Suara.com - Honda All-New PCX dijadwalkan diproduksi dan didistribusikan ke diler pada awal 2018. Produksi All-New PCX di Tanah Air sedikit lebih telat dari Thailand, yang juga menjadi basis produksi skutik 150 cc ini.
All-New PCX bermesin bensin konvensional meluncur di Indonesia pada Rabu (13/12/2017). Jika generasi lama PCX masih diimpor dan berharga on the road Jakarta Rp40 jutaan, generasi termutakhirnya sudah diproduksi di negeri ini sehingga banderol on the road Jakarta malah turun menjadi Rp27 juta untuk varian CBS non-ABS serta Rp32 juta bagi varian CBS ABS.
All-New PCX diproduksi di pabrik PT. Astra Honda Motor (AHM) di Sunter, Jakarta. Presiden Direktur AHM Toshiyuki Inuma mengatakan kepada media saat seremoni peluncuran di Jakarta, bahwa pada hari ini, di Thailand, Honda juga sedang mengadakan peluncuran All-New PCX secara bersamaan.
"Di Indonesia produksinya baru awal tahun depan, tapi di Thailand ini akan dilakukan dalam waktu dekat tahun ini," kata Toshiyuki.
Direktur Pemasaran AHM Thomas Wijaya menjelaskan bahwa pengiriman kepada konsumen pun dimulai di awal tahun depan, tepatnya pada Februari.
"Per hari ini sudah bisa inden di seluruh diler kami," lanjut Thomas. Pemesanan, papar dia, dapat dilakukan dengan membayar tanda jadi sebesar Rp2 juta.
Dengan model baru yang dirakit secara lokal dan dijual jauh lebih rendah dibandingkan versi lamanya, penjualan All-New PCX diekspektasikan jauh meningkat.
"Target penjualannya adalah 150 ribu unit per tahun," ujar Thomas.
Baca Juga: Honda All New PCX Resmi Dirilis, Harga Tipis Banget dengan NMax
Sebagai perbandingan, PCX produksi Thailand cuma terjual 22 ribu unit sejak diluncurkan pada 2010 di Indonesia hingga akhir 2017.
All-New PCX memperlihatkan diferensiasi desain pada bodi, lampu depan dan belakang LED, dan pelek. Kedua bannya berukuran lebih lebar, sementara sumbu roda diperpendek menjadi 1.313 mm.
Dapur pacu All-New PCX menggunakan mesin yang sama dengan Vario eSP 150 cc berspesifikasi 4-Stroke, SOHC, PGM-FI, Liquid Cooled dengan rasio kompresi 10.6:1.
Fitur terbarunya adalah Smart Key System, rem cakram belakang, dan opsi Anti-lock Braking System (ABS).
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
5 Mobil Bekas Keluarga Harga di Bawah Rp70 Juta, Irit Bahan Bakar Cocok untuk Mudik
-
Kemenhub Dukung Kewajiban Rem ABS di Semua Motor Baru
-
Spesifikasi Wuling Starlight 560: SUV Murah Rp100 Jutaan Sekencang Pajero Sport
-
BYD Akan Luncurkan Mobil PHEV di Indonesia, Akui Infrastruktur SPKLU Masih Kurang
-
Sensasi Berkendara Skutik Premium dari 'Kacamata' Pengendara Perempuan
-
5 Penyebab Aki Motor Sering Tekor, dari Kebocoran hingga Kelebihan Beban
-
5 Mobil Keluarga Bekas Mulai Rp70 Jutaan, Irit dan Kabin Luas
-
Jangan Sampai Diteror DC! Ini Cara Cek Motor Bekas Masih Kena Leasing atau Tidak
-
Yamaha 'Jejali' Fitur Canggih NMAX TURBO di Maxclusive The Premium Ride
-
Menguji Ketangguhan Yamaha NMAX TURBO dalam Gelaran MAXCLUSIVE The Premium Ride