- SBY menegaskan seni sebagai sarana penting untuk menyuarakan perdamaian dan harapan masa depan
- Pameran “Art for Peace and a Better Future” menjadi ruang seniman mengekspresikan komitmen terhadap perdamaian
- SBY mengajak masyarakat bersatu dan berdialog demi Indonesia dan dunia yang damai dan lebih baik
Suara.com - Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), membuka pameran seni lukis bertajuk "Art for Peace and a Better Future," sebuah acara yang tidak hanya memamerkan keindahan goresan kuas, tetapi juga menyuarakan pesan mendalam tentang perdamaian dan harapan.
SBY menegaskan bahwa seni memiliki peran krusial dalam membentuk masa depan yang lebih baik bagi Indonesia dan dunia.
Pameran yang diikuti oleh sejumlah pelukis dari Jakarta, Solo, Jogja, dan Bandung ini, menurut SBY, menjadi wadah bagi para seniman untuk mengekspresikan pikirannya.
"Pikiran, hati, dan harapan-harapannya agar di negeri ini, di dunia, yang kita dapatkan adalah kedamaian, kedamaian, dan perdamaian. Peace," kata SBY dalam konferensi pers pembukaan pameran di Astha District 8, Jakarta Selatan, Sabtu (6/9/2025).
SBY menyoroti tekad para seniman yang tidak hanya peduli, tetapi juga berkomitmen untuk menjadi bagian dari solusi.
"Solusi untuk apa? Untuk memastikan masa depan Indonesia, masa depan dunia adalah masa depan yang lebih baik," tegasnya.
Mantan Presiden ini juga menambahkan bahwa komunitas seni, sama seperti elemen bangsa lainnya, sejatinya mencintai kedamaian, persaudaraan, dan kerukunan.
"Mereka ingin berkarya, ingin berbuat sesuatu untuk kebaikan Indonesia kita, kebaikan masyarakat kita," ujarnya.
Meskipun para seniman memiliki kebebasan penuh untuk mengekspresikan diri, SBY menekankan bahwa karya-karya dalam pameran ini berdialog, menyampaikan hati melalui bahasa simbol dan tak kasat mata.
Baca Juga: SBY Bicara soal Demo 10 Hari Terakhir: Menyadarkan Kita Harus Jaga Dialog dan Kebersamaan
"Sebagaimana peace loving persons yang lain, peace loving nations, kita betul-betul mengajak dan berharap di Indonesia dan di seluruh dunia itu tetap damai," katanya.
Dengan semangat yang membara, SBY mengulang kembali seruannya, bahwa melalui seni, para seniman dan seluruh komunitas pencinta perdamaian, berharap Indonesia dan dunia dapat tidak hanya tetap damai, tetapi juga memiliki masa depan yang jauh lebih baik (better) dibandingkan sekarang.
Pameran "Art for Peace and a Better Future" ini diharapkan tidak hanya menjadi ajang apresiasi seni, tetapi juga menjadi pendorong inspirasi bagi seluruh masyarakat untuk terus bersatu, berdialog, dan berkarya demi terwujudnya kedamaian abadi dan masa depan yang cemerlang.
Berita Terkait
-
SBY dan Jokowi Hadir, Megawati 'Absen' di Sidang Tahunan MPR RI 2025
-
Sidang Tahunan MPR: SBY Dikawal AHY, Jokowi Hadir Tanpa Iriana, Megawati Belum Muncul
-
Apa Tujuan Akhir Perdamaian di Provinsi Aceh ?
-
SBY dan Jokowi Dipastikan Hadir di Sidang Tahunan MPR 2025 Besok, Bagaimana dengan Megawati?
-
Jejak Suram Bupati Pati Sudewo di Demokrat Sebelum ke Gerindra, Benarkah Dipecat Gegara Minta Uang?
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Perkuat Kerja Sama Pendidikan IndonesiaInggris, Prabowo Panggil Mendikti ke Hambalang
-
MAKI Ingatkan Jaksa Jangan Terjebak Manuver Nadiem Makarim
-
Kemenkes Siapkan Strategi Swab Mandiri untuk Perluas Deteksi Dini Kanker Serviks
-
KPK Bakal Periksa Eks Menaker Hanif Dhakiri Terkait Kasus Korupsi RPTKA
-
Polda Metro Jaya Sita 27 Kg Sabu dan Happy Five Senilai Rp41,7 Miliar di Tangerang
-
Propam Usut Dugaan Salah Prosedur Polisi yang Amankan Pedagang Es Gabus di Johar Baru
-
Bukan Cuma 28, Satgas PKH Ungkap Potensi Gelombang Baru Pencabutan Izin Perusahaan Pelanggar Hutan
-
KAI Daop 1 Rilis Jadwal Mudik Lebaran 2026, Siapkan 37 Ribu Kursi Per Hari
-
Pascabanjir Cengkareng, Sudin LH Jakbar Angkut 187 Ton Sampah dalam 8 Jam
-
Mensos Paparkan Data Bencana Januari 2026: 34 Titik Melanda Indonesia, Jawa Jadi Wilayah Terbanyak