Suara.com - Mercedes-Benz Axor Euro 4, model terbaru dari truk Daimler akan segera mengaspal di Indonesia. Demikian disampaikan PT Daimler Commercial Vehicles Indonesia (DCVI), atau dikenal sebagai Daimler Truck Indonesia.
Dikutip kantor berita Antara dari temu media bersama DCVI di Jakarta, produk disebutkan akan masuk di pasar nasional mulai paruh tahun ini.
"Kami akan meluncurkan truk Axor Euro 4 pada Juni 2022," jelas Faustina Tjandra, Head of Management and Marketing PT DCVI yang dikutip pada Rabu (13/4/2022).
Hadirnya produk Axor Euro 4 ini disebut Faustina Tjandra sebagai bentuk kesiapan perusahaan dalam menyambut standar emisi Euro 4 di Indonesia.
Sebagaimana diketahui, Pemerintah Indonesia melalui Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI No. P.20/MENLHK/SETJEN-KUM.1/3/2017 telah mewajibkan penggunaan mesin diesel berstandar Euro 4 mulai April 2022, guna menekan angka emisi gas buang di Indonesia yang disebabkan oleh penggunaan kendaraan bermotor.
Mercedes-Benz Axor Euro 4 yang dihadirkan PT DCVI menggunakan teknologi Selective Catalytic Reduction (SCR) yang dipadukan Diesel Exhaust Fluid (DEF).
SCR adalah sistem di luar mesin diesel (after-treatment system) yang memiliki fungsi untuk mereduksi kandungan nitrogen oksida (NOx) dari hasil pembakaran mesin diesel.
Selanjutnya, cairan DEF akan berubah menjadi amonia, yang bekerja memecah nitrogen oksida menjadi nitrogen, air dan karbon dioksida. Hasil akhirnya, yang nantinya emisi gas buang yang dihasilkan oleh mesin akan lebih baik.
Selain membawa truk ramah lingkungan, PT DCVI juga mempertimbangkan untuk membawa salah satu model bus listrik di Tanah Air.
Baca Juga: Kemenhub Gelar Mudik Gratis: 350 Bus Angkut Pemudik, Sepeda Motor Dikirim Pakai 34 Truk
Faustina Tjandra menyatakan bahwa prototipe dari bus ini akan diboyong kira-kira akhir 2022.
Dipaparkan pula bahwa permintaan global untuk moda transportasi umum bertenaga listrik cukup tinggi. Namun berbagai tantangan juga hadir.
"Mencakup soal infrastruktur, kendala baterai, (produksi) yang mengantre di manufaktur, daya angkut (kendaraan) yang lebih berat karena adanya baterai, daya listrik/voltase tinggi, hingga kesiapan manpower (tenaga kerja). Sekarang kami fokus ke preparation. Akhir tahun akan ada prototipe produk," jelas Faustina Tjandra.
Sedangkan President Director PT DCVI Jung-woo Park mengatakan pihaknya optimis membawa produk bus listrik dengan kualitas terbaik, dan fokus pada fitur keamanan yang canggih.
"Kami mempertimbangkan pentingnya sistem keamanan pada kendaraan, dengan kualitas produk yang baik," jelas Jung-woo Park.
Ia mengatakan Indonesia adalah pasar yang penting dan sangat potensial bagi industri otomotif. Tak terkecuali bagi perusahaan kendaraan komersial dan niaga.
Berita Terkait
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Vinfast Kenalkan Pesaing BYD M6 di GJAW 2025, Akan Segera Lahir dari Subang
-
Indonesia akan Ekspor Sarung Tangan Medis dengan Potensi Investasi Rp 200 Miliar
-
Hadapi Lawan Lintas Benua, Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Manfaatkan FIFA Series
-
Ledakan Peserta MLSC Jakarta, Sinyal Kuat Peningkatan Sepak Bola Putri Ibu Kota
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Vinfast Kenalkan Pesaing BYD M6 di GJAW 2025, Akan Segera Lahir dari Subang
-
Denza Perkuat Komitmen Hadirkan Kendaraan Listrik Premium di Indonesia
-
Chery Rilis Varian Termurah Tiggo 8 CSH, Harga Mulai Rp439 Jutaan
-
eMotor Sprinto Resmi Meluncur di GJAW 2025, Jarak Tempuh Tembus 110 Km
-
Bridgestone Tampil Perdana di GJAW 2025, Perkuat Komitmen pada Industri Otomotif Nasional
-
GJAW 2025 Diharapkan Dongkrak Penjualan Mobil di Akhir Tahun
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik Kecil Muat 4 Orang: Pas Buat Nongkrong Bareng
-
BAIC BJ30 Hybrid FWD 4x2 Tampil Perdana di GJAW 2025
-
BYD Perkuat Peran Strategis dalam Mendorong Pertumbuhan Industri Otomotif di GJAW 2025