Suara.com - Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi baru-baru ini mengunjungi keluarga Raya, balita asal Sukabumi yang meninggal dunia akibat tubuhnya dipenuhi oleh cacing.
Dalam kunjungannya, Dedi Mulyadi menjenguk Udin, ayah Raya, yang saat ini tengah dirawat di rumah sakit karena menderita bronkitis.
Kunjungan itu dilakukan sebagai bentuk empati sekaligus klarifikasi atas informasi yang sempat beredar mengenai kondisi orang tua Raya.
Mantan bupati Purwakarta itu meluruskan pernyataan sebelumnya yang menyebut ayah Raya mengidap TBC dan ibunya ODGJ, berdasarkan informasi awal dari pihak medis.
“Saya klarifikasi ya, saya mengatakan waktu itu bahwa ibunya mengalami gangguan kejiwaan itu berdasarkan keterangan dari dokter yang menangani Raya, bilangnya ibunya ODGJ, bapaknya TBC,” kata Dedi Mulyadi dikutip dari YouTube Kang Dedi Mulyadi Channel pada Senin, 25 Agustus 2025.
Setelah mendapatkan informasi langsung dari pihak keluarga Raya, ternyata informasi tersebut tidak akurat.
“Tetapi yang terjadi sebenarnya adalah bapaknya penyakitnya bronkitis dan ibunya penyakitnya TBC dan normal,” imbuh Dedi.
Dalam percakapannya dengan keluarga, Dedi juga mengulik kondisi terakhir Raya sebelum meninggal. Ia menanyakan kapan terakhir kali balita malang itu jatuh sakit.
Baca Juga: Dedi Mulyadi Sebut Rakyat Sama Saja dengan Politisi Korup: Sama Serakah dan Buasnya
“Sakitnya dari kapan almarhum Raya?” tanya Dedi kepada buyut dari almarhum Raya.
Dari informasi yang diberikan, diketahui bahwa penyakit yang diderita Raya terbilang baru, dan ia sempat dibawa ke sejumlah fasilitas kesehatan.
“Almarhum masih baru sakitnya, langsung dibawa ke Puskesmas ke sana kemari, ke rumah sakit,” kata pihak keluarga Raya.
Dedi juga menanyakan kebenaran kabar soal Raya yang kerap bermain di kolong rumah hingga menyebabkan banyaknya telur cacing yang masuk ke tubuhnya.
Pernyataan tersebut dibenarkan oleh pihak keluarga, ia mengatakan bahwa bocah malang tersebut kerap merangkak ke berbagai penjuru rumah.
Lebih lanjut, pihak keluarga juga menjelaskan bahwa Raya lahir dalam kondisi prematur dengan usia kandungan baru enam bulan.
Berita Terkait
-
Hormat ke Kereta Kencana, Dedi Mulyadi Dirujak Netizen: Tinggalkan Pemimpin yang Suka Syirik!
-
Dedi Mulyadi Berlutut di Depan Kereta Kencana: Antara Pelestarian Budaya dan Tuduhan Penistaan Agama
-
Mensos Gus Ipul Bantah Pihaknya Terlambat Tangani Kasus Balita Raya yang Tubuhnya Penuh Cacing
-
Bertemu Dedi Mulyadi KW, Sikap Ibu-ibu Minta Diborong Dagangannya Dikecam Tak Pantas
-
Menkes Budi Gunadi Sadikin Klaim Penyebab Kematian Raya Bukan Gegara Cacingan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
Pilihan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
-
Jelang Nataru, BPH Migas Pastikan Ketersediaan Pertalite Aman!
Terkini
-
Mahfud MD Soal Geger di Internal PBNU: Konflik Tambang di Balik Desakan Gus Yahya Mundur
-
'Terima Kasih Pak Prabowo': Eks Dirut ASDP Lolos dari Vonis Korupsi, Pengacara Sindir KPK Keliru
-
Yusril: Pemberian Rehabilitasi Kepada Direksi Non Aktif PT ASDP Telah Sesuai Prosedur
-
Pengusaha Adukan Penyidik KPK ke Bareskrim: Klaim Aset Rp700 Miliar Disita Tanpa Prosedur
-
Tumbuh di Wilayah Rob, Peran Stimulasi di Tengah Krisis Iklim yang Mengancam Masa Depan Anak Pesisir
-
Sambangi Istana Usai Pulang dari Afrika Selatan, Apa Saja yang Dilaporkan Gibran ke Prabowo?
-
Nasib Tragis Ayah Tiri Bocah Alvaro, Alex Iskandar Dimakamkan di TPU Kedaung Tangerang
-
Ancaman ke Jurnalis di Asia Meningkat: Mulai dari Teror, Serangan Digital, dan Represi Negara
-
Istana Soal Presiden Beri Rehabilitasi Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi Cs: Usulan dari DPR
-
Geger Ayah Tiri Alvaro Bunuh Diri, 2 Polisi Jaga Kini Diperiksa Propam