Suara.com - Sejumlah anak-anak di pelosok Sukabumi, Jawa Barat, berteriak meminta pertolongan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi untuk membangun sebuah jembatan demi memudahkan perjalanan mereka ke sekolah.
Keterbatasan transportasi publik itu disuarakan oleh anak-anak sekolah dalam video yang diunggah pemilik akun TikTok @baba_1945, di mana terekam sejumlah anak-anak yang diperkirakan duduk di Sekolah Dasar (SD) menaiki perahu rakit yang dioperasikan oleh dua orang dewasa.
Anak-anak tersebut tampak membawa tas ransel dan dengan tertib naik ke atas perahu rakit. Setelahnya, tampak anak-anak itu berbaris rapi dan meminta Dedi Mulyadi untuk membangun jembatan.
"Pak Dedi, anak-anak di pelosok Sukabumi ingin jembatan untuk nyebrang ke sekolah," tulis keterangan dalam video tersebut.
Saat ditelusuri, lokasi kejadian berada di Kampung Tegal Sangar, Desa Sirnasari, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi.
Untungnya, video tersebut mendapat atensi dari Dedi Mulyadi. Melalui unggahan TikTok resminya, Dedi Mulyadi menjawab keresahan anak-anak sekolah.
Mantan Bupati Purwakarta itu berjanji akan mengirim tim untuk menghitung besaran dana yang diperlukan guna membangun jembatan.
"Terima kasih anak-anakku, tetap semangat untuk bersekolah. Masalah jembatan, hari Rabu tim teknis dinas PU Provinsi Jawa Barat segera berkunjung untuk menghitung besaran alokasi yang harus dibangun," ucap Dedi Mulyadi.
Tak hanya di Sukabumi, Dedi Mulyadi juga berjanji akan memprioritaskan pembangunan jembatan di daerah-daerah terpencil yang membutuhkan, sehingga bisa digunakan untuk mempermudah aktivitas sehari-hari, termasuk berangkat ke sekolah.
Baca Juga: Cara Mengisi Laporan Dana BOS Secara Online dan Rincian Komponen Kegiatan
"Gubernur Jawa Barat akan memprioritaskan pembangunan jembatan-jembatan tradisional penghubung antar daerah untuk membuka isolasi agar anak-anak tidak menyeberang sungai dengan berenang atau menggunakan rakit," sambungnya.
Dedi Mulyadi menyinggung bahwa beberapa infrastruktur membutuhkan biaya yang cukup mahal, sehingga harus dihitung dengan tepat.
"Memang ada yang berbiaya murah, ada yang berbiaya mahal. Seperti yang di Bandung Barat melewati Citarum biayanya mahal dan memang diperlukan perencanaan agar pembangunannya tepat," jelas Dedi Mulyadi.
Meski begitu, ia mengatakan bahwa kebutuhan anak-anak untuk bersekolah, termasuk mendapatkan infrastruktur yang layak akan menjadi prioritasnya. Dedi Mulyadi turut menyentil Bupati Sukabumi agar bersedia melakukan pengecekan.
"Tetapi percayalah bahwa seluruh kebutuhan anak-anak sekolah, terutama untuk kepentingan transportasi darat akan menjadi perhatian utama dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan semoga pak bupatinya juga turun ke lapangan untuk melakukan pengecekan dan pendataan di seluruh daerah," sahut Dedi Mulyadi.
Tidak memberikan perlakuan khusus pada laporan di Sukabumi, Dedi Mulyadi meminta kepada seluruh bupati di Jawa Barat untuk melakukan pendataan jika ada anak-anak yang kesulitan untuk menyeberang.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Konflik Lahan di Lebak Memanas, DPR Panggil Perusahaan dan KLHK
-
Di Hadapan Buruh, Aher Usul Kontrak Kerja Cukup Setahun dan Outsourcing Dibatasi
-
Aher Terima Curhat Buruh: RUU Ketenagakerjaan Jadi Sorotan, PHK Sepihak Jadi Ancaman
-
Tips Akhir Tahun Ga Bikin Boncos: Maksimalkan Aplikasi ShopeePay 11.11 Serba Hemat
-
Deolipa Tegaskan Adam Damiri Tidak Perkaya Diri Sendiri dalam Kasus Korupsi Asabri
-
Tak Hadir Lagi di Sidang Sengketa Tambang Nikel Haltim, Dirut PT WKS Pura-pura Sakit?
-
Gubernur Pramono Lanjutkan Uji Coba RDF Rorotan Meski Diprotes: Tidak Kapasitas Maksimum
-
Hasto: PDIP Dorong Rote Ndao Jadi Pusat Riset Komoditas Rakyat, Kagum pada Tradisi Kuda Hus
-
Di Rote Ndao, Hasto PDIP Soroti Potensi Wilayah Terluar RI
-
Belajar Asuransi Jadi Seru! Chubb Life Luncurkan Komik Edukasi Polistory