Suara.com - Beberapa car manufacturer Jepang memiliki latar belakang sebagai industri berat atau heavy industries. Sebutlah seperti Mitsubishi dan Kawasaki, dengan sejarah sebagai pembuat pesawat tempur dan kapal perang dalam Perang Dunia Kedua.
Di masa damai, sektor otomotif pun dijelajahi, sembari tidak melupakan kekuatan masing-masing di sektor industri berat.
Kawasaki Heavy Industries Limited atau KHI sebagai perusahaan yang menaungi divisi sepeda motor dengan brand sama, sehari lalu (2/11/2020) mengumumkan strategi bisnis menyambut 2021. Bahkan lebih komprehensif, tersedia tayangan video untuk visi 2030.
Sebagaimana tertuang dalam rilis Global Kawasaki, perusahaan menyatakan bahwa terlepas dari pandemi COVID-19, masa depan transportasi umum khususnya kereta api terlihat cukup kuat.
Kemudian, Kawasaki juga memiliki ketertarikan pada beberapa proyek potensial di berbagai wilayah. Seperti proyek infrastruktur lepas pantai.
Pada April 2021, perusahaan multinasional dari Jepang yang memiliki pabrik di sektor sepeda motor, mesin, peralatan berat, dirgantara dan luar angkasa, bidang pertahanan, perkeretapian, sampai perkapalan ini akan berintegrasi dengan bisnis sistem energi.
Kawasaki melihatnya sebagai sebuah peluang untuk memanfaatkan kekuatan perusahaan, dan kini tengah mengembangkan pengangkut hidrogen cair, turbin hidrogen, tangki penyimpanan, ditambah sistem pencairan gas.
Lantas bagaimanakah dengan sektor roda dua yang notabene bisa disebut hanya "secuil" dari raksasa sektor-sektor industri angkutan kelas berat milik Kawasaki?
Bisnis sepeda motor serta berbagai macam tunggangan balap, juga rekreasi produksi Kawasaki bakal dipisah menjadi perusahaan baru. Pemisahan berlangsung per Oktober 2021, sebagai perusahaan khusus mengurusi produk roda dua, mesin mobil dan motor, serta kendaraan roda empat off-road.
Baca Juga: New Kawasaki Versys 1000 S Model 2021 Dibekali Suspensi Pintar
Serangkaian keputusan ini dirasa Kawasaki bisa membuat perusahaan besar melangkah lebih ringan sekaligus cepat maju. Pengambilan keputusan, pengembangan produk, dan pemasaran pun siap dipercepat secara signifikan.
Kawasaki pun siap menapak di era baru dengan diversifikasi bidang usaha semakin detail dan futuristik.
Tag
Berita Terkait
-
Tampil Lebih Gagah Mitsubishi New Pajero Sport Bawa Pembaruan Total
-
Fitur Keselamatan Mitsubishi Destinator yang Kantongi Lima Bintang di ASEAN NCAP 2025
-
7 Mobil Bekas Sekelas Mitsubishi Destinator, Tangguh dan Nyaman untuk Keluarga
-
Usai Sedekade Setia Mobil Lama, Tunggangan Baru Tantri Kotak Nggak Kaleng-Kaleng
-
Terpopuler: Uji Tabrak Mitsubishi Destinator, Mobil Diesel Paling Irit
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Suzuki Grand Vitara Terima Sentuhan Baru di GJAW 2025
-
5 Motor Touring Bekas di Bawah Rp20 Juta, Masih Nyaman untuk Jarak Jauh
-
MG Bawa Jajaran Kendaraan Elektrifikasi ke GJAW 2025
-
Lepas L8 Versi Setir Kanan Debut Global di Indonesia, Incar Segmen SUV Premium
-
DFSK Gelora E Ditawarkan dengan Harga Lebih Terjangkau di GJAW 2025
-
Berapa Harga Mobil Bekas Toyota Veloz? Versi Hybrid Resmi Diluncurkan di Indonesia
-
5 Motor Matic Bekas Alternatif Nmax yang Tahan Banting untuk Jalanan Pegunungan
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil yang Aman Buat AC dan Aromanya Enak Buat Hidung
-
Wuling New Alvez Tampil Lebih Stylish Berkat Sejumlah Penyegaran
-
5 Rekomendasi Mobil Matic Rp50 Jutaan buat Ibu-Ibu Antar Jemput Anak Sekolah