Suara.com - Sebuah video beredar di Facebook dengan klaim bahwa Presiden Prabowo Subianto membela Bupati Pati, Sudewo.
Video itu diunggah akun “Msucipto Lek Much” pada Jumat, 15 Agustus 2025, dan hingga Jumat, 22 Agustus 2025, telah mengumpulkan lebih dari 33 ribu tanda suka serta 11.900 komentar.
Dalam video, tampak Presiden Prabowo menjawab pertanyaan wartawan dengan pernyataan:
“Ya kita cari penyelesaian yang baik, yang damai gitu. Ada itikad baik dari dua pihak ya. Intinya kita mau penyelesaian yang baik.”
Unggahan tersebut kemudian diberi takarir provokatif:
“PRABOWO EMANG ANJ BELA BUPATI SUDEWO MARI LENGSERKAN PRABOWO SETELAH BUPATI SUDEWO DI LENGSERKAN!!
INI LAH TANGAPAN TENTANG DEMO BESAR-BESARAN DI KANTOR BUPATI PRABOWO TELAH MEMBELA SUDEWO MARI BERSAMA MELENGSERKAN PRABOWO SETELAH SUDEWO BERHASIL DI LENGSERKAN.”
Melansir dari TurnBackHoax.id, tim pemeriksa fakta melakukan penelusuran dengan Google Lens pada tangkapan layar video tersebut.
Hasilnya, potongan video itu berasal dari tayangan kanal YouTube TVRI Nasional berjudul “Presiden Prabowo: Soal Laut Ambalat Kita Cari Penyelesaian yang Baik”, yang diunggah pada Kamis, 7 Agustus 2025.
Konteks asli pernyataan Prabowo adalah jawaban atas pertanyaan wartawan mengenai sengketa Laut Ambalat antara Indonesia dan Malaysia, bukan tentang kasus Bupati Sudewo.
Baca Juga: CEK FAKTA: Rekrutmen ASN Badan Gizi Nasional 2025, Benarkah?
Lebih lanjut, tim pemeriksa fakta juga menelusuri kata kunci “Prabowo bela Sudewo” di Google.
Hasil teratas mengarah pada pemberitaan tempo.co berjudul “Respons Prabowo Soal Kasus Bupati Pati Sudewo”, Kamis, 14 Agustus 2025.
Dalam berita itu disebutkan, Presiden Prabowo justru menyayangkan sikap arogan Bupati Sudewo ketika menanggapi protes warga terkait kenaikan pajak bumi dan bangunan perdesaan dan perkotaan (PBB-P2) hingga 250 persen.
Tidak ada informasi kredibel yang membenarkan klaim bahwa Presiden Prabowo membela Bupati Sudewo.
Video yang beredar di Facebook telah dipotong dari konteks aslinya, lalu diberi narasi menyesatkan.
Unggahan video dengan klaim “Prabowo bela Bupati Sudewo” adalah konten yang dimanipulasi (manipulated content).
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo
-
Gus Yaqut Tersangka Skandal Haji, Tambah Daftar Panjang Eks Menteri Jokowi Terjerat Korupsi