Suara.com - Pekan lalu, Jumat (13/1/2023), Gemma Roura, perwakilan Formula E Operation (FEO) berkunjung dan meninjau langsung Sirkuit Internasional Formula E Jakarta (Jakarta International E-Prix Circuit atau JIEC) di kawasan Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara.
Dikutip kantor berita Antara dari pernyataan tertulis Jakpro, dalam kesempatan itu disebutkan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Provinsi DKI Jakarta, PT Jakarta Propertindo (Perseroda) tetap menjadi penyelenggara Jakarta E-Prix. Rencananya kejuaraan digelar 3-4 Juni 2023.
"Pihak FEO yang diwakili Gemma Roura menyatakan puas terhadap persiapan teknis maupun non teknis yang sedang dilakukan oleh Jakpro dalam kunjungan ke JIEC pada Jumat (13/1) lalu," jelas Syachrial Syarif, Vice President (VP) Corporate Secretary Jakarta Propertindo (Jakpro) dalam pernyataan di Jakarta, Senin (16/1/2023).
Dalam kunjungan itu, perwakilan FEO juga memastikan tahapan-tahapan persiapan Jakpro menjelang puncak pelaksanaan Formula E Jakarta sesuai dengan kalender balap musim ke-9 yang telah diunggah dalam laman resmi https://www.fiaformulae.com/en/races.
Setelah kunjungan, perwakilan FEO juga akan lebih intens lagi berkunjung ke Jakarta untuk berkoordinasi dengan tim penyelenggara lokal Formula E Jakarta pada 2023. Hal itu mengingat pelaksanaan balap mobil listrik satu-satunya di Indonesia itu akan berlangsung dalam beberapa bulan ke depan.
Seri pertama musim ke-9 Formula E 2023 telah diikuti 11 tim dan 22 pembalap dan selesai digelar di Meksiko pada Sabtu (14/1/2023) dini hari WIB.
Pembalap Avalanche Andretti, Jake Dennis berhasil memenangkan balapan. Sementara di tempat kedua ditempati Pascal Wehrlein (Tag Heuer Porsche) dan Lucas Di Grassi (Mahindra Racing) di posisi ketiga.
Selanjutnya, seri kedua balap mobil listrik internasional ini akan berlangsung di Diriyah, Arab Saudi, pada 27-28 Januari 2023.
Ketua Steering Committee (SC) Jakarta E-Prix 2022 Bambang Soesatyo memastikan Jakpro akan kembali bekerja sama dengan IMI DKI dan IMI Pusat dalam menghelat Formula E Jakarta pada Juni 2023.
Selain itu, bertepatan dengan pelantikan pengurus Ikatan Motor Indonesia (IMI) Provinsi DKI Jakarta periode 2021-2025 di Balai Kota, Bambang Soesatyo menegaskan perhelatan Formula E Jakarta akan sepenuhnya menggunakan dana kerja sama bisnis ke bisnis (B2B) bersama pihak swasta.
"Kami sepakat bahwa dana nanti yang dipakai untuk Formula E non-APBD harus sepenuhnya swasta dan sponsor," jelas Ketua Umum IMI ini.
Berita Terkait
-
Libur Nataru, Kunjungan ke Ancol Melonjak 30 Persen
-
Alarm Jakarta Tenggelam: Muhammadiyah Desak PAM Jaya Jadi 'PT' untuk Hentikan Sedot Air Tanah
-
Keuntungan PAM JAYA jika Berubah Status Perseroda, Salah Satunya Ini!
-
Ancol Rencanakan Reklamasi 65 Hektare, Pastikan Tak Gunakan Dana APBD
-
Lagi, OJK Cabut Izin BPR Syariah Gayo Perseroda yang Bangkrut
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
5 Rekomendasi Mobil MPV Bekas Pintu Geser Harga di Bawah 100 Juta: Ramah Lansia dan Anak
-
Terpopuler: Harta Yaqut Cholil Meroket Setara McLaren, 5 Mobil Bekas untuk Karyawan UMR
-
TMMIN Nilai Pasar Mobil Indonesia 2026 Belum Jelas
-
Tantangan Pajak Opsen Bayangi Pasar Sepeda Motor 2026
-
Toyota Indonesia: Tarif dan Biaya Logistik Tantangan di 2026
-
5 Mobil Keluarga Harga Rp50 Jutaan untuk Mudik Lebaran 2026
-
Sony dan Honda Pamer SUV Listrik Afeela di CES 2026: Desain Sporty, Bisa Main PS5
-
Penjualan Sepeda Motor di Luar Pulau Jawa Jadi Penyelamat Industri Otomotif Nasional
-
5 Motor Yamaha Paling Irit BBM, Cocok untuk Harian dan Dompet Aman
-
Korupsi Haji Bersama Gus Yaqut, Isi Garasi Gus Alex Cuma Ada Mobil MPV Murah dan Motor Sejuta Umat