Suara.com - Tidak hanya menghadirkan pasokan listrik yang andal, PT PLN (Persero) juga memastikan kelancaran mobilisasi 670 unit kendaraan listrik yang ditumpangi para delegasi dan panitia selama gelaran Konferensi Tingkat Tinggi World Water Forum (KTT WWF) ke-10 di Bali.
Diketahui sepanjang gelaran ini, PLN menyiagakan 104 personel yang mengoperasikan 52 unit Electric Vehicle (EV) Charger.
Salah seorang personel PLN yang bersiaga dalam pengoperasian EV Charger ialah Ida Bagus Surya Respati. Saat ditemui pada Kamis (23/5/2024), Surya mengaku bangga bisa turut memberikan pelayanan terbaik selama KTT WWF berlangsung.
"Karena dengan adanya agenda internasional ini dan lancarnya keberlangsungan acara, kami turut menjaga nama baik negara di mata dunia. Sehingga Indonesia selalu dipercaya sebagai tuan rumah," ujar Surya.
Surya menyebutkan, PLN memiliki pengalaman dalam menyukseskan penggunaan kendaraan listrik di beberapa event internasional, tidak hanya KTT WWF, tetapi juga event KTT G-20 dan juga KTT AIS 2023 lalu.
“Tentu saja ini bukan kali pertama kami men- support charging station untuk kendaraan kenegaraan. Ini merupakan kebanggaan tersendiri bagi kami sebagai insan PLN dapat turut berkontribusi dalam agenda internasional,” kata Surya.
Hal sama disampaikan Yogi, salah seorang personel PLN yang mengaku sangat antusias terlibat dalam upaya menyukseskan KTT WWF 2024. Karenanya, ia berkomitmen melayani pengisian daya kendaraan listrik secara optimal dengan mengutamakan kebutuhan para delegasi.
"Sebagai bagian kecil dari KTT WWF 2024, kami petugas PLN berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik selama proses pengecasan hingga akhir WWF 2024," ujar Yogi.
Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo memastikan kelancaran gelaran KTT WWF melalui kesiagaan 104 personel yang bersiaga pada 52 unit EV Charger agar dapat sigap melayani 670 unit kendaraan yang akan digunakan oleh para delegasi maupun panitia.
Baca Juga: 2 Juta Mobil Listrik dan 13 Juta Motor Listrik Masuk Target Realisasi 2030
"PLN tentu siap mendukung ketersediaan infrastruktur kendaraan listrik. Dengan terselenggaranya ajang ini, kami 100% mendukung mobilisasi para delegasi selama event berlangsung. Hal ini juga sejalan dengan komitmen PLN dalam mendorong ekosistem kendaraan listrik di tanah air," jelas Darmawan.
Berita Terkait
-
Berikan Kompensasi Listrik Rp 17,8 T ke PLN, Pemerintah Hadir Lindungi Rakyat dalam Pemulihan Ekonomi
-
Kembangkan Hutan Mangrove di Bali, PLN Sukses Jaga Lingkungan dan Berdayakan Masyarakat
-
Plintat-plintut, Elon Musk Kini Minta Joe Biden Tak Persulit Mobil Listrik China Masuk ke Amerika
-
Kelola Air dan Energi Baru: PJT I, CISPDR, dan PT Indra Karya Gelar Kolaborasi Tripartit
-
Neta Pamer Sport Car Listrik Calon Penantang BYD Seal
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini