Suara.com - Kecelakaan 'horor' terjadi di Moto2 Austria 2020 yang berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (16/8/2020).
Saking luar biasa fatalnya, kecelakaan yang melibatkan pebalap Indonesia, Andi 'Gilang' Farid Izdihar, Edgar Pons, Enea Bastianini dan Hafizh Syahrin itu sampai memaksa balapan dihentikan sementara atau red flag.
Kecelakaan bermula saat Bastianini mengalami highside usai tikungan pertama lap keempat. Rider Italia itu terjatuh di mana motornya masih berada di tengah lintasan.
Bastianini memang berhasil menghindar dari gilasan motor para pebalap lain. Namun, beberapa rider, khususnya Hafizh Syahrin tak kuasa menghindari motor Bastianini.
Akibatnya amat fatal, motor Syahrin menghantam kuda besi milik Bastianini dengan sangat keras. Motor keduanya hancur seketika.
Syahrin sempat tergeletak di atas lintasan usai tabrakan itu. Beruntung dia masih bisa sadar dan selamat.
Pembalap Indonesia Andi Gilang juga terlibat dalam kecelakaan. Sama seperti Syahrin, dia ingin menghindari motor Bastianini.
Sementara pebalap Federal Oil Gresini Edgar Pons turut jadi korban dari kecelakaan parah itu. Dia terlihat mengalami cedera pada tangannya.
Meskipun kecelakaan itu terlihat begitu horor dan brutal, pihak MotoGP memastikan semua pebalap selamat.
Baca Juga: Kaget KTM Makin Moncer, Pembalap Aprilia Merasa Sedang Naik Motor Moto2
Syahrin yang merupakan eks rider MotoGP itu, merupakan rider yang paling lama mendapat perawatan di atas trek.
Dia kemudian dibawa ke ruang medis untuk mendapat pertolongan lebih lanjut.
Balapan sendiri untuk sementara dihentikan dan akan dimulai dari lap ke-13. Starting grid akan menyesuaikan posisi pebalap pada lap ketiga.
Sementara untuk Bastianini, Syahrin, Andi Gilang, dan Edgar Pons, keempatnya dipastikan tidak akan melanjutkan balapan.
Berita Terkait
-
Susunan Pebalap Moto2 musim 2026: Ada Rider dari Magetan Mario Aji
-
Usai Catat Rekor, Pebalap Asal Magetan Bertekad Lebih Baik di Moto2 2026
-
Dimeriahkan Pemenang 35 Etape Tour de France, Hong Kong Cyclothon Siap Bergulir Akhir November
-
39 Atlet Indonesia Ikuti Islamic Solidarity Games 2025 di Arab Saudi, Ada Balap Unta
-
Teaser Beredar, Realme GT 8 Pro Aston Martin F1 Limited Edition Siap Rilis
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Jadwal Final Australian Open 2025: Peluang Indonesia Sabet 4 Gelar!
-
Rekap Hasil Australia Open 2025: 7 Wakil Indonesia Berhasil Melaju ke Semifinal
-
Derrick Michael Dipastikan Perkuat Indonesia di SEA Games 2025, Target Raih Medali
-
Dua Ganda Putra Bersua, Indonesia Pastikan Satu Tempat di Final Australia Open 2025
-
PERBASI Resmi Lantik 9 DPD, Budisatrio Tekankan Pentingnya Kompetisi Berjenjang
-
Ditikung Chou Tien Chen di Australian Open, Alwi Farhan Target Bangkit di SEA Games 2025
-
Ana/Trias Melesat ke Semifinal Australian Open 2025, Ganda Jepang Dibuat Tak Berkutik
-
Rachel/Febi Jinakkan Apri/Fadia, Amankan Tiket Semifinal Australian Open 2025
-
Rivan Nurmulki Ungkap Niat Pensiun dari Timnas Voli Indonesia usai SEA Games 2025
-
Kirim 6 Atlet MMA Terbaik, Pertacami Bidik Dua Emas di SEA Games 2025