Suara.com - Ratusan muda mudi mengikuti Audisi Pemilihan Kang Nong Kota Cilegon 2024 yang digelar di Aula DPRD Kota Cilegon, Minggu (25/8/2024). Dari ratusan peserta tersebut nantinya akan dipilih 20 besar yang bakal mengikuti tahap selanjutnya.
Ketua Paguyuban Kang Nong Kota Cilegon 2024-2026 Hadi Hazmudin mengatakan, sebanyak 105 peserta bersaing memperebutkan gelar Kang Nong Kota Cilegon 2024.
"Ratusan peserta nanti akan diaudisi menjadi 10 finalis kang, dan 10 finalis nong. Selanjutnya mereka akan menjalani prakarantina pada 27 Agustus hingga 11 Septeber nanti," katanya usai prosesi Pelantikan Pengurus Paguyuban periode 2024-2026 dan audisi Kang Nong Kota Cilegon.
Saat prakarantina, para finalis akan melakukan kunjungan di sektor wisata dan budaya yang ada di Kota Cilegon dan mengunjugi tempat-tempat UMKM dan Industri. Hal tersebut dilakukan untuk mengenalkan finalis dengan pariwisata dan kebudayaan yang ada di Kota Baja itu.
"Setelah prakarantina, kemudian akan dilakukan karantina dan nanti grand final digelar pada 14 September 2024 mendatang," paparnya.
Hadi mengatakan, seleksi tersebut mencakup lima aspek penilaian di antaranya, pengetahuan umum & sejarah, bahasa, kepemerintahan, pariwisata dan budaya, serta bakat.
"Bakat yang ditampilkan peserta banyak sekali, beberapa di antaranya debus, pencak silat, tari dan beberapa bakat lainnya," ungkapnya.
Seleksi tersebut turut melibatakan alumni Juara 1 Kang Nong Kota Cilegon, Juara 1 Kang Nong Banten dan dari Miss Indonesia, serta salah satu MC Internasional yang juga alumni kang nong kota cilegon.
Dalam kesempatan itu Hadi juga menyinggung kegiatan tersebut dilakukan tanpa menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Cilegon.
Baca Juga: Tim Pemenangan Helldy-Alawi Dikukuhkan, Siap Menangkan Pilkada Cilegon 2024
"Ini pure pembiayaan dari mandiri, sponsor dan dari alumni atau senior kang nong sendiri," papar mantan Ketua IMC Al-Khairiyah itu.
Ia mengaku telah menjalin komunikasi dengan instansi terkait namun belum direspon dengan baik. Kata dia, program Kang Nong seharusnya menjadi program Dinas Kepemudaan dan Olahraga.
"Selama tujuh tahun kegiatan ini tidak dilaksanakan karena tidak ada anggaran atau kegiatan ini dianggap bukan jadi program prioritas, padahal ini sangat penting diadakan," pungkasnya.
Sementara itu, salah satu alumni Kang Nong Kota Cilegon, Listia mengapresiasi pelaksanaan audisi Kang Nong Kota Cilegon 2024 yang merupakan audisi pertama yang digelar tanpa support dari pemerintah atau menggunakan APBD.
"Paguyuban mendirikan event ini tentunya dibantu dengan para senior, sponsorship dan relasi-relasi kami yang ada, alhamdulillah event ini bisa terlaksana dengan baik," ungkapnya mengomentari pelaksanaan audisi Kang Nong 2024 itu.
Dalam kesempatan yang sama, salah satu peserta audisi pemilihan Kang Nong Kota Cilegon, Ratu Inayah mengatakan, mengikuti audisi ini merupakan hal baru yang ia dapatkan lantaran para pemuda-pemudi khusunya yang ada di Kota Cilegon memiliki wadah positif pengembangan minat dan bakat.
Berita Terkait
-
Tim Pemenangan Helldy-Alawi Dikukuhkan, Siap Menangkan Pilkada Cilegon 2024
-
Resmi Diusung Demokrat, Surat Rekomendasi Fajar-Robinsar Diserahkan Langsung Oleh AHY
-
Robinsar Bantu Penanganan Banjir di Cilegon, Keruk Sungai Pakai Alat Berat
-
Alasan Robinsar Klik dengan Fajar Hadi Prabowo, Berpotensi Besar Manggung Bareng di Pilkada Cilegon
-
Putra Mardiono, Fajar Hadi Prabowo Ikut Manggung di Pilkada Cilegon 2024
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Wamensos Agus Jabo Ajak PWI Gaungkan Program Sekolah Rakyat
-
Penyebab Longsor Cisarua Dominasi Faktor Alam, Ahli Ungkap Ancaman Geologis Gunung Burangrang
-
Akal Bulus Maling di Jakbar: Nginap di Hotel Melati, Gasak Rumah Mewah Rp150 Juta Lewat Balkon
-
Akar Masalah Seleksi Hakim MK: Konfigurasi Kekuasaan dan Upaya Melahirkan 'Hakim Boneka'
-
Mabes Polri Endus Praktik Saham Gorengan di Balik IHSG Anjlok, Siap Buru Mafia Pasar Modal
-
IDAI Ingatkan Lonjakan Penyakit Anak di Musim Hujan: Waspada Super Flu hingga Bahaya Zat Kimia
-
Duduki Kursi Ketum PBNU Lagi, Gus Yahya: Semua Kembali Guyub
-
Kasus Resmi Dihentikan, Hogi Minaya Legowo Tak Tuntut Balik
-
Percepat Program Prioritas Pemerintah, Kemendagri Akan Gelar Rakornas Pusat & Daerah 2026
-
Akhirnya Senyum Lebar! Hogi Minaya Blak-blakan Soal Masa Kelam Jadi Tersangka