Suara.com - Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung gagal mengatasi perlawanan Ratchanok Intanon di babak pertama Malaysia Open 2019, Rabu (3/4) malam.
Bertanding di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Gregoria menyerah dua game langsung dari juara dunia 2013 tersebut, dengan skor 12-21 dan 16-21.
Kekalahan ini memperburuk rekor pertemuan Gregoria melawan ratu bulutangkis Thailand itu. Di tiga pertemuan sebelumnya Gregoria tak pernah menang atas Intanon.
Di awal game pertama, Gregoria sempat unggul 6-5 setelah mencatatkan dua poin beruntun. Namun, setelah itu Intanon tampil dominan hingga menyudahi laga dengan skor mudah 12-21.
Pada game kedua, Gregoria sempat sedikit memberikan perlawanan. Pebulutangkis ranking 15 dunia ini sempat beberapa kali menyamakan skor hingga kedudukan 16-16.
Namun, Intanon yang di atas kertas masih satu level lebih tinggi dari Gregoria, sukses membukukan lima poin beruntun hingga menyudahi laga dengan skor 21-16.
Hasil ini membuat wakil tunggal putri Indonesia di Malaysia Open 2019 tak bersisa lagi.
Beberapa jam sebelumnya, tunggal putri Indonesia lainnya, Fitriani, juga harus terhenti lebih cepat di babak pertama Malaysia Open 2019 usai kalah dari Sung Ji Hyun (Korsel), 15-21 dan 15-21.
Tag
Berita Terkait
-
Runner Up Kumamoto Masters 2025: Gregoria Mariska Tunjung Tetap Bersyukur
-
Thalita Ramadhani Tak Menyangka Bisa Juara IIC 2025, Jadi Modal Berharga Hadapi Scottish Open
-
Perjuangan Maksimal Gregoria Mariska Meski Gagal Juara Kumamoto Masters 2025
-
Final Ketiga Beruntun, BL Gaungkan Nama Gregoria "Kumamoto" Mariska Tunjung
-
Bangkit dari Cedera, Jorji Melaju ke Final Kumamoto Masters 2025!
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Rivan Nurmulki Ungkap Niat Pensiun dari Timnas Voli Indonesia usai SEA Games 2025
-
Kirim 6 Atlet MMA Terbaik, Pertacami Bidik Dua Emas di SEA Games 2025
-
Susunan Pebalap Moto2 musim 2026: Ada Rider dari Magetan Mario Aji
-
Resmi! Daftar 22 Atlet Renang Indonesia yang Akan Berjuang di SEA Games 2025
-
Rekap Hasil Australia Open 2025: 9 Wakil Indonesia Berhasil Melaju ke Perempat Final
-
Hasil Tenis ITF M15: Rifqi Fitriadi Melaju ke Perempat Final ITF M15 Kuala Lumpur
-
Lengkap Sudah! Ini Susunan pembalap MotoGP 2026, Diogo Moreira Debut di Kelas Utama
-
Indonesia Raih 5 Medali di World Boccia Cup 2025, Gischa Zayana Tampil Gemilang
-
Revans Sukses! Putri KW Lolos Perempat Final Australian Open 2025
-
Alwi Farhan Mantap ke Perempat Final Australian Open 2025 Usai Tumbangkan Wakil India