Suara.com - Pebulutangkis spesialis ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan enggan memikirkan peluang jaura di Indonesia Open 2019. Menurut pebulutangkis 25 tahun itu, kans menggondol trofi pada edisi kali ini terbilang tipis.
Praveen Jordan yang kini berpasangan dengan Melati Daeva Oktavianti digadang-gadang sebagai penerus tongkat estafet sektor ganda campuran yang ditinggalkan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.
Namun, sejak dipasangkan awal 2018 lalu, performa Praveen/Melati belum menghasilkan gelar juara. Capaian terbaik keduanya adalah menjadi runner-up di empat turnamen yakni India Open (2018,2019), Australia Open 2019 dan New Zealand Open 2019.
Praveen sendiri mengaku sangat ingin merengkuh gelar juara di Indonesia Open 2019. Namun melihat kondisi dan peta kekuatan saat ini, kesempatan juara masih jauh panggang dari pada api, alias cukup kecil.
Salah satu alasan sulitnya wakil-wakil Merah Putih menjuarai berbagai turnamen adalah keberadaan duo wakil China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong dan Wang Yilyu/Huang Dongping.
Kedua pasangan itu saat ini masing-masing menduduki peringkat satu dan dua dunia. Khusus Zheng/Huang, mereka telah memenangkan banyak gelar bergengsi termasuk All England Open 2019.
"Kalau juara bukan kami tak sanggup, namun untuk sekarang belum. Karena ada dua jagoan China ini," ujar Praveen saat ditemui di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, beberapa waktu lalu.
Praveen/Melati sendiri tercatat belum pernah menang menghadapi duo China yang yang berturut-turut bakal menjadi unggulan pertama dan kedua di Indonesia Open 2019.
Rekor pertemuan pasangan peringkat tujuh dunia itu dengan Zheng/Huang adalah kalah 0-5. Begitu pun dengan Wang/Huang, keduanya juga lima kali kalah tanpa pernah memetik kemenangan.
Baca Juga: Jumpa di KTT G20, Donald Trump dan Shinzo Abe Bicarakan Otomotif
"Target juara mungkin tahun depan. Tahun ini sih belum meskipun dalam pertandingan tak ada yang tak mungkin," pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum, Turis Bisa Rasakan Sensasi Jadi Pebalap
-
Naomi Osaka Curhat Sulitnya Jadi Petenis Profesional Sekaligus Ibu
-
Ranking BWF Ganda Putra 2026: Indonesia dan Malaysia Dominasi Top 20
-
Ranking BWF Tunggal Putri 2026: Indonesia Masih Bertumpu pada Putri Kusuma Wardani
-
Ranking BWF Januari 2026: Jonatan Christie Bertahan di 4 Besar Dunia, Satu Wakil Indonesia di Top 10
-
Satria Muda Cuci Gudang? Mario Davidson Resmi Dilepas Jelang Tip-off IBL 2026
-
Butuh Penembak Jitu, Pacific Caesar Surabaya Datangkan Veteran Kroasia Dino Butorac Jelang IBL 2026
-
Kondisi Stabil, Anthony Joshua Lanjutkan Pemulihan di Rumah setelah Insiden Tragis
-
Anthony Joshua Diperbolehkan Tinggalkan Rumah Sakit usai Kecelakaan Mengerikan
-
Lampaui Ranah Lapangan Hijau, Brand Sportswear Jepang Kolaborasi dengan VVUP di Jakarta