Suara.com - Unggahan bernarasi Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menyebutkan bahwa Jawa Barat siap menjadi lokasi uji coba vaksin TBC Bill Gates, beredar di media sosial Facebook.
Unggahan tersebut juga disertai dengan narasi panjang bernada sindiran dan membandingkan situasi ini dengan masa pandemi Covid-19, beberapa tahun lalu.
Untuk diketahui, Indonesia saat ini memang menjadi salah satu negara yang turut serta dalam uji klinis vaksin Tuberculosis (TBC) yang tengah dikembangkan oleh The Gates Foundation.
Vaksin TBC diharapkan mampu menjadi solusi pengendalian penyakit TBC di berbagai negara berkembang, termasuk Indonesia.
Namun demikian, klaim bahwa Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi menyatakan kesiapannya menjadikan Jawa Barat sebagai lokasi uji coba vaksin TBC Bill Gates perlu diverifikasi lebih lanjut, terutama mengingat konteks dan sumber asli informasi tersebut belum jelas.
Berikut narasi yang beredar di media sosial:
“ahahahha..setelah jakarta dan Jawa timur Jawa baratt menyusul siap jadi tempat lokasi uji coba vaksin tbc..warga Jabar silahkan menunggu giliran yaa
Okeh ..Gasskeuun di mulai dr lokasi lembur Pakuan dan sekitarnya lanjut KDM dan jajarannya..
Baraya mang ole grup odading enak anyyiingg ngga kebagian soalnya TBC mah ngga kena sama grup mang ole cs
Baca Juga: PSI Wanti-wanti Pramono Tak Contek Program Barak Militer Dedi Mulyadi: Kemunduran Bagi Jakarta
Seneng banget menghadapai tantangan ini seperti covid dulu, semua orang sibuk vaksin,ngantri pula dgn alasan buat ngurusin surat2 lah,biar masuk ke mall lah,buat kerjalah,buat transportasi lah dll,Alhamdulillah ttp konsisten dgn surat alkahfi 10 ayat pertama dan terakhir atas ajaran guru kesayangan ,muridnya yg bandel ini bebas bepergian tanpa hambatan keluar daerah,sampai covid selesai tanpa vaksin dan kartu2 vaksin”
Benarkah informasi tersebut?
Berdasarkan penelusuran tim Anti Hoax Antara, judul dalam tangkapan layar yang beredar merupakan hasil editan.
Artikel dengan judul seperti yang tertulis di tangkapan layar tidak pernah diterbitkan oleh media resmi mana pun.
ANTARA justru menemukan bahwa gambar tangkapan layar tersebut identik dengan artikel lain yang berjudul:
“Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Sebut lagi Musim Duda Pimpin Indonesia: Jangan Berharap jadi Bupati Kalau Punya Istri”.
Berita Terkait
-
'Diancam' Dibawa ke Barak Militer, Rayyanza Malah Ajak Dedi Mulyadi Ngopi Bareng
-
CEK FAKTA: Nama Kecil Jokowi Adalah Oey Hong Liong, Ayah Pentolan PKI, Benarkah?
-
Dijodoh-Jodohkan dengan Sherly Tjoanda, Dedi Mulyadi Diskakmat Anak Tak Boleh Nikah Lagi
-
PSI Wanti-wanti Pramono Tak Contek Program Barak Militer Dedi Mulyadi: Kemunduran Bagi Jakarta
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Sentil Pemprov DKI Soal Tawuran, Komisi E DPRD Usul Sanksi Pidana bagi Orang Tua Pelaku
-
Pecah Kongsi! Rustam Effendi Kecewa Eggi Sudjana Sebut Jokowi Orang Baik Usai Kasus Dihentikan
-
DPRD DKI Dukung Rute Baru Transjabodetabek untuk Kurangi Macet Jakarta
-
Rustam Effendi Sebut Eggi Sudjana Musuh dalam Selimut, di TPUA Dia Duri dalam Daging!
-
Kepala Daerah yang Di-endorse Jokowi Ditangkap KPK, Bukti Pengaruh Politik Memudar Pasca Lengser?
-
BGN Tegaskan Program MBG Tak Ganggu Pendidikan, Anggaran dan Program Justru Terus Meningkat
-
Misi Berbahaya di Pongkor: Basarnas Terjang 'Lubang Maut' Demi Evakuasi 3 Penambang
-
Jaksa Agung Tindak Tegas 165 Pegawai Nakal Sepanjang 2025: 72 Orang Dijatuhi Hukuman Berat
-
DPR Mulai Belanja Masukan RUU Pemilu, Pastikan Soal Isu Pilpres Via MPR Tak Bakal Dibahas
-
BNI Dorong UMKM Manfaatkan AI untuk Perkuat Daya Saing Digital hingga Ekspor