," ungkap Pantas dalam pernyataannya pada Kamis (25/4/2024) kemarin.
PDIP pun juga sudah menyiapkan nama-nama yang berpotensi akan diusung PDIP dalam Pilgub 2024 mendatang.
Lalu, siapa saja nama yang akan diajukan PDIP? Simak inilah selengkapnya.
Basuki Tjahaja Purnama
Mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok kembali masuk bursa calon Gubernur DKI Jakarta yang akan diusung PDIP.
Pria kelahiran Belitung Timur, 29 Juni 1966 ini sudah memiliki sepak terjang yang cukup cemerlang di dunia politik. Ahok sendiri pernah menjabat sebagai Bupati Belitung Timur pada periode 2005-2006, Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2012-2014, dan Gubernur DKI periode 2014-2017.
Lulusan Teknik Geologi Universitas Trisakti ini juga pernah menjabat sebagai Komisaris Utama Pertamina periode 2019-2024. Prestasi Ahok dalam memimpin DKI Jakarta sempat mendapat apresiasi masyarakat. Kini, ayah dari Nicholas Sean ini kembali akan masuk dalam bursa calon Gubernur DKI Jakarta.
Baca Juga: PDIP Gugat ke PTUN, Mahfud MD: Saya Gak Ikut-ikutan!
Tri Rismaharini
Menteri Sosial Tri Rismaharini juga masuk dalam bursa calon Gubernur DKI Jakarta. Mantan Walikota Surabaya dua periode ini juga berhasil membuktikan kinerjanya selama menjabat sebagai Walikota Surabaya sejak tahun 2010-2020.
Lulusan Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) ini juga didaulat Presiden Jokowi untuk bergabung ke Kabinet Indonesia Maju sebagai Menteri Sosial sejak Desember 2020.
Azwar Anas
Menpan-RB Azwar Anas juga akan diajukan PDIP untuk menjadi calon Gubernur DKI Jakarta selanjutnya. Kiprah Azwar di dunia pemerintahan sudah dimulainya sejak menjabat sebagai Bupati Banyuwangi periode 2016-2021 lalu.
Setelah masa kepemimpinannya selesai, Azwar menjabat sebagai Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah pada tahun 2022 sebelum akhirnya menjabat sebagai Menpan-RB pada Desember 2022 silam.
Berita Terkait
-
Begini Analisa Kans PDIP dan PKS Jadi Opisisi Pemerintahan Prabowo-Gibran
-
PDIP Gugat ke PTUN, Mahfud MD: Saya Gak Ikut-ikutan!
-
Salah Jalan Masuk Golkar? Jokowi Mestinya Gabung PSI usai Didepak PDIP: Ambisi Politik Gampang Terwujud
-
Pakar: Gugatan PDIP ke PTUN Tak Bisa Tunda Pelantikan Prabowo-Gibran
-
Jokowi dan Gibran Diklaim Gabung ke Golkar, Djarot Bilang Begini
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Saksi Sebut Mantan Direktur SMP Kemendikbudristek Minta Bantuan Bawahan untuk Lunasi Rumah
-
Harga Kelapa Dunia Melemah, ICC Sebut Dipengaruhi Faktor Ekonomi dan Geopolitik
-
Prakiraan Cuaca BMKG: Hujan Sangat Lebat Berpotensi Guyur Jakarta Hari Ini
-
Alarm Kesehatan: Wamenkes Soroti Lonjakan Kasus Kanker Serviks di Usia 30-an
-
Maktour dalam Kasus Kuota Haji: Saksi atau Terlibat?
-
Fitnah Es Gabus Berbahan Spons, DPR Tegaskan Minta Maaf Saja Tak Cukup, Oknum Aparat Harus Disanksi!
-
Perkuat Kerja Sama Pendidikan IndonesiaInggris, Prabowo Panggil Mendikti ke Hambalang
-
MAKI Ingatkan Jaksa Jangan Terjebak Manuver Nadiem Makarim
-
Kemenkes Siapkan Strategi Swab Mandiri untuk Perluas Deteksi Dini Kanker Serviks
-
KPK Bakal Periksa Eks Menaker Hanif Dhakiri Terkait Kasus Korupsi RPTKA