Suara.com - PT Honda Prospect Motor optimistis tren penjualan akan terus berjalan positif walaupun terjadi sedikit penurunan retail pada Mei lalu. Kondisi ekonomi yang berangsur stabil dan program relaksasi dari pemerintah dinilai menjadi pendorong pertumbuhan pasar otomotif di Indonesia di semester kedua 2021.
Pada Mei 2021, Honda membukukan total penjualan retail sebanyak 8.538 unit, lebih rendah 16 persen dibanding bulan sebelumnya yang tercatat sebanyak 10.189 unit.
"Kami optimis trend penjualan yang positif akan berlanjut pada bulan-bulan mendatang, terutama didukung oleh penyegaran pasar melalui produk-produk baru dan dukungan pemerintah melalui program relaksasi pajak yang disambut sangat baik oleh konsumen," kata Yusak Billy, Business Innovation and Marketing & Sales Director PT Honda Prospect Motor, dalam keterangannya.
Dalam hal ini penyumbang penjualan terbesar Honda pada bulan Mei 2021 datang dari Honda Brio sebagai penyumbang 63 persen dari total penjualan Honda.
Honda Brio Satya menjadi yang tertinggi dengan penjualan sebanyak 3.813 unit dan menguasai pangsa pasar segmen LCGC (Low Cost Green Car) 27 persen, sementara Honda Brio RS terjual sebanyak 1.565 unit dan memimpin pangsa pasar segmen City Car 63 persen.
Selain Honda Brio, kontribusi penjualan Honda juga diraih oleh produk-produk juga mendapatkan relaksasi pajak, antara lain Honda City Hatchback terjual 892 unit, Honda HR-V 1.5L dalam jumlah 815 unit, New Honda CR-V 680 unit, Honda Mobilio 335 unit dan Honda BR-V 264 unit.
Sementara produk-produk Honda lainnya seperti Honda HR-V 1,8L terjual 69 unit, Honda Civic Sedan 38 unit, Honda Civic Hatchback RS 28 unit, Honda Accord 22 unit, Honda Odyssey terjual 14 unit, Honda Civic Type R 2 unit dan Honda City terjual satu unit.
Berita Terkait
-
Pokemon Legends ZA Jadi Game Fisik Terlaris di AS Tahun Ini
-
MU+KU, Wajah Baru Retail Fashion yang Mengangkat Brand Lokal Berkualitas
-
Penjualan PS5 Tembus 84 Juta Unit, Ghost of Yotei Jadi Bintang Baru Sony
-
Permintaan Naik, BI Prediksi Penjualan Eceran Kian Meningkat Akhir 2025
-
Geely EX5 Catat Penjualan Global, Seberapa Laku di Indonesia ?
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
Terkini
-
Terpopuler: KPK Sita Mobil Rubicon Korupsi Ponorogo, Tantri Kotak Beli SUV Gahar
-
Siap Obrak-abrik Pasar, Triumph Mau Racik Motor Murah Under 350cc
-
Daihatsu Stabil di Urutan 2 Pasar Mobil Indonesia, Dominan di Pasar Commercial Low dan LCGC
-
5 Motor Listrik Terbaik 2025, Tampilan Keren dan Harganya Udah Murah dari Pabrik
-
Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
-
Berapa Harga Suzuki XL7 Bekas? Begini Perbandingannya dengan Kompetitor
-
5 Motor Listrik yang Bisa Bawa Galon, Rangka Kuat dan Torsi Tinggi
-
5 Rekomendasi Motor Cruiser Pajak Murah dan Irit BBM yang Gagah
-
'Matilah Ini!' Mobil Presiden Diisi Bensin Oplosan, Paspampres Panik, SPBU Langsung Ditutup
-
Usai Sedekade Setia Mobil Lama, Tunggangan Baru Tantri Kotak Nggak Kaleng-Kaleng