Suara.com - Direktur Operasi ASTRA Tol Cipali, Agung Prasetyo menyebutkan bahwa volume kendaraan libur Natal dan Tahun Baru atau Nataru 2020 diprediksi akan mengalami kenaikan.
"Nataru kami prediksi naik 12 pesen dibandingkan tahun lalu. Tapi itu masih di bawah traffic Lebaran 2019 dan dengan asumsi libur panjang tidak berubah," jelas Agung Prasetyo, saat dijumpai Suara.com di area Tol Cipali, Subang, Jawa Barat, Kamis (26/11/2020).
Untuk mengantisipasi lonjakan kendaraan saat Nataru 2020, ASTRA Tol Cipali akan memaksimalkan pengoperasian di Gerbang Tol Palimanan dengan membuka 30 gardu tol otomatis (GTO) dan 15 mobile reader. Selain itu penambahan petugas dan sarana untuk mempermudah kelancaran transaksi di gerbang tol.
"Kami sudah tambah GTO nya. Jadi kami jamin nanti Palimanan tidak macet," ucap Agung Prasetyo.
Untuk sisi educkasi, ASTRA Tol Cipali melakukan sosialisasi keselamatan berkendara maupun imbauan berkendara kepada pengguna jalan secara masif melalui media luar ruang yang tersebar di Spanduk, Variable Message Sign (VMS), dan videotrone baik yang berada di akses maupun di dalam Ruas Tol Cipali.
Secara aktif diberikan edukasi kepada masyarakat melalui media dalam pemberian imbauan untuk selalu tertib berkendara serta sosialisasi terkait berbagai fasilitas layanan yang dimiliki ASTRA Tol Cipali.
Sementara untuk bidang layanan fasilitas pendukung seperti di Rest Area, ASTRA Tol Cipali menyediakan toilet dengan shower air panas bagi para pengemudi kendaraan golongan 2 ke atas yang berada di semua rest area tipe B dengan lokasi di KM 86 dan KM 130 dari arah Palimanan dan arah Cikopo.
Fasilitas yang ada di rest area akan terus ditingkatkan, khususnya pada 2021, rencananya akan dilakukan rejuvenate rest area KM 130 arah Jakarta dilanjutkan dengan tahun berikutnya pada rest area KM 86 arah Jakarta akan dilakukan pembangunan playground, outdoor fitness, sampai hammock.
Dengan konsep industrial resto yang akan diaplikasikan di Rest Area Cipali, diharapkan dapat menambah kenyamanan bagi para pengguna jalan.
Baca Juga: Luncheon Virtual, Carsome Paparkan Dinamika Pasar Mobil Bekas Masa Pandemi
Yang perlu diingat, dalam masa pandemi ini semoga para pengguna tol dan rest area Libur Nataru tetap menerapkan 3M, yaitu mencuci tangan, mengenakan masker, serta menjaga jarak.
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Destinasi Wisata Cocok untuk Liburan Nataru, Klik di Sini!
-
Cocok untuk Libur Nataru, Ini 5 Destinasi Wisata Ramah Mobil Bandung Lengkap dengan Link Google Maps
-
Kasus Tertinggi, 1,9 Juta Warga di Jakarta Terkena ISPA, Cek Segera jika Anda Alami Gejala Ini!
-
Jor-joran Bangun Jalan Tol, Buat Operator Buntung: Pendapatan Seret, Pemeliharaan Terancam
-
Lagi Gaduh Rekening Warga Diblokir, Harta Kepala PPATK Malah Meroket Dua Kali Lipat
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Terpopuler: City Car Seharga Xmax hingga Motor Matic Paling Irit Sesuai Gaji Guru
-
Suzuki Grand Vitara Terima Sentuhan Baru di GJAW 2025
-
5 Motor Touring Bekas di Bawah Rp20 Juta, Masih Nyaman untuk Jarak Jauh
-
MG Bawa Jajaran Kendaraan Elektrifikasi ke GJAW 2025
-
Lepas L8 Versi Setir Kanan Debut Global di Indonesia, Incar Segmen SUV Premium
-
DFSK Gelora E Ditawarkan dengan Harga Lebih Terjangkau di GJAW 2025
-
Berapa Harga Mobil Bekas Toyota Veloz? Versi Hybrid Resmi Diluncurkan di Indonesia
-
5 Motor Matic Bekas Alternatif Nmax yang Tahan Banting untuk Jalanan Pegunungan
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil yang Aman Buat AC dan Aromanya Enak Buat Hidung
-
Wuling New Alvez Tampil Lebih Stylish Berkat Sejumlah Penyegaran