Suara.com - Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) resmi memundurkan jadwal Kejuaraan Dunia Bulutangkis dari Agustus ke 29 November hingga 5 Desember 2021.
Keputusan yang telah disepakati oleh Federasi Bulutangkis Spanyol (FESEBA) itu merupakan imbas dari ditundanya Olimpiade 2020 Tokyo ke tahun 2021.
Olimpiade 2020 seharusnya berlangsung pada 24 Juli hingga 9 Agustus tahun ini. Namun mundur ke 23 Juli hingga 8 Agustus 2021 akibat pandemi Covid-19.
Dalam kondisi normal, Kejuaraan Dunia Bulutangkis tak pernah digelar saat berlangsungnya Olimpiade. Pandemi Covid-19 membuat tahun 2021 jadi pengecualian.
Presiden BWF Poul-Erik Hoyer menyebut perubahan jadwal Kejuaraan Dunia 2021 adalah langkah yang tepat.
Keputusan itu memungkinkan pebulutangkis untuk memiliki fokus yang jelas antara Olimpiade dan Kejuaraan Dunia.
"BWF dan Federasi Bulutangkis Spanyol yakin bahwa kejuaraan yang dijadwalkan ulang ini akan sukses," kata Hoyer dilansir laman resmi BWF, Jumat (1/5/2020).
"Langkah ini memungkinkan kompetisi bulutangkis Olimpiade dan Kejuaraan Dunia dilakukan dengan keadilan yang sama bagi semua orang," tambahnya.
Presiden FESEBA, David Cabello mengaku senang BWF dan pihaknya memiliki kesepakatan terkait perubahan jadwal Kejuaraan Dunia 2021.
Baca Juga: Kompetisi Terhenti, Wasit Cantik Rusia Banting Setir Jadi Perawat
"Kami puas bahwa dengan memindahkan kejuaraan ke akhir tahun akan memungkinkan kami untuk memberikan turnamen terbaik," tandasnya.
Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021 akan berlangsung di Huelva, Spanyol, tepatnya di Carolina Marin Stadium—nama venue diambil dari tunggal putri Spanyol peraih tiga medali emas Kejuaraan Dunia.
Berita Terkait
-
Empat Multievent Ini Jadi Prioritas KOI untuk 2021
-
Hobi Caci Maki, Pelatih AS Diskors 8 Tahun
-
Begini Nasib Samsung Galaxy S20 Plus Edisi Khusus Olimpiade 2020
-
Puncak Covid-19 Diprediksi Mei, PBSI Sambut Baik Piala Thomas-Uber Diundur
-
Perdana Menteri Jepang: Tidak Mungkin Gelar Olimpiade di Tengah Pandemi
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Rekap Hasil Australia Open 2025: 7 Wakil Indonesia Berhasil Melaju ke Semifinal
-
Derrick Michael Dipastikan Perkuat Indonesia di SEA Games 2025, Target Raih Medali
-
Dua Ganda Putra Bersua, Indonesia Pastikan Satu Tempat di Final Australia Open 2025
-
PERBASI Resmi Lantik 9 DPD, Budisatrio Tekankan Pentingnya Kompetisi Berjenjang
-
Ditikung Chou Tien Chen di Australian Open, Alwi Farhan Target Bangkit di SEA Games 2025
-
Ana/Trias Melesat ke Semifinal Australian Open 2025, Ganda Jepang Dibuat Tak Berkutik
-
Rachel/Febi Jinakkan Apri/Fadia, Amankan Tiket Semifinal Australian Open 2025
-
Rivan Nurmulki Ungkap Niat Pensiun dari Timnas Voli Indonesia usai SEA Games 2025
-
Kirim 6 Atlet MMA Terbaik, Pertacami Bidik Dua Emas di SEA Games 2025
-
Susunan Pebalap Moto2 musim 2026: Ada Rider dari Magetan Mario Aji