Suara.com - Demo di Jakarta pecah Kamis, 28 Agustus 2025 meski sebelumnya juga ada demo pada 25 Agustus. Massa mulai berkumpul di Senayan untuk menyatakan kekecewaan terhadap para anggota DPR.
Eskalasi segera meningkat usai pengemudi ojek online Affan Kurniawan tewas dilindas kendaraan taktis (rantis) Brimob. Dalam kondisi ini, sejumlah warganet penasaran, di mana Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep?
Gibran sempat diisukan tengah bermain padel saat demonstrasi besar terjadi di Jakarta. Namun, Staf Khusus Tina Talisha membantah isu tersebut.
Tina mengatakan Gibran tetap berkantor di Istana Wakil Presiden Jumat (29/8/2025). Sementara sehari sebelumnya, dia baru pulang dari kunjungan kerja ke Sumatera Utara guna menghadiri Musyawarah Pelayanan (Mupel) Mamre Gereja Batak Karo Protestan (GBKP).
Padahal, sebelumnya di media sosial Gibran disebut tengah bermain padel di Anwa Racquet Club. Namun, pengelola fasilitas olahraga tersebut sudah membantah Gibran ada di sana pada hari-hari keosnya Jakarta.
Sementara itu, Kaesang Pangarep yang menjabat sebagai Ketua Umum PSI diketahui sedang dirawat di rumah sakit. Dia pun absen dari pertemuan dengan Presiden Prabowo Subianto yang digelar Senin (1/9/2025).
Sekretaris Jenderal PSI Raja Juli Antoni menggantikan Kaesang menghadiri pertemuan tersebut. Raja memohon doa agar Kaesang cepat diberikan kesehatan kembali.
Gibran Jenguk Korban Luka Akibat Demonstrasi di RS Pelni
Gibran Rakabuming Raka menjenguk para korban yang mengalami luka–luka saat demonstrasi pada 28 Agustus 2025 di Jakarta yang dirawat di RS Pelni.
Baca Juga: Ternyata Ini 5 Kejanggalan Ojol ke Istana Gibran yang Dibongkar Netizen
Gibran tiba di rumah sakit Jumat (29/8/2025). Dia mengenakan pakaian santai berwarna hijau terang dan celana hitam. Gibran tiba di RS Pelni sekitar pukul 20.20 WIB dan meninggalkan Lokasi pada pukul 20.35 WIB.
Dalam video yang beredar, salah satunya diunggah akun Tiktok @aksigibran, Gibran terlihat berjalan di selasar rumah sakit hendak memasuki kamar pasien.
Gibran terlihat didampingi tim wapres, ajudan dan pihak dari rumah sakit. Dari segelintir orang tersebut, tidak terlihat adanya awak media yang mengikutinya.
Gibran langsung naik menuju lantai 3 Gedung Bougenvile, tempat tiga pasien korban kekerasan polisi saat demonstrasi dirawat.
“Mas Gibran menjenguk korban demo di RS Pelni tanpa awak media,” tulis keterangan dalam video tersebut.
Video itu sontak mengundang beragam komentar dari warganet. Di tengah ramainya para pejabat yang membantu korban demonstrasi diikuti dengan awak media, Gibran justru seperti menunjukkan ketulusannya.
Berita Terkait
-
10 Nyawa Hilang, Ribuan Ditahan: Komnas HAM Desak Keadilan Restoratif
-
Delpedro Marhaen dkk Dicap Provokator Demo Rusuh di Jakarta, Polisi: Ada Tutorial Rakit Bom Molotov
-
Ferry Irwandi: Publik Harus Percaya Polisi atau TNI Soal Penangkapan Intel dalam Aksi Demonstrasi?
-
Demo DPR Ricuh, Polisi Tangkap 374 Orang, Mayoritas Anak di Bawah Umur dan Tuntutannya Absurb!
-
Jadi Korban Salah Pukul Polisi saat Demo di Bandung, Keponakan Chika Jessica Luka-Luka dan Trauma
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
Kejagung Masih Dalami Dugaan Tindak Pidana 28 Perusahaan yang Izinnya Dicabut Buntut Banjir Sumatra
-
Soroti Tata Kelola Aset dan Karier Jaksa Daerah, DPR Minta Kejagung Lakukan Pembenahan Menyeluruh
-
Berdiri di Atas Tanah Kemenhan, Nusron Wahid Cabut HGU Raksasa Gula Sugar Group Companies
-
Akhirnya Diperbaiki, 'Jebakan Batman' Jalan Juanda Depok yang Bikin Celaka Pengendara
-
Fadli Zon Sebut Pemerintah Tak Intervensi Urusan Keraton Solo: Fokus Kami Hanya Cagar Budaya
-
Tim Peneliti Ijazah Jokowi Buka Suara, Sebut Dokumen KPU Harusnya Sah Diuji Publik
-
Dari Kopi, Nongkrong, Lalu Investasi: Strategi Indonesia Pikat Investor di WEF Davos 2026
-
DPR Godok RUU Jabatan Hakim: Usia Pensiun Ditambah, Rekrutmen Hakim Kini Mandiri oleh MA
-
Pemerintah Siapkan RUU Disinformasi dan Propaganda Asing, Menko Yusril: Bukan untuk Anti-Demokrasi
-
DPR Gelar Fit and Proper Test 18 Calon Anggota Ombudsman RI 26 Januari, Cari 9 Nama Terbaik