Suara.com - Indonesia Offroad Federation (IOF) Pengcab Bogor menggelar rapat kerja (Raker) di Gedung DPRD, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (8/1/2022).
Dikutip dari kantor berita Antara, Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto menyatakan sangat mendukung kegiatan IOF, terlebih organisasi ini telah banyak membantu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor saat terjadi bencana alam.
Ia mendorong agar IOF menjadi bagian dari binaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). Pasalnya, saat ini IOF memiliki divisi baru yang siap untuk terlibat dalam misi tanggap bencana.
"Jadi misalnya di lokasi bencana yang hanya bisa ditembus oleh kendaraan tertentu, IOF bisa membantu karena BPBD belum memiliki kendaraan ini. Jadi saling bersinergi," jelasnya.
Rudy Susmanto berharap melalui IOF Kabupaten Bogor dapat lebih optimal dengan citranya sebagai "The City of Sport and Tourism", bisa lebih kentara dengan menggelar acara-acara berskala nasional dan internasional.
"Sekaligus promo pariwisata Kabupaten Bogor. Kalau ada event, perputaran uang juga akan terjadi di sini, semua elemen akan ikut merasakan. Potensi keindahan alam yang tersembunyi juga bisa dieksplorasi," tambah Rudy Susmanto.
Sementara itu, Ketua IOF Pengcab Bogor, Untung Purwadi di tempat yang sama mengungkapkan bahwa raker kali ini untuk membahas kegiatan yang akan dilakukan sepanjang 2022.
Jenderal bintang satu TNI itu berharap pandemi COVID-19 segera berakhir dan kegiatan dapat berjalan dengan lancar.
"Dalam raker ini kami evaluasi kegiatan selama 2021 dan proyeksi untuk 2022. Tahun lalu karena masih pandemi kami cuma bisa dua event saja. Kemudian tahun ini, kami inginkan full kegiatan, tapi kembali lagi, mudah-mudahan pandemi segera berakhir," lanjut Ketua IOF Pengcab Bogor.
Baca Juga: Kenali Jenis Suspensi Sepeda Motor Alam Bebas, dan Ini Tips Perawatannya
Berita Terkait
-
Komunitas ID42NER Taklukan Medan Off-Road Bumi Borneo
-
5 Rekomendasi Mobil 4x4 di Bawah Rp100 Juta, Siap Diajak Off-Road
-
Kado Natal dari Balik Jeruji: 138 Warga Binaan Lapas Cipinang Terima Remisi, 2 Orang Bisa Bebas
-
Dianggap Penuhi Kriteria, 15 Warga Binaan di Seluruh Indonesia Terima Remisi Natal
-
Taklukkan Tanjakan dan Bebatuan Cadas, IPONE Pastikan Mesin Tetap Aman
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Rp3 Juta Dapat Motor Bekas Apa? Ini 5 Opsi yang Bermesin Bandel dan Mudah Dirawat
-
Terkenal Bandel, 5 Motor Bekas Ini Ternyata Cuma Dijual Rp5 Jutaan
-
Siapkan Tabungan Mulai Sekarang! Ini 5 Rekomendasi Motor buat Mudik Nyaman di Lebaran 2026
-
4 Rekomendasi Motor Bebek Terbaik Harga Murah Under 7 Juta: Serba Bandel, Serba Irit!
-
5 Kekurangan Membeli Motor Bekas dan Tips Agar Tidak Salah Beli
-
7 Tips Memilih Motor Bekas untuk Anak Sekolah Anti Zonk: Biar Nggak Dapat Unit Rewel
-
Mending Karimun 'Kotak' atau BYD Atto 1? Sama-sama Hemat, Tapi Awas Jebakan Ini
-
Motor Matic Terbaik Yamaha Harga di Bawah Rp 20 Juta: Pilih Mio M3, Gear 125, atau Gear Hybrid?
-
Awas Cat Rusak! Jangan Cuci Motor saat Mesin Panas, Ini Solusi Gratis Biar Awet
-
Honda Mobilio vs Suzuki Ertiga Bekas Bikin Galau, Mending Mana?