Suara.com - Nama Jonathan Rea tentu tak asing bagi para pencinta balap motor. Betapa tidak, pria Inggris ini merupakan salah satu pembalap tersukses dengan enam kali menjadi juara dunia WSBK.
Ia pun sempat mendapat gelar kehormatan Doctor of Letters dari sebuah universitas akibat prestasinya yang bikin bangga warga Negeri Ratu Elizabeth.
Keterampilannya untuk mengendarai motor tentu sudah tak diragukan. Namun siapa sangka bahwa Rea baru punya SIM (Surat Izin Mengemudi) motor belum lama ini.
Hal tersebut terkuak melalui unggahan potret di akun Facebook miliknya, Kamis lalu (15/7/2021).
"Saya lolos tes motor dan kini dapat SIM, sangat senang," tulisnya dalam unggahan tersebut.
Dikutip dari News Letters, dalam wawancara televisi dengan jurnalis Eamonn Mallie awal tahun ini, Rea mengungkapkan bahwa ia sebelumnya sempat gagal dalam tes teorinya.
Selain itu adanya lockdown pandemi Covid telah menunda harapannya untuk mendapatkan lisensi jalan.
“Saya benar-benar gagal dalam ujian teori saya sekali. Saya melakukan tes teori ketika saya tinggal di Isle Of Man dan saya gagal,” katanya.
“Pada awal lockdown tahun lalu saya telah mengisi semua detail untuk melakukan tes teori saya di Irlandia Utara, di Belfast, kemudian saya mendapat pemberitahuan untuk mengatakan bahwa pusat pengujian ditutup.”
Baca Juga: Bak Film Laga, Polisi dan Emak-emak Residivis Pencuri Smartphone Kejar-kejaran di Jalan
Juara dunia tersebut mengatakan bahwa "sangat memalukan" jika dia tidak bisa mengendarai motor ke toko.
“Saya ingin mendapatkan lisensi saya, Saya punya ide keren untuk mendokumentasikan perjalanan dari tes teori ke praktik saya, lulus CBT dan meletakkannya di YouTube atau apa pun," ungkapnya.
“Sangat memalukan bahwa saya adalah juara dunia enam kali tetapi saya tidak bisa pergi ke toko-toko lokal dengan sepeda motor,” pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Honda Stylo 160 Arjuno Akan Dipamerkan di Pameran Modifikasi Jepang
-
MaxDecal Memacu Kreativitas Kustom Kultur Indonesia Lewat Produk Stiker Berkualitas
-
JAECOO Sajikan Pengalaman SUV Premium J8 SHS ARDIS di Pusat Perbelanjaan
-
5 Rekomendasi Motor Listrik yang Menggunakan Baterai Swap, Harga Terjangkau!
-
New Honda ADV160 Ditargetkan Terjual Sebanyak 200 Unit Perbulan di Wilayah NTB
-
Pabrik Geely di Purwakarta untuk Kebutuhan Domestik, Tapi Juga Siap Ekspor
-
Motul Meriahkan Kustomfest 2025 dengan Peluncuran Produk Pelumas Terbaru
-
Penampakan Mobil Mercy Ringsek di Reruntuhan Ponpes Al Khoziny Sidoarjo, Milik Siapa?
-
5 Rekomendasi Motor Listrik Harga Mulai Rp6 Jutaan, Ramah Lingkungan dan Aman Digunakan saat Hujan
-
Pebalap Binaan Astra Honda Melesat di IATC Mandalika