Suara.com - Pebulutangkis spesialis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, mengaku sangat antusias jelang tampil di Olimpiade perdananya di Tokyo pada Juli hingga Agustus 2021 mendatang.
Ginting lolos ke Olimpiade Tokyo bersama Jonatan Christie. Bagi kedua pemain, ini adalah Olimpiade level senior perdana yang mereka cicipi.
Tunggal putra 24 tahun itu merasa gembira bisa menjadi sedikit atlet yang berkesempatan mencicipi ajang olahraga paling prestisius di dunia.
Bisa tampil saja, lanjut Anthony, sudah menyenangkan, apalagi nantinya bisa membawa pulang medali bagi Indonesia.
“Akan lebih berarti jika saya memenangkan medali, terutama emas," kata Anthony Sinisuka Ginting sebagaimana dikutip dari laman resmi BWF.
Anthony dan seluruh wakil Indonesia proyeksi Olimpiade Tokyo tengah menjalani persiapan di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur.
Mereka direncanakan bakal bertolak ke Kumamoto, Jepang pada 8 Juli mendatang untuk melakukan persiapan terakhir sebelum tampil di Olimpiade Tokyo.
Olimpiade Tokyo yang sempat tertunda setahun akibat pandemi Covid-19, direncanakan berlangsung pada 23 Juli hingga 8 Agustus mendatang.
Baca Juga: Dari Cabor Angkat Besi, Ini Dia Atlet Transgender Pertama yang akan Tampil di Olimpiade
Berita Terkait
-
Top 5 Sport: Sanjung Marc Marquez, Lorenzo Ingin Rossi Kembali Jajal Ducati
-
Liverpool Tak Izinkan Mohamed Salah Perkuat Mesir di Olimpiade Tokyo
-
KOI Yakin Jepang Bisa Gelar Olimpiade dengan Aman
-
Top 5 Sport: Pisah dengan Bima Perkasa, David Singleton Gabung Prawira Bandung
-
Kevin Durant dan James Harden Dikabarkan Perkuat Tim Olimpiade AS
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Rekap Hasil Australia Open 2025: 7 Wakil Indonesia Berhasil Melaju ke Semifinal
-
Derrick Michael Dipastikan Perkuat Indonesia di SEA Games 2025, Target Raih Medali
-
Dua Ganda Putra Bersua, Indonesia Pastikan Satu Tempat di Final Australia Open 2025
-
PERBASI Resmi Lantik 9 DPD, Budisatrio Tekankan Pentingnya Kompetisi Berjenjang
-
Ditikung Chou Tien Chen di Australian Open, Alwi Farhan Target Bangkit di SEA Games 2025
-
Ana/Trias Melesat ke Semifinal Australian Open 2025, Ganda Jepang Dibuat Tak Berkutik
-
Rachel/Febi Jinakkan Apri/Fadia, Amankan Tiket Semifinal Australian Open 2025
-
Rivan Nurmulki Ungkap Niat Pensiun dari Timnas Voli Indonesia usai SEA Games 2025
-
Kirim 6 Atlet MMA Terbaik, Pertacami Bidik Dua Emas di SEA Games 2025
-
Susunan Pebalap Moto2 musim 2026: Ada Rider dari Magetan Mario Aji