Otomotif / Motor
Rabu, 14 Januari 2026 | 13:06 WIB
Ilustrasi Helm Bogo (Youtube)
Baca 10 detik
  • Helm Bogo kembali populer sebagai pendukung gaya berkendara motor skutik retro.

  • Terdapat opsi khusus hijabers dengan fitur ruang cepol agar tetap nyaman.

  • Harga helm Bogo berstandar SNI tersedia mulai dari Rp 100 ribuan saja.

Suara.com - Tren motor skutik retro seperti Scoopy, Fazio, hingga Genio membuat helm model Bogo kembali naik daun. Bukan sekadar pelindung kepala, helm ini kini menjadi fashion statement yang menunjang OOTD (Outfit of The Day) saat berkendara harian maupun touring.

Salah satu keunggulan utama helm Bogo Retro masa kini adalah kombinasi desain timeless dengan standar keamanan modern.

Mayoritas brand lokal kini sudah menyematkan label SNI (Standar Nasional Indonesia), material tahan bentur, hingga fitur kenyamanan yang tidak kalah dengan helm mahal.

Namun, dengan banyaknya pilihan di pasar, konsumen sering kali bingung memilih antara kualitas dan harga.

Padahal, dengan budget mulai Rp100 ribuan saja, Anda sudah bisa mendapatkan helm open face yang aman, busa empuk, dan tentunya stylish.

Jika Anda sedang mencari helm yang pas untuk gaya kalcer Anda, perhatikan daftar rekomendasi helm Bogo Retro terbaik berikut ini.

1. Niels (NJS): Spesialis Hijabers & Anti-Gerah

Helm Bogo Niels (Shopee)

Niels menjadi pilihan utama bagi pengendara wanita, khususnya pengguna hijab. Helm ini terkenal dengan fiturnya yang "Cepol Friendly", memberikan ruang lebih di bagian belakang agar tidak menekan kepala.

Fitur Unggulan: Material IBS High Grade (tahan bentur), inner busa tebal yang knockdown (bisa dilepas cuci), dan half visor Anti-UV yang membuat pipi tidak terlihat tembam.
Target Pengguna: Wanita berhijab atau pengendara yang mengutamakan sirkulasi udara.

Baca Juga: Harga Pangan Nasional Makin Murah Hari Ini, Bawang Merah hingga Beras Medium Ikut Turun

Kisaran Harga Niels:

  • Niels Bogo Retro Basic: Mulai Rp135.000. Pilihan tepat untuk penggunaan harian jarak dekat.
  • Niels Retrofino: Kisaran Rp210.000. Varian ini sudah dilengkapi inner smoke visor, ramah kacamata, dan mendukung instalasi Intercom.

2. Cargloss CFM: "Helm Sejuta Umat" yang Teruji

Cargloss CFM (Shopee)

Siapa yang tidak kenal Cargloss? Seri CFM sering disebut sebagai "helm sejuta umat" karena durabilitas dan kualitasnya yang sangat konsisten. Materialnya menggunakan 100% ABS Thermoplastic High Impact yang kokoh namun ringan.

  • Fitur Unggulan: Detail finishing cat yang rapi (anti kelupas), visor flat smoke anti silau, dan busa washable. Tersedia juga varian khusus hijab (Cargloss YRH) yang menjaga cepolan tetap rapi.
  • Target Pengguna: Pengendara yang mencari peace of mind (kualitas pasti) dan durabilitas jangka panjang.

Kisaran Harga Cargloss CFM:

  • Umumnya dijual dengan harga Rp250.000. Ini adalah investasi terbaik untuk helm yang bisa dipakai bertahun-tahun tanpa penurunan kualitas busa yang drastis.

3. R6 (RS6): Pilihan Warna Pastel & Estetik

R6 (RS6) [Shopee]

Jika Anda menyukai warna-warna pastel yang soft dan catchy, R6 adalah jawabannya. Helm ini mengusung tagline "Ride in Fashion" dengan desain shell anti pecah yang melindungi hingga bagian leher penuh (full leher), tidak "belang-belang".

Load More