Suara.com - Setelah melakukan serangan terhadap pemerintah sementara, tiga orang pasukan rezim Assad yang digulingkan terhadap pasukan pemerintah sementara di provinsi Latakia, Suriah tewas,
Informasi itu disampaikan media setempat yang menyebut bahwa peristiwa itu terjadi dalam sebuah penyergapan yang dilakukan oleh pasukan rezim Assad.
Pasukan pemerintah sementara yang sedang melakukan penyisiran untuk memastikan keamanan di provinsi yang dikenal sebagai benteng keluarga Bashar al-Assad yang telah digulingkan itu diserang di distrik Jabla.
Pasukan pemerintah sementara kemudian mengirimkan bala bantuan ke wilayah tersebut untuk mencari para pelaku serangan.
Diketahui, Amerika Serikat (AS) dan sekutunya mengeluarkan pernyataan bersama di sela-sela pertemuan menyoal perkembangan di Suriah yang berlangsung di kota Aqaba, Yordania. Pernyataan tersebut menguraikan syarat-syarat untuk keterlibatan di masa depan dengan Damaskus.
Menurut IRNA, salinan pernyataan yang diterbitkan di situs web Kementerian Luar Negeri Inggris pada Sabtu malam (14/12) menyebutkan bahwa Kelompok Kontak Arab untuk Suriah bertemu dengan para menteri luar negeri dan perwakilan dari Bahrain, Prancis, Jerman, Qatar, Turki, Uni Emirat Arab, Inggris, AS, Uni Eropa, serta Utusan Khusus PBB untuk Suriah untuk membahas perkembangan terbaru di negara itu.
Para peserta menegaskan dukungan penuh mereka kepada rakyat Suriah pada masa kritis ini untuk membangun masa depan yang lebih penuh harapan, aman, dan damai.
Mereka berkomitmen pada prinsip-prinsip yang diyakini sebagai kepentingan terbaik bagi rakyat Suriah, kawasan, dan dunia pada masa sensitif ini.
Mereka juga menekankan bahwa transisi politik harus dipimpin dan dimiliki oleh rakyat Suriah sendiri, yang akan menghasilkan pemerintahan inklusif, non-sektarian, dan representatif melalui proses transparan berdasarkan prinsip-prinsip Resolusi Dewan Keamanan PBB 2254, demikian disebutkan dalam pernyataan tersebut.
Baca Juga: Sebut Rezim Israel Gagal, Sheikh Naim Qassem: Hizbullah Tak Akan Menyerah
Para peserta juga mengulangi dukungan mereka terhadap misi Utusan Khusus PBB dan meminta Sekretaris Jenderal PBB untuk meningkatkan kehadiran badan internasional tersebut di Suriah.
Para diplomat yang hadir menegaskan kembali dukungan penuh mereka terhadap kesatuan, integritas wilayah, dan kedaulatan Suriah, penghormatan terhadap hak asasi manusia, termasuk hak perempuan dan minoritas, serta pelestarian institusi negara yang melayani kepentingan rakyat Suriah dan menyediakan layanan penting vital mereka.
Pemberian akses tanpa batas untuk bantuan kemanusiaan, perlindungan terhadap semua fasilitas diplomatik asing dan personelnya ikut menjadi sejumlah isu yang ditekankan dalam pernyataan tersebut.
Selain itu, mereka mengulangi seruan kepada semua pihak untuk menghentikan pertempuran dan menghormati kedaulatan serta integritas wilayah Suriah sesuai dengan prinsip-prinsip Piagam PBB.
Sebuah seruan yang tampaknya ditujukan pada Israel yang telah bergerak masuk ke Suriah melampaui zona penyangga yang sebelumnya disepakati.
Adapun sebelumnya, para diplomat Arab bertemu secara terpisah dan mengeluarkan pernyataan yang menyerukan transisi politik secara damai dan inklusif yang mengarah pada pemilihan umum dan konstitusi baru.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini