Suara.com - Kepala Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 65 Jakarta, Indramojo, bersedia dipindahkan menyusul adanya petisi dari sekolah tersebut. Indramojo bersedia dipindahkan asal ditempatkan sebagai guru di dekat kediamannya di Cipayung, Jakarta Timur.
Kesediaan itu disampaikan dalam mediasi yang dilakukan oleh Dinas Pendidikan Daerah Khusus Jakarta (Disdik DKJ) di SMAN 65 Jakarta pada Selasa (11/6/2024).
"Saya tadi mendampingi Pak Kepala Bidang Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) Disdik DKJ ke SMAN 65. Pak Kasudin Wilayah 2 Jakbar juga di situ," kata Kasi PTK Sudin Pendidikan Wilayah 2 Jakarta Barat, Hasim saat dihubungi di Jakarta pada Selasa.
Adapun mediasi tersebut dilakukan menyusul petisi yang dibuat oleh guru-guru sekolah itu untuk meminta pergantian kepala sekolah.
Intinya, kata dia, pihaknya sudah berkomunikasi dengan kepala sekolah tersebut.
"Dan beliau bersedia, maksudnya ingin kalau memang menjadi guru di dekat rumahnya (wilayah Cipayung)," katanya.
Hasim mengatakan bahwa Disdik DKJ juga meminta Indramojo untuk memeriksakan kesehatannya ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) terkait kondisi fisiknya.
"(Indramojo) bersedia memeriksakan kesehatannya ke rumah sakit, yang ditunjuk itu RSCM. Nanti dinas yang akan membuat surat untuk ke rumah sakitnya," ujar Hasim.
Adapun hingga kini pihak Disdik DKJ belum dapat mengonfirmasi dugaan-dugaan yang terdapat dalam petisi dari para guru lantaran belum ada bukti yang otentik.
Baca Juga: Sempat Diprotes Guru, Kepsek SMAN 65 Jakarta Bakal Dinonaktifkan Sementara Karena Alasan Kesehatan
"Kita enggak bisa (mengonfirmasi kebenaran petisi) karena kita enggak punya bukti, hanya dari sekolah-sekolah (guru-guru) ini katanya seperti ini, katanya seperti ini. Soal bukti otentik, misalnya, rekaman dan sebagainya kan kita enggak punya," kata Hasim.
Namun, kata Hasim, Disdik DKJ bersepakat agar Indramojo diperiksa dan dipindahkan menjadi guru di sekolah di dekat kediamannya di Cipayung, Jakarta Timur.
"Nah, kita mencari jalan yang terbaik bagaimana, biar beliau fokus dengan kesehatannya, dia bersedia menjadi guru di dekat rumahnya," kata Hasim.
Meskipun sedang dalam masalah, Hasim memastikan kegiatan belajar-mengajar (KBM) di SMAN 65 Jakarta tetap berjalan lancar.
"Ya sebetulnya kelihatan tetap berjalan lancar dari pembelajaran. KBM sih nggak ada masalah," katanya.
Kepala Sudin Pendidikan Wilayah 2 Jakarta Barat (Jakbar) Diding Wahyudin menyebutkan bahwa Disdik DKJ akan mencari Pelaksana Harian (Plh) Kepala Sekolah SMAN 65 Jakarta untuk menggantikan Indramojo selagi dirinya menjalani pemeriksaan kesehatan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Mencurigakan! Kenapa Kerangka Manusia di Gedung ACC Baru Ditemukan Dua Bulan Setelah Kebakaran?
-
Dengar 'Curhatan' Kades, Dasco: DPR Kawal Masalah Lahan dan Dana Desa
-
Intervensi Kemenkeu di Kasus Rp349 T? Mahfud MD Desak Menkeu Purbaya Bertindak Tegas!
-
KPK 'Bidik' Wagub Riau SF Hariyanto, Dugaan Korupsi Proyek PUPR Makin Panas
-
Viral! Gubernur Riau Kena OTT KPK, Wagub SF Hariyanto Banjir Ucapan Selamat
-
Dorong Pertumbuhan Industri, PLN Teken PJBTL 1.800 MVA di Jawa Barat dan Jawa Tengah
-
Aktif Lagi di DPR, Tangis Haru Adies Kadir dan Uya Kuya Pecah Usai MKD Nyatakan Tak Langgar Etik
-
Pasrah Gaji DPR Disetop 6 Bulan usai Sebut Rakyat Tolol, Hukuman MKD Bikin Ahmad Sahroni Kapok?
-
Siswa 13 Tahun Tewas di Sekolah Internasional Gading Serpong, Diduga Jatuh dari Lantai 8
-
Soeharto, Gus Dur dan Marsinah Penuhi Syarat Terima Gelar Pahlawan, Ini Penjelasan Fadli Zon