Suara.com - Legenda tinju kelas berat, Mike Tyson dianggap masih bisa bersaing di level tertinggi. Hal itu dikatakan pelatih kawakan, Rafael Cordero.
Kondisi fisik dan mental Mike Tyson, yang sebentar lagi bakal kembali naik ring pada November, diklaim mengalami kemajuan signifikan.
Eks petinju berjuluk Leher Beton itu dikabarkan melahap porsi latihan besar jelang duel menghadapi Roy Jones Jr dalam ajang eksibisi November nanti.
Mantan juara dunia kelas berat tak terbantahkan itu disebut Cordero tengah berlatih dalam intensitas tinggi yakni enam sampai delapan jam perhari.
"Mike sebenarnya lebih baik daripada dia beberapa dekade yang lalu ketika dia adalah juara kelas berat dunia," kata Rafael Cordero dikutip dari TMZ, Selasa (22/9/2020).
"Jadi kami bertanya, dapatkah dia melawan Tyson Fury, Anthony Joshua, dan Deontay Wilder?" tambahnya.
Cordero meyakini Mike Tyson kemungkinan masih mampu untuk bersaing di level tinggi bersama Tyson Fury atau Deontay Wilder dalam perebutan gelar juara dunia.
Fury dan Wilder adalah dua petinju top yang kekinian masih aktif bertarung. Pertarungan antar keduanya pada Februari menjadi salah satu duel paling menyita perhatian publik.
"Aku yakin Mike bisa melakukannya. Jika dia menaruh pikirannya, dia ingin memperebutkan sabuk suatu hari nanti, mengapa tidak? Siapa bilang itu tidak mungkin dilakukan?" kata Cordero.
Baca Juga: Kembalikan Kekuatan Pukulan, Mike Tyson Konsumsi Daging Bison
"Dia berjuang setiap hari di gym dan saya percaya yang terbaik masih akan datang. Mengapa tidak? Jika suatu hari dia ingin membuktikan, dia menguji tekniknya, mengapa tidak [berjuang] untuk sabuk?"
Berita Terkait
-
Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Incar Deontay Wilder Usai Lepas Sabuk WBO
-
Ip Man 3: Donnie Yen Berhadapan dengan Tyson yang Buas, Tayang Malam Ini di Indosiar
-
Kisah Satu Keluarga di Makassar Tewas Dibantai Saat Laga Mike Tyson
-
Kekayaan Mike Tyson: Kalah Lawan Jake Paul tapi Tetap Dapat Rp317 Miliar
-
Pertandingan Tinju Mike Tyson Vs Jake Paul Siapa yang Menang?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP