Suara.com - Pesenam putra Indonesia Agus Prayoko berhasil meraih medali perunggu setelah menempati peringkat ketiga final senam artistik Asian Games 20118 kategori meja lompat di JIExpo Hall D, Kemayoran, Jakarta, Jumat (24/8/2018).
Keberhasilan Agus tersebut membuat Indonesia berhasil meraih medali pertama dalam cabang senam artistik.
Selain itu, raihan medali dari Agus Prayoko tersebut juga merupakan yang pertama dalam cabang senam bagi Indonesia sepanjang keikutsertaan pada ajang Asian Games. Atlet kelahiran 4 Mei 1989 itu meraih skor akhir rata-rata 14,125 dari dua kali percobaan dalam pertandingan final tersebut.
Pada percobaan pertama Agus meraih skor 14,225 sedangkan percobaan kedua meraih skor 14,025.
Sementara itu, medali emas diraih pesenam Hong Kong Wai Hung Shek setelah meraih skor 14,612 disusul pesenam Korea Selatan Hansol Kim yang meraih medali perak dengan skor 14,550.
Usai pertandingan, Agus menyatakan bahwa pada dirinya sempat grogi menghadapi laga final tersebut.
"Awalnya deg-degan, yang penting mikir selesai, tidak mikir lagi medali tidak mikir saya," ucap Agus.
Agus juga menyatakan bahwa keberhasilannya meraih medali sudah sesuai ekspetasi.
"Kalau menurut saya sih Insya Allah sesuai sama pelatih juga. Insya Allah cukup puas," ungkap Agus.
Baca Juga: Terungkap! Idrus Mundur dari Menteri Sosial karena Desakan Golkar
Sebelumnya pada SEA Games 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia, Agus berhasil menyabet medali perak juga dalam kategori meja lompat dengan meraih skor akhir 14,350.
Indonesia juga akan bertanding pada final kategori lantai (floor exercise) melalui pesenam putri Rifda Irfanaluthfi di tempat sama pada Jumat malam. (Antara)
Berita Terkait
-
Juarai All Around Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025, Angelina Melnikova Sempat Ingin Pensiun
-
CAS Tolak Banding Federasi Senam Israel Terkait Kejuaraan Dunia di Jakarta
-
Indonesia Tutup Pintu untuk Atlet Israel, Siap Berperang Hadapi Gugatan!
-
Erick Thohir: Indonesia akan Hadapi Gugatan Israel soal Atlet Dilarang di Kejuaraan Senam 2025
-
Indonesia Larang Atlet Israel Tampil di Kejuaraan Dunia, Ini Alasannya!
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Rivan Nurmulki Ungkap Niat Pensiun dari Timnas Voli Indonesia usai SEA Games 2025
-
Kirim 6 Atlet MMA Terbaik, Pertacami Bidik Dua Emas di SEA Games 2025
-
Susunan Pebalap Moto2 musim 2026: Ada Rider dari Magetan Mario Aji
-
Resmi! Daftar 22 Atlet Renang Indonesia yang Akan Berjuang di SEA Games 2025
-
Rekap Hasil Australia Open 2025: 9 Wakil Indonesia Berhasil Melaju ke Perempat Final
-
Hasil Tenis ITF M15: Rifqi Fitriadi Melaju ke Perempat Final ITF M15 Kuala Lumpur
-
Lengkap Sudah! Ini Susunan pembalap MotoGP 2026, Diogo Moreira Debut di Kelas Utama
-
Indonesia Raih 5 Medali di World Boccia Cup 2025, Gischa Zayana Tampil Gemilang
-
Revans Sukses! Putri KW Lolos Perempat Final Australian Open 2025
-
Alwi Farhan Mantap ke Perempat Final Australian Open 2025 Usai Tumbangkan Wakil India