News / Nasional
Rabu, 05 November 2025 | 16:02 WIB
Seorang pria sengaja menabrakkan diri ke sebuah mobil di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat. Aksi yang terekam video warga ini viral di media sosial. [Bidik layar]
Baca 10 detik
  • Seorang pria sengaja menabrakkan diri ke mobil di Tanah Abang, videonya viral.

  • Polisi pastikan pria tersebut bukan penipu, melainkan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ).

  • Kondisi pria tersebut dikonfirmasi oleh para saksi dan ketua RW setempat.

Suara.com - Polres Metro Jakarta Pusat memastikan bahwa pria yang sengaja menabrakkan diri ke sebuah mobil di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, bukanlah pelaku penipuan. Berdasarkan hasil penyelidikan, pria tersebut diketahui merupakan orang dengan gangguan jiwa atau ODGJ.

Kasi Humas Polres Metro Jakarta Pusat, Iptu Ruslan, menjelaskan bahwa peristiwa tersebut terjadi pada Minggu (2/11/2025) sekitar pukul 14.00 WIB di Jalan Fahrudin Auri Ujung, Kelurahan Kampung Bali, Tanah Abang.

"Orang ini dengan sengaja menabrakkan diri ke mobil yang sedang melaju di Jalan Fahrudin," jelas Ruslan kepada wartawan, Rabu (5/11/2025).

Sebelumnya, video kejadian ini sempat viral di media sosial dan menimbulkan dugaan adanya modus penipuan. Dalam rekaman tersebut, terlihat seorang pria berkaus merah berlari ke arah mobil yang melintas, lalu menjatuhkan diri seolah-olah tertabrak.

Setelah menerima laporan, polisi segera mendatangi lokasi kejadian dan meminta keterangan dari sejumlah saksi. Dari hasil penyelidikan, diketahui bahwa pria tersebut bernama Adit, seorang warga setempat.

"Dari hasil wawancara dengan pedagang, petugas keamanan, dan Ketua RW 05, semuanya menerangkan bahwa yang bersangkutan memang mengalami gangguan jiwa," ungkap Ruslan.

Dengan temuan tersebut, polisi menyimpulkan bahwa aksi pria itu murni disebabkan oleh kondisinya dan tidak terkait dengan modus kejahatan apa pun.

Load More