Suara.com - Gelaran Kriyanusa 2024 yang digelar Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) di Jakarta Convention Center (JCC) pada 28 Agustus hingga 1 September 2024 menghadirkan berbagai produk hasil kerajinan para pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) mitra Binaan PT PLN (Persero) dan dari berbagai daerah. Kehadiran PLN dalam acara ini menjadi bukti komitmen perseroan mendukung pengembangan UMKM di seluruh Indonesia.
Kriyanusa 2024 bertema "Perajin Muda, Lestarikan Warisan Budaya" dirancang untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan perluasan pasar kriya Indonesia.
Ketua Umum Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas), Wury Ma’ruf Amin berharap Kriyanusa 2024 menjadi ajang memperluas pasar kriya Indonesia sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi nasional. Pameran ini diharapkan mendorong perajin muda mengembangkan produk kerajinan yang mendukung kelestarian warisan budaya.
"Penting bagi kita memastikan setiap edisi pameran ini membawa dampak yang lebih besar bagi para perajin. Mendorong peningkatan kualitas produk dan memperluas pasar, dengan pembinaan yang terus dilakukan oleh dewan kerajinan nasional pusat dan dewan kerajinan nasional daerah dari tahun ke tahun," kata Wury yang juga istri dari Wakil Presiden Ma'ruf Amin tersebut.
Wury juga mengapresiasi dukungan dan pendampingan kepada para perajin, sehingga terus dapat berinovasi dalam menampikan produk di pameran Kriyanusa 2024.
"Kita telah melihat dampak yang signifikan bagi setiap perajin di seluruh Indonesia, program kerja yang semakin berkualitas telah mendorong inovasi yang membawa dampak yang besar bagi perajin produk sehingga harapannya dapat menjadikan pameran ini sebagai kiblat pameran produk kerajinan," kata Wury.
Secara khusus, PLN menghadirkan booth yang berisikan produk UMKM Binaan PLN dan dibuka langsung oleh Ketua Umum Persatuan Istri Karyawan-karyawati (PIKK) PLN, Diny Darmawan Prasodjo. Diny mengatakan, sebagai salah satu penopang ekonomi nasional, PLN akan mendukung pengembangan UMKM agar bisa memperkenalkan produknya dan memperluas cakupan pasar hingga tingkat global.
"Kriyanusa 2024 ini dapat menjadi wadah bagi seluruh pelaku UMKM. Karena selain pengunjung di tingkat nasional, banyak juga pengunjung dari mancanegara. Sehingga ini menjadi peluang untuk membawa produk UMKM Binaan PLN go global," ujar Diny.
Pada Kriyanusa 2024 ini, sekurangnya ada 219 jenis produk hasil kerajinan 8 UMKM binaan PLN dari berbagai daerah yang dipamerkan. Produk meliputi kerajinan kriya dari Jakarta-OH MY CRAFT!, Dwi Lim Craft, Bali-Manaya Bali Carving dan Griya Anyar Dewata, Jepara-Karafuru dan Omah Lurik Jepara, serta Kalimantan Selatan-AABS Collection, dan Air Santri.
Baca Juga: PLN Siapkan Dukungan Listrik Andal untuk Indonesia Africa Forum ke-2 di Bali
Diny melanjutkan, kegiatan ini bisa menginspirasi UMKM Binaan PLN lainnya untuk meningkatkan nilai produknya. Saat ini lebih dari 3.000 UMKM mitra binaan PLN di seluruh Indonesia.
"Dengan terselenggaranya kegiatan ini dapat menaikkan nilai UMKM, yang nantinya akan mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia," kata Diny.
Diny juga menyampaikan dukungan pendampingan UMKM Binaan PLN dilakukan melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) perusahaan demi membangun perekonomian inklusif dan bekelanjutan. Ke depannya, UMKM diharapkan dapat membuka lebih banyak lapangan kerja baru.
"Pendampingan terhadap UMKM yang dilakukan PLN, bertujuan menjadikan UMKM Binaan PLN lebih produktif. Terutama untuk enterpreneurship muda yang akan menjadi fondasi masa depan Indonesia," tegas Diny.
Ketua Bidang Manajemen Usaha (BMU) Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) yang juga istri dari Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia, Sri Suparni Bahlil mendukung partisipasi PLN dalam menghadirkan banyak kerajinan yang dipamerkan di Kriyanusa 2024.
"Harapannya binaan PLN selalu tumbuh dengan kerajinan-kerajinan yang semakin berkembang dan semakin bagus. Juga, PLN semakin sukses dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Indonesia," kata Sri pada kunjungan di booth PLN di Kriyanusa 2024.
Berita Terkait
-
Masyarakat 3 Pulau di Karimunjawa Kini Nikmati Listrik 24 Jam setelah Hadir Listrik Bersih dari PLTS PLN 182 kWp
-
PLN Hadirkan Noraebang, Penggemar K-Pop Diajak Gunakan Aplikasi PLN Mobile
-
Pastikan Keandalan Listrik PON XXI Aceh-Sumut 2024, Begini Persiapan PLN
-
Gunakan Teknologi Paling Canggih, Efisien dan Ramah Lingkungan, PLN Operasikan PLTGU Tambak Lorok 779 MW
-
PLN Borong 5 Human Capital Excellence Awards dari Brandon Hall, Amerika
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
KPK Segera Tahan Gus Yaqut dan Gus Alex usai Audit Kerugian Negara Rampung
-
Rhenald Kasali: Kita Hidup di Abad Ketidakpastian, Saat Perasaan Menggerakkan Dunia Digital
-
Banjir Ganggu Transjakarta Pagi Ini, 3 Rute Dialihkan dan Sejumlah Halte Tak Terlayani
-
Menag Nasaruddin Umar: NU Pesantren Besar, Kuat karena Akhlak dan Moderasi
-
Prabowo Batal Hadiri Puncak Harlah 1 Abad NU di Istora, Rais Aam Juga Tak Hadir
-
Rhenald Kasali Ingatkan Media: Jangan Jadi Budak Algoritma, Engagement Bisa Pengaruhi Kebijakan
-
PBNU Dukung Langkah RI Masuk Board of Peace, Gus Yahya: Demi Masa Depan Palestina
-
Air Mulai Surut, Tapi Jakarta Belum Sepenuhnya Aman: 30 RT Masih Dikepung Banjir
-
Jokowi ke Makassar, Pidato di Rakernas PSI: Ada Kejutan Soal Posisi Strategis?
-
Warga Kampung Sawah Gelar Aksi Tolak Hiburan Malam Party Station