Suara.com - Babak penentuan dalam isu yang menyeret nama mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil (RK), akan segera terungkap. Bareskrim Polri dijadwalkan mengumumkan hasil tes genetik atau DNA yang melibatkan Ridwan Kamil, seorang wanita bernama Lisa Mariana, dan seorang anak berinisial CA pada hari ini, Rabu (20/8/2025).
Di tengah penantian yang menegangkan, pihak Lisa Mariana justru tidak akan hadir secara langsung untuk menerima hasil krusial tersebut.
Pengacara Lisa, Jhon Boy Nababan, yang tiba di Bareskrim Polri, mengonfirmasi bahwa kliennya akan diwakili oleh tim kuasa hukum. Menurutnya, Lisa memiliki urusan mendesak yang tidak dapat ditinggalkan.
"Kebetulan Lisa lagi ada aktivitas yang nggak bisa ditinggalkan. Makanya kami mewakili, toh juga kan sekarang memang hasil tes DNA tersebut," kata Jhon kepada wartawan di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan.
Ia kembali menegaskan bahwa ketidakhadiran kliennya murni karena urusan pekerjaan.
"Bukannya nggak mau hadir, cuma memang karena ada pekerjaan yang nggak bisa ditinggalkan," katanya.
Menghadapi pengumuman hasil tes DNA, kubu Lisa Mariana menyatakan sikap pasrah dan tidak mau berspekulasi lebih jauh. Jhon Boy Nababan menegaskan bahwa pihaknya siap menerima apapun hasil yang akan disampaikan oleh pihak kepolisian, dan berharap hasil ini dapat menjadi jawaban final atas polemik yang selama ini bergulir.
"Jadi ya nanti pasti apa pun hasilnya yang di atas, kita juga nggak mau berandai-andai. Mudah-mudahan bisa terbaik dan bisa menjadi solusi ke depan," ucapnya dengan nada diplomatis.
Sikap legawa ini dipertegas kembali oleh Jhon, menunjukkan kesiapan mental dari pihak kliennya dalam menghadapi segala kemungkinan.
Baca Juga: Ridwan Kamil Berhalangan Hadir, Tapi Siap Terima Apapun Hasil Tes DNA Lisa Mariana
"Jadi kita nggak mau suuzan ke orang dan kita nggak mau berandai-andai menunggu apa pun hasilnya. Dari kami pihak kuasa hukum Lisa maupun klien kami Lisa siap menerima apa pun hasilnya," sambung Jhon.
Lebih lanjut, ia juga mengungkit pernyataan serupa yang pernah dilontarkan oleh pihak Ridwan Kamil melalui pengacaranya, Muslim Jaya Butar-Butar, yang sebelumnya juga menyatakan akan menerima hasil tes DNA tersebut.
"Begitu juga kan mungkin rekan-rekan media juga kan sudah tahu, ada statement dari Bapak RK dan kuasa hukumnya sendiri bahwa ya akan menerima ke depannya," imbuh Jhon.
Namun, ketika ditanya mengenai langkah hukum selanjutnya jika tudingan yang dilayangkan Lisa Mariana tidak terbukti kebenarannya, Jhon enggan memberikan jawaban pasti. Ia menyebut hal tersebut sebagai urusan teknis yang akan diputuskan setelah hasilnya keluar.
"Teknislah, kalau (langkah selanjutnya) itu kan teknis. Jadi semua itu teknis, karena kita tunggu kabarnya aja nanti di atas ya," ucap dia.
Berita Terkait
-
Kasus Korupsi Bank BJB, KPK Panggil Lagi Eks Anggota V BPK RI Ahmadi Noor Supit
-
Ridwan Kamil Terima Hasil Hari ini, Apa Kabar Tes DNA Rezky Aditya?
-
Pasrah Hasil Tes DNA Hari Ini, Ridwan Kamil Siap Tanggung Jawab!
-
Ridwan Kamil Berhalangan Hadir, Tapi Siap Terima Apapun Hasil Tes DNA Lisa Mariana
-
Momen Krusial Hasil Tes DNA, Terungkap Alasan Ridwan Kamil dan Lisa Mariana Kompak Tak Hadir
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
AMLI Soroti Dampak Ranperda KTR: Usaha Reklame Tertekan, Tenaga Kerja Terancam
-
Dasco Persilakan Tito Lanjut Pimpin Pemulihan Aceh: DPR Fokus Anggaran dan Mengawasi
-
Dasco Pimpin Rapat di Aceh: Minta Pendataan Rumah Rusak Dikebut Sepekan
-
Viral Nenek Curi 16 Potong Pakaian di Tanah Abang, Ketahuan Usai Barang Jatuh dari Balik Gamis
-
Jelang Rakernas 2026, PDIP Terbitkan Instruksi Keras Larang Kader Korupsi
-
Bukan Hanya Soal Huntara, Ternyata Ini 4 Masalah Mendesak di Aceh Menurut Satgas Galapana DPR
-
8 Orang Termasuk Pegawai Pajak Diamankan saat KPK Gelar OTT di Jakarta
-
Skandal Pajak Jakut Terbongkar: OTT KPK Sita Gepokan Uang dan Valas, Oknum Pegawai Pajak Diringkus
-
Gelar Rapat Lagi di Aceh, Satgas Pemulihan Pascabencana DPR Serahkan Laporan Kordinasi ke Pemerintah
-
Main Mata Nilai Pajak, Oknum Pegawai DJP Tak Berkutik Terjaring OTT KPK