Suara.com - Mengemudi di jalan kering dan jalan basah tentunya berbeda. Satu dilakukan dalam kondisi tidak hujan, dan yang kedua saat hujan turun atau reda. Namun, dalam keadaan hujan maupun tidak, menerabas genangan air mesti dilakoni bila melewati Jalan Lingkar Selatan Cilegon atau JLS Cilegon. Kawasan ini mengalami banjir meski tak hujan. Tepatnya dari KM15 ke arah perempatan PCI.
Dikutip dari BantenNews.co.id, jejaring Suara.com, kondisi ruas jalan mirip banjir ini terpantau lebih dari sepekan lalu, Minggu (27/12/2020). Air rupanya berasal dari luapan drainase yang terdapat di depan salah satu ruko yang masuk ke dalam wilayah Desa Harjatani, Kecamatan Kramatwatu, Kabupaten Serang.
Air menyeberangi trotoar jalan sehingga menggenangi ruas jalan hingga mengganggu lalu lintas kendaraan bemotor. Sementara ruas jalan di sebelahnya tampak kering dan gersang.
“Ya, airnya dari selokan itu. Yang saya ketahui, karena (diameter) selokannya kecil ya, dan kemungkinan juga ditambah banyak sampah di dalamnya, jadi si air tidak mengalir,” ujar Uju, salah seorang pedagang di sekitar luapan air, yang ditemui BantenNews.co.id.
Dikatakan Uju, kejadian ini sudah berlangsung sekitar dua pekan terakhir. Air semakin menggenangi permukaan jalan ketika hujan turun.
“Sejauh ini belum ada perbaikan. Ada juga cuma petugas yang datang itu dari PU dan Kebersihan (Cilegon). Mengecek dan bertanya kawasan ini termasuk daerah mana. Tapi sampai sekarang ya begitu, belum ada perbaikan,” imbuhnya.
Namun, dirinya belum dapat memastikan apakah besarnya debit air yang keluar dari dalam drainase tadi turut dipicu oleh persoalan lainnya.
“Memang kondisi air yang keluar ini bersih, belum tahu apa karena ada pipa air yang bocor. Sebab biasanya kalau habis hujan besar, drainase juga meluap,” tukas Uju.
Sementara Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPU-TR) Cilegon, Muhammad Ridwan membenarkan kondisi ini.
Baca Juga: Kaleidoskop Oto: Motor Bermesin Bongsor ke Indonesia pada 2020
Ia memastikan bahwa luapan air karena adanya tumpukan sampah di dalam drainase setelah pihaknya pada beberapa hari lalu sempat terjun ke lokasi.
“Mau kami betulkan secara keseluruhan, kemarin kami cek fisik drainase. Yang pasti rencananya akan diperbaiki, karena aset. Kebetulan tahun ini juga ada anggaran pemeliharaan untuk JLS. Salah satunya untuk drainase dan (penanganannya) harus dibongkar dulu,” ujarnya melalui sambungan telepon.
Berita Terkait
-
Hujan Deras, Luapan Kali Krukut Rendam Jalan di Cilandak Barat
-
Apakah Motor Listrik Aman Melewati Banjir? Cek Faktanya
-
Mengapa Jakarta Selatan Kembali Terendam? Ini Penyebab 27 RT Alami Banjir Parah
-
Genangan Masih Terjadi di Sejumlah Titik Jakarta Rabu Pagi, BPBD Minta Warga Waspada
-
Punya Mobil Hybrid? 7 Kebiasaan Sepele Bisa Bikin Dompet Menjerit
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
-
Dari Calya hingga Alphard: Intip Daftar Harga Mobil Toyota 2026 Terbaru Terlengkap
-
4 Mobil Double Cabin yang Gagah, Tangguh, dan Fungsional untuk Penggunaan Harian
-
Mending Brio atau WR-V? Segini Harga Mobil Honda 2026
-
Budget Pas-pasan? Cek 5 Mobil Matic Bekas Ini, Ada Volvo Klasik yang Harganya Cuma 20 Jutaan!
-
Bingung Pilih Suzuki Satria atau GSX-S150? Tengok Dulu Daftar Harga Motor Suzuki 2026
-
5 Rekomendasi Mobil Hatchback Murah, Kuat Nanjak di Jalan Pegunungan Meski Full Penumpang
-
7 Mobil Bekas MPV Harga Rp50 Jutaan untuk Keluarga Besar, Mesin Paling Bandel dan Irit BBM
-
Ngidam KLX di 2026? Intip Harga Motor Kawasaki di Indonesia per Januari