Suara.com - Pasar mobil seken kembali menggeliat menjelang akhir tahun 2020, dengan segmen kendaraan multiguna kecil (Low MPV) masih menjadi primadona di Indonesia, salah satunya adalah Mitsubishi Xpander.
Senior Marketing Manager Penjualan Mobil Bekas WTC Mangga Dua, Herjanto Kosasih, pada Kamis (3/12/2020) mengatakan bahwa penjualan mobil bekas pada November naik menjadi 1.800 unit dari rata-rata 1.000 unit perbulan selama pandemi COVID-19.
Ia menjelaskan, banyak konsumen mempercayai mobil di segmen tersebut karena kebutuhan dan depresiasi harga yang tidak terlalu jauh.
"Dari kenaikan itu, juaranya adalah Low MPV karena sudah menjadi budaya orang Indonesia kalau beli mobil yang muat banyak," kata Herjanto Kosasih kepada ANTARA melalui sambungan telepon, Kamis.
"Penurunan harganya paling 5-10 persen. Misalnya kemarin ambil Xpander Ultimate tahun 2018 harganya masih di atas Rp 215 juta, tidak jauh dari harga barunya saat itu," kata dia.
Ia juga menjelaskan bahwa depresiasi harga Xpander sudah menyamai Avanza di angka 5 persen - 10 persen, yang lebih baik dari kompetitornya di kelas Low MPV.
Ia mengatakan, Xpander bekas menjadi salah satu mobil yang diburu konsumen mobil bekas. Meski harga bekasnya juga tinggi, konsumen meyakni bahwa mobil jenis itu memiliki jaringan suku cadang dan servis record yang baik.
"Xpander paling menginap dua-tiga malam di sini, kemudian cepat terjual, sirkulasinya cepat," kata dia.
Ia juga mengatakan bahwa pilihan untuk segmen Low MPV di pasar mobil bekas mengerucut pada Xpander dan Avanza karena tidak ada peluncuran LMPV terbaru pada tahun ini.
Baca Juga: Mitsubishi Siapkan Xpander Hybrid Sebagai Salah Satu Produk Mobil Listrik
Faktor lain yang membuat harga jual kembali Xpander dapat bertahan adalah keunikan model, pertumbuhan jaringan servis dan kesan baru pada mobil tersebut.
"Salah satunya itu, pilihan konsumen dengan budget segitu untuk mobil baru terbatas. Maka konsumen memilih mobil bekas yang terawat dengan kilometer yang tidak jauh-jauh amat," kata dia.
Jika dilihat di platform jual beli mobil bekas OLX, harga Xpander 2018 varian ultimate memang masih di atas Rp 215 juta. Harga yang lebih tentunya untuk model tahun 2019, yakni kisaran Rp 220 juta hingga Rp 230 juta, dan Xpander keluaran 2020 bisa mencapai Rp 250 juta. Adapun Avanza Veloz 1.5 tahun 2019 dijual dengan rentang harga Rp 195 juta - Rp 205 juta.
Berita Terkait
-
Mobil Keluarga Kecil untuk Mudik: Irit, Nyaman, dan Kuat Nanjak, Nggak Sampai 100 Jutaan
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Murah Tahun Muda Selain Avanza dan Xenia, Ini Opsinya!
-
7 Rekomendasi Mobil Amerika Murah dan Awet: Harga ala Agya Sensasi Rasa Eropa
-
Awas Khilaf! Ini 5 Mobil Bekas Murah yang Sebaiknya Dihindari Jika Gaji Pas-pasan
-
4 Pilihan Mobil Daihatsu Bekas Mulai Rp70 Juta, Solusi Pusing Kredit yang Realistis
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Bajaj Maxride Perkuat Ekonomi Sosial Lewat Kolaborasi Pengemudi di Yogyakarta
-
Ganti Oli Motor Berapa Bulan Sekali? Jangan Sampai Salah Jadwal
-
Mitsubishi Mulai Produksi Nissan Navara dan Rogue PHEV untuk Pasar Global
-
Sering Disebut Saat Razia Ternyata Ini Arti Tilang dan Asal Usul Istilahnya
-
Mobil Keluarga Kecil untuk Mudik: Irit, Nyaman, dan Kuat Nanjak, Nggak Sampai 100 Jutaan
-
Siap-siap Kendaraan Menunggak Pajak Bakal Dapat 'Surat Cinta' dari Bapenda
-
Kecil-Kecil Cabe Rawit, Harga Mobil Honda Ini Setara 2 Unit Alphard! Kok Bisa?
-
Rekomendasi Mobil Keluarga Murah Tahun Muda Selain Avanza dan Xenia, Ini Opsinya!
-
Bak Bumi dan Langit, Perbandingan Sanksi Lawan Arah di Indonesia dan Malaysia Lengkap dengan Denda
-
7 Rekomendasi Mobil Amerika Murah dan Awet: Harga ala Agya Sensasi Rasa Eropa