Suara.com - Pemain NBA All-Star 2020 Trae Young dan Jamal Murray, pemain terpilih pada putaran pertama NBA Draft 2016 ditunjuk sebagai staf penasihat Wilson yang salah satu tugasnya melakukan uji permainan dan memberikan masukan terkait bola baru yang akan digunakan pada kompetisi bola basket NBA musim 2021-2022.
“Staf penasihat Wilson merupakan suatu peran yang sangat cocok dengan saya,” kata Young dalam keterangan resmi dari Wilson dan NBA seperti dimuat Antara, Selasa (22/6/2021).
“Saya telah menggunakan bola basket mereka sejak kecil – mulai dari bermain di driveway hingga bermain di perguruan tinggi. Saya sangat senang melihat Wilson kembali ada di pertandingan NBA, dan saya juga bangga bisa menyuarakan tentang bagaimana mereka hadir baik di dalam maupun di luar lapangan,” kata pemain Atlanta Hawks itu.
Young dan Murray bergabung dengan anggota staf penasihat bola basket Wilson, yang daftarnya terus bertambah, termasuk Liz Cambage, peraih gelar WNBA All-Star tiga kali, bintang FIBA 3x3 Dušan Bulut dan Migna Touré, pelatih bidang keterampilan ternama Chris Brickley, dan tastemaker Beija Velez.
Bola resmi NBA, Wilson akan memulai debutnya di lapangan dalam acara “Microsoft Surface NBA Draft Combine 2021”, 21-27 Juni waktu setempat. Bola hanya dapat dibeli di Wilson.com di AS sejak 29 Juli, bersamaan dengan NBA Draft 2021, yang dipersembahkan oleh State Farm. Produk Wilson berlisensi NBA lain akan tersedia melalui mitra ritel utama secara global termasuk NBAStore.com, Amazon, dan lain-lain sepanjang musim panas.
Sebelumnya Wilson Sporting Goods Co. dalam kemitraannya dengan NBA, menunjukkan bola resmi terbaru liga sebelum ulang tahun ke-75 kompetisi terbesar di Amerika Serikat itu. Acara ini menunjukkan kemitraan multi-tahun serta menyambut kembali produsen bola basket resmi pertama NBA, Wilson, dalam pertandingan NBA.
Wilson, bola resmi untuk pertandingan NBA, terbuat dari konfigurasi delapan panel, spesifikasi performa dan menggunakan materi kulit yang sama seperti bola yang saat ini digunakan di NBA. Selama setahun terakhir, NBA dan National Basketball Players Association (NBPA) bekerja sama dengan Wilson untuk mengembangkan dan meresmikan bola baru melalui sesi evaluasi tim. Bola baru itu menampilkan logo ikonik NBA dan Wilson dengan full grain pebbling, dengan logo Wilson tercetak di atas garis hitam.
“Wilson sangat antusias untuk membangun sejarah dan warisan kami dengan NBA untuk mengembangkan permainan bola basket di panggung global. Setelah mengumumkan kemitraan dengan WNBA dan BAL, kami akan terus membangun masa depan olahraga ini untuk menjangkau penggemar, pelatih, dan pemain di semua tingkat di seluruh dunia,” kata General Manager, Wilson Team Sports, Kevin Murphy.
“Kemitraan kami dengan Wilson terjalin pada waktu sangat tepat saat kami menyambut perayaan ulang tahun ke-75 kami. Sebagai bola pertandingan resmi NBA untuk 37 musim pertama liga, Wilson kembali membangun sejarah bersama kami dan melihat ke depan menuju pertumbuhan liga yang berkelanjutan,” kata President Global Partnerships NBA Salvatore LaRocca.
Baca Juga: Final NBA: Devin Booker Ngamuk, Suns Bekuk Clippers di Gim Pertama
Berita Terkait
-
Film Biopik Kobe Bryant Tengah Digarap, Soroti Awal Karier sang Legenda NBA
-
Mantan Bintang NBA Gilbert Arenas Terlibat Kasus Judi, Didakwa Tiga Tuduhan Berat
-
Link Streaming NBA dan Tips Agar Tidak Kena Spam Iklan
-
ENHYPEN x NBA! Dunia Basket dan K-Pop Jadi Kolaborasi Panas 2025
-
NBA All-Star Weekend 2025! Tak Ada Lagi Barat vs Timur, Siapa Juaranya?
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
- 5 Promo Asus ROG Xbox Ally yang Tidak Boleh Dilewatkan Para Gamer
Pilihan
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
Terkini
-
Marquez vs Rossi: Gelar Seimbang, Era Baru Telah Tiba! Siapa Raja MotoGP Sesungguhnya?
-
Campus League Diluncurkan, Futsal Jadi Cabor Perdana yang Dipertandingkan
-
MotoGP Mandalika Diproyeksi Bawa Dampak Ekonomi Rp4,8 Triliun
-
Timnas Basket Indonesia Pangkas Skuad: 6 Pemain Dicoret!
-
KOI akan Sanksi Atlet Bulu Tangkis yang Terbukti Terlibat Pengaturan Skor
-
IMI: MotoGP Mandalika 2025 Bawa Dampak Nyata Bagi UMKM dan Sport Tourism
-
7 Pebulu Tangkis Indonesia Diduga Terlibat Pengaturan Skor: PBSI Belum Tahu, PB Djarum Akui
-
Valentino Rossi Jumpa Ketua Umum PSSI di Jakarta, untuk Apa?
-
ITDC Klaim Tiket MotoGP Mandalika 2025 Terjual 87 Persen
-
Antusiasme Penonton IHR Cup II 2025 Payakumbuh: Pecahkan Rekor, Tembus 50 Ribu Pengunjung