Suara.com - Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
AHY menyampaikan LHKPN usai dirinya resmi menjadi Menteri Kabinet Indonesia Maju (KIM) di bawah Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).
Berdasarkan dokumen yang dilihat di website LHKPN KPK, AHY sudah menyerahkan LHKPN miliknya pada 8 Mei 2024.
Ketua Umum Partai Demokrat itu tercatat memiliki harta kekayaan sebanyak Rp 116.530.289.450 (Rp 116 miliar). Dalam LHKPN miliknya, AHY memiliki dua bidang tanah dan bangunan di kawasan Jakarta Selatan.
Adapun kedua bidang tanah dan bangunan yang tercatat dalam LHKPN AHY bernilai Rp 35.348.295.000 (Rp 35,4 miliar). Kemudian, AHY juga memiliki sejumlah mobil mewah.
Putra mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu juga tercatat memiliki tujuh unit kendaran mewah.
Deretan yaitu Mobil Nissan NP300 NAV, Mercedes-Benz S450L, Lexus LX 570 4X4, Mercedes-Benz GLS450, Wuling E230, Mercedes-Benz V250 serta motor Vespa GTS150 dengan total nilai Rp 6.914.500.000 (Rp 6,9 miliar).
Selain itu, AHY juga memiliki harta yang bergerak dalam bidang lainnya sebanyak Rp 5.175.000.000 (Rp 5,1 miliar), surat berharga Rp 3.062.750.000 (Rp 3 miliar), kas dan setara kas Rp 65.730.390.551 (Rp 65 miliar) serta harta lainnya Rp 299.353.899 (Rp 299 juta).
Meski begitu, tidak terdapat adanya catatan utang yang dimiliki AHY dalam LHKPN yang disetornya ke KPK.
Berita Terkait
-
Tak Gubris Larangan Jokowi, Zulhas Bongkar Motif Para Ketum Parpol Ngotot Dukung Kaesang di Pilkada Jakarta
-
Ngeluh di DPR, Pimpinan KPK Curhat Pejabat Setor LHKPN Asal-asalan: Aturannya Lemah, Gak Ada Sanksinya!
-
Agak Laen, Gak Satset Setor LHKPN ke KPK, 63 Pejabat di Biak Papua Diultimatum!
-
AHY Pamer Dampingi Jokowi Resmikan Tol di Riau, Malah Dibilang Begini
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Dorong Kedaulatan Digital, Ekosistem Danantara Perkuat Infrastruktur Pembayaran Nasional
-
AJI Gelar Aksi Solidaritas, Desak Pengadilan Tolak Gugatan Mentan Terhadap Tempo
-
Temuan Terbaru: Gotong Royong Lintas Generasi Jadi Kunci Menuju Indonesia Emas 2045
-
PSI Kritik Pemprov DKI Pangkas Subsidi Pangan Rp300 Miliar, Dana Hibah Forkopimda Justru Ditambah
-
Penerima Bansos di Jakarta Kecanduan Judi Online, DPRD Minta Pemprov DKI Lakukan Ini!
-
Pecalang Jakarta: Rano Karno Ingin Wujudkan Keamanan Sosial ala Bali di Ibu Kota
-
5 Fakta OTT KPK Gubernur Riau Abdul Wahid: Barang Bukti Segepok Uang
-
Di Sidang MKD: Ahli Sebut Ucapan Ahmad Sahroni Salah Dipahami Akibat Perang Informasi
-
TKA 2025 Hari Pertama Berjalan Lancar, Sinyal Positif dari Sekolah dan Siswa di Seluruh Indonesia
-
Aktivis Serukan Pimpinan Pusat HKBP Jaga Netralitas dari Kepentingan Politik