Suara.com - Akio Toyoda, ketua Asosiasi Produsen Otomotif Jepang, pada Selasa (21/5/2019), mengaku kecewa setelah Presiden Amerika Serikat atau President of The United States (POTUS), Donald Trump menyebut beberapa kendaraan dan suku cadang yang diimpor dari Jepang telah mengancam keamanan nasional Amerika Serikat.
POTUS, Donald Trump sebelumnya telah membicarakan aturan terkait produk otomotif yang akan masuk ke negerinya. Namun sayangnya, ia menunda pengumuman keputusan sampai enam bulan ke depan.
"Kami kecewa mendengar pesan yang menyatakan bahwa kontribusi dan investasi yang sudah dilakukan sejak lama di Amerika Serikat tidak disambut. Sebagai ketua, saya sangat sedih dengan keputusan ini," ujar Akio Toyoda, seperti dikutip dari Reuters.
Sebelumnya, Donald Trump pernah mengancam untuk mengenakan tarif sebesar 25 persen terhadap mobil impor. Langkah ini tentu saja membuat para produsen mobil terpaksa menaikkan harga produk mereka. Alhasil, mobil impor bakal kalah bersaing dengan produksi lokal.
Sejauh ini, Amerika Serikat memang menjadi pasar yang vital bagi merek-merek asal Jepang seperti Toyota, Nissan, Honda, serta produsen asal Jepang lainnya. Dan produk otomotif termasuk komponen adalah ekspor terbesar dari negeri Matahari Terbit ini.
Belakangan, beberapa merek besar telah mengumumkan akan melakukan investasi di Amerika Serikat sejak Donald Trump mulai menjabat pada Januari 2017. Hal ini memberikan tekanan terhadap industri nasional dalam membuka lebih banyak lapangan pekerjaan bagi warganya.
Toyota sendiri telah berjanji untuk berinvestasi hampir 13 miliar dolar Amerika Serikat antara 2017 dan 2021, agar bisa meningkatkan kapasitas produksi dan lapangan kerja. Jumlah ini termasuk investasi sebesar 1,6 miliar dolar Amerika Serikat bersama Mazda Motor Corporation dalam membangun pabrik perakitan di Alabama.
Baca Juga: Meski Keren, Suzuki Masih Menimbang buat Datangkan Gixxer SF 250
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Gaikindo Optimis GJAW 2025 Bantu Dongkrak Penjualan, Penuhi Target Tahun Ini
-
5 Mobil Keluarga Seharga Honda Gold Wing yang Nyaman Luar Biasa
-
ACC Carnival Lampung Hadirkan 10 Brand Otomotif, Tawarkan Promo Beli Mobil dengan Bunga Rendah
-
Lupakan Ninja, Kawasaki Luncurkan Skutik Terbaru yang Siap Libas Para Pesaing
-
5 Fakta Menarik Toyota Veloz Hybrid, MPV Murah Jawab Keresahan Harga BBM bagi Keluarga Indonesia
-
5 Rekomendasi Motor Bekas Rp3 Jutaan, Masih Tangguh untuk Harian
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Vinfast Kenalkan Pesaing BYD M6 di GJAW 2025, Akan Segera Lahir dari Subang
-
Denza Perkuat Komitmen Hadirkan Kendaraan Listrik Premium di Indonesia
-
Chery Rilis Varian Termurah Tiggo 8 CSH, Harga Mulai Rp439 Jutaan