Suara.com - Konten kreator politik Fathian Pujakesuma kembali melontarkan kritik tajam terhadap pernyataan Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir soal biaya kos-kosan anggota dewan yang disebut mencapai Rp 3 juta.
Menurut Fathian, ucapan Adies itu bukan sekadar salah hitung, melainkan salah konteks.
Ia menduga maksud yang sebenarnya adalah Rp 3 juta per hari, bukan per bulan.
“Maksudnya Rp 3 juta sehari, bukan sebulan. Jadi kalau dikali 26 hari kerja, ya sekitar Rp 78 juta. Nombok gitu maksudnya,” kata Fathian dalam sebuah video yang beredar, Minggu, 24 Agustus 2025.
Namun, yang lebih dipertanyakan, menurutnya, adalah jenis tempat tinggal apa yang bisa mencapai Rp 3 juta per hari.
Ia menyinggung bahwa harga tersebut sejajar dengan kamar hotel mewah di Jakarta, bukan kos-kosan.
“Kalau yang dia maksudkan kos Rp 3 juta sehari, itu kos-kosan macam apa? Kita cek Traveloka. Gedung DPR-MPR, tanggal 21–22, kamar untuk dua orang—dua orang dong, sama ani-ani. Itu ketemunya harga hotel bintang lima,” ucapnya.
Fathian lalu menyebut beberapa hotel ternama di Jakarta dengan tarif setara: Shangri-La Rp 2,3 juta, Hotel Mulia Rp 2,4 juta, Fairmont Rp 2,6 juta, dan Langham Rp 2,9 juta per malam.
“Lu mau nginep di hotel bintang lima? Sinting! Pantesan banyak Brio kuning di situ,” sindirnya.
Baca Juga: Dikritik Jerome Polin, Hitungan Adies Kadir soal Tunjangan Rumah DPR Jadi Sorotan
Ia menambahkan, pernyataan Adies Kadir justru semakin menimbulkan pertanyaan publik terkait penggunaan anggaran.
“Akhirnya dibuatlah argumen-argumen tolol. Dia tahu lagi diketawain se-Indonesia, tahu dia. Tapi bodo amat. Yang penting karier aman, bos senang, kaya raya. Persetan rakyat,” kata Fathian.
Kritik Fathian ini menambah panjang sorotan publik terhadap pernyataan kontroversial para anggota DPR ketika berbicara soal fasilitas dan tunjangan yang diterima dari negara.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
PSI Incar Jawa Tengah Jadi Kandang Gajah, Hasto PDIP Kasih Respons Santai, Begini Katanya
-
Rakernas I 2026: PDIP Bakal Umumkan Sikap Resmi Terkait Wacana Pilkada di Akhir Acara
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Politik Adalah Alat Pengabdian, Bukan Sekadar Kejar Jabatan
-
Megawati Dorong Politik Berbasis Kearifan Lokal: Peradaban Diukur dari Cara Menghormati Bumi
-
Instruksi Tegas Megawati di HUT ke-53 PDIP: Kader Wajib Jaga Alam, Hingga Lawan Keserakahan
-
Kritik Keras Regulasi Karpet Merah Konsesi, Megawati: Itu Pemicu Bencana Ekologis di Sumatra
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Krisis Iklim Adalah Ancaman Nyata, Generasi Muda Paling Dirugikan
-
Megawati Kecam Intervensi AS di Venezuela: Ini Imperialisme Modern!
-
Rocky Gerung Ngaku Girang Hadir di HUT ke-53 PDIP, Puji Pidato Megawati: Jernih, Tulus, dan Berani
-
BGN Ancam Suspend Dapur MBG Tanpa Sertifikat Higiene, Target Nol Keracunan 2026