Suara.com - PT Mobil Anak Bangsa (MAB) berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam membangun sebuah ekosistem kendaraan listrik di Indonesia. Karena itu, dalam perhelatan balap Formula E Jakarta 2023, bersama PT Jakarta Propertindo (Perseroda atau Jakpro) mengadakan kolaborasi.
Hasilnya adalah pengadaan shuttle menggunakan bus listrik milik MAB tipe MD12E BRT, MD8E Cross dan MD12E LE. Tujuannya menunjang kebutuhan mobilisasi penonton Formula E di area Taman Impian Jaya Ancol, dengan pengantaran di Artha Graha International E-Prix Circuit, Ancol.
Layanan ini tersedia pada 3–4 Juni 2023, di mana penonton dapat menikmati dan merasakan hasil karya anak bangsa, serta implementasi ekosistem kendaraan listrik secara langsung dan riil.
"Penggunaan kendaraan listrik sebagai shuttle bus di perhelatan Formula E ini salah satu aksi contoh penurunan emisi di sektor transportasi," kata Jaka Perwira Rahmansyah, GM Sales PT MAB.
Disebutkannya pula, kendaraan listrik yang memiliki efisiensi lebih tinggi membuat konsumsi energi yang diperlukan jauh lebih sedikit dibandingkan kendaraan konvensional.
"Emisi yang dihasilkan jauh lebih rendah dan berpotensi menjadi solusi dekarbonisasi yang efektif di sektor transportasi, terutama transportasi massal," lanjutnya.
Jaka Perwira mengatakan PT MAB akan terus mendukung PERPRES No.55 Tahun 2019 mengenai Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (BEV) di Indonesia.
"Bukti dukungan dan kontribusi MAB dalam perhelatan Formula E ini merupakan contoh nyata membangun ekosistem KBLBB di Indonesia, harapanya adalah hal ini akan menjadi inspirasi bagi seluruh pelaku kendaraan listrik maupun masyarakat Indonesia," tutupnya.
Baca Juga: Hankook iON Race Tire Bersiap Hadapi Cuaca Jakarta dalam Balapan Formula E Jakarta 2023
Berita Terkait
-
Terpilih Jadi Ketum Partai Gerakan Rakyat, Sahrin Hamid Mundur dari Komisaris Jakpro
-
MAB Gandeng Solarky untuk Kembangkan Ekosistem Kendaraan Listrik
-
Tak Hanya Bangun Fisik, Jakpro Kini Fokus 'Bangun Manusia' Demi Jakarta Kota Global
-
Jakpro Siapkan Kajian Teknis Perpanjangan Rute LRT Jakarta ke JIS dan PIK 2
-
Kehidupan Baru di Kampung Susun Bayam
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Terpopuler: Motor dan Mobil Bekas Kecil untuk Wanita, Prosedur Mengurus STNK Hilang
-
5 Motor Matic Pendek Anti Jinjit, Cocok untuk Wanita Bertubuh Mungil dan Butuh Sat-set
-
Usai Beli Motor Bekas, Simak Alur dan Syarat Mengurus Mutasi Keluar Kendaraan
-
5 Tipe Motor yang Tak Layak untuk Mudik Jarak Jauh Saat Lebaran
-
Belanja Aksesori Mobil Modern Kini Hadir di Otoproject Studio Jakarta
-
5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
-
Mulai Rp70 Jutaan, Ini 5 Mobil Bekas Teririt Mitsubishi Awet Cocok untuk Harian dan Jangka Panjang
-
Strategi Ekspansi DFSK Resmikan Dealer 3S Terbaru di Awal Tahun
-
7 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling yang Kuat Nanjak, Tangguh dan Irit
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Honda 100 Jutaan Kecil untuk Harian: Cari yang Kencang atau Irit?