Suara.com - Kawasaki meluncurkan New Kawasaki Versys 1000 S model 2021 untuk menyasar para penyuka petualang.
Mengutip Motorcyclenews, motor bergaya sport ini sudah dilengkapi suspensi Showa 43 mm pada bagian depan. Menariknya, fitur ini sudah bisa diatur sesuai kebutuhan, baik damping dan spring preload-nya.
Sementara suspensi belakang masih menggunakan Showa model tabung gas dilengkapi damping dan spring preload yang mampu disesuaikan menggunakan remote. Teknologi ini sudah disematkan di Versys 1000 model 2020 dalam nama Kawasaki's Electronic Control Suspension (KECS).
Lewat fitur ini, pengendara bisa melakukan penyetelan suspensi, cukup menekan tombol. Selanjutnya, suspensi akan melakukan penyesuaian secara otomatis.
Sedangkan varian tertinggi New Kawasaki Versys 1000 SE sudah menggunakan suspensi Showa Skyhook EERA (Electronically Equipped Ride Adjustment). Fitur ini memanfaatkan teknologi komputerisasi sehingga sistem bisa melakukan remapping terhadap algoritma suspensi.
Dengan demikian, suspensi akan terus beradaptasi terhadap kontur jalan yang dilalui secara real time untuk mendapat handling terbaik.
Fitur standar lain yang tersemat pada motor petualang dari Kawasaki ini adalah konektivitas smartphone, grip dilengkapi pemanas, cruise control, Kawasaki Traction Control, lampu cornering auxiliary, pilihan mode berkendara, dan quick shifter.
Namun apabila menginginkan model full aksesoris untuk berpetualang, bisa memilih varian tertinggi New Kawasaki Versys 1000 SE Grand Tourer yang sudah dilengkapi pannier, handguard dan tank pad.
Tenaganya sendiri masih mengandalkan mesin 1.043 cc 16-katup 4-silinder bertenaga 118 daya kuda dan torsi 102 Nm.
Baca Juga: Mesin Kawasaki Ninja Dijadikan Penggerak Helikopter, Hasilnya Mencengangkan
Berita Terkait
-
Solusi Jalan Rusak di Awal Tahun, Update Harga Motor Trail per Januari 2026
-
Bertenaga Ninja tapi Nyaman Dikendarai, Kawasaki Siapkan Skutik Hybrid 'Bongsor' yang Irit dan Ganas
-
Ngidam KLX di 2026? Intip Harga Motor Kawasaki di Indonesia per Januari
-
Mengenal si Retro Mewah Kawasaki Estrella 250: Pajaknya Berapaan? Segini Konsumsi Bensinnya
-
Naksir Kawasaki Meguro 230 Bekas, Butuh Berapa Duit? Begini Spesifikasi dan Konsumsi BBM
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Ingin Beli SUV Mewah, Ini Daftar Harga Mobil Subaru Januari 2026!
-
Rp3 Juta Dapat Motor Bekas Apa? Ini 5 Opsi yang Bermesin Bandel dan Mudah Dirawat
-
Terkenal Bandel, 5 Motor Bekas Ini Ternyata Cuma Dijual Rp5 Jutaan
-
Siapkan Tabungan Mulai Sekarang! Ini 5 Rekomendasi Motor buat Mudik Nyaman di Lebaran 2026
-
4 Rekomendasi Motor Bebek Terbaik Harga Murah Under 7 Juta: Serba Bandel, Serba Irit!
-
5 Kekurangan Membeli Motor Bekas dan Tips Agar Tidak Salah Beli
-
7 Tips Memilih Motor Bekas untuk Anak Sekolah Anti Zonk: Biar Nggak Dapat Unit Rewel
-
Mending Karimun 'Kotak' atau BYD Atto 1? Sama-sama Hemat, Tapi Awas Jebakan Ini
-
Motor Matic Terbaik Yamaha Harga di Bawah Rp 20 Juta: Pilih Mio M3, Gear 125, atau Gear Hybrid?
-
Awas Cat Rusak! Jangan Cuci Motor saat Mesin Panas, Ini Solusi Gratis Biar Awet