Kemudian pada sektor ganda putri hadir Ashwini Ponnappa (32)/N. Sikki Reddy (28). Selain itu, terdaftar nama Rutaparna Panda yang berusia 22 tahun.
Sedangkan pada sektor ganda campuran ada sejumlah nama seperti pasangan peringkat 19 dunia, Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa yang sebelumnya juga bisa diandalkan di sektor ganda putra dan putri.
Lalu pemain spesialis ganda lainnya juga bisa menjadi alternatif pada sektor campuran seperti Dhruv Kapila, Arjun M.R, Rutaparna Panda, dan N. Sikki Reddy yang bisa saling berpasangan pada ganda campuran.
Kepungan bintang di Grup A
India bakal mengawali Piala Sudirman dengan berada di Grup A bersama unggulan pertama sekaligus juara bertahan China dan Thailand yang hadir dengan deretan pemain bintang, serta tuan rumah Finlandia.
China memiliki berbagai opsi pada Piala Sudirman dengan membawa 20 pemain mereka ke Finlandia. Pada sektor tunggal putra, meski tanpa Chen Long, Negeri Tirai Bambu masih memiliki Shi Yu Qi, Lu Guang Zu, Li Shi Feng.
Pada sektor tunggal putri, China juga diperkuat peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 sekaligus pemain terbaik kedua dunia, Chen Yufei.
Sementara itu pada sektor ganda campuran ada pasangan Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping yang juga meraih emas di Olimpiade Tokyo.
Mereka akan hadir bersama pemain ganda kuat lainnya seperti Chen Qing Chen, Jia Yi Fan, Du Yue, Liu Cheng, He Ji Ting, Tan Qiang dan Zhou Hao Dong.
Baca Juga: Piala Sudirman: Tim Bulu Tangkis Indonesia Jalani Latihan Perdana di Finlandia
China pun turut memboyong pemain muda seperti Wang Zhi Yi (tunggal putri) dan Feng Yan Zhe (ganda) yang akan merasakan kompetisi besar di tingkat senior.
Sementara Thailand akan hadir tanpa tunggal putri andalan mereka Ratchanok Intanon yang masih berduka lantaran sang ibunda meninggal dunia.
Namun dilansir laman BWF, Negeri Gajah Putih masih memiliki kekuatan dengan adanya Pornpawee Chochuwong dan Busanan Ongbamrungphan.
Thailand juga memiliki perpaduan yang baik antara pemain muda dan pengalaman. Mereka bisa mengandalkan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (ganda campuran) dan Rawinda Prajongjai/Jongkolphan Kititharakul (ganda putri).
Pemain muda potensial juga bakal hadir seperti Benyapa Aimsaard yang masih berusia 19 tahun, Phittayaporn Chaiwan (20) dan juara dunia junior tiga kali Kunlavut Vitidsarn (20).
Thailand belum mendapatkan hasil yang signifikan pada sektor ganda putra akhir-akhir ini. Mereka akan berharap pada pemain seperti Supak Jomkoh, Kedren Kittinupong, Tanupat Viriangkura, dan Natthapat Trinkajee.
Berita Terkait
-
Sinopsis De De Pyaar De 2, Film Terbaru Ajay Devgan dan Rakul Preet Singh
-
Sinopsis Jassi Weds Jassi, Film India Genre Komedi Dibintangi Ranvir Shorey
-
Sinopsis Jatadhara, Film Horor Terbaru Sudheer Babu dan Sonakshi Sinha
-
Sinopsis The Girlfriend, Film India Romantis Terbaru Rashmika Mandanna
-
Mengapa Maharani 4 Wajib Tonton? Kombinasi Akting Memukau dan Cerita Politik yang Sangat Relevan
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
Terkini
-
Revans Sukses! Putri KW Lolos Perempat Final Australian Open 2025
-
Alwi Farhan Mantap ke Perempat Final Australian Open 2025 Usai Tumbangkan Wakil India
-
Rekor Baru Stephen Curry: Lewati Carter, Incar Kevin Garnett di Daftar Skor Sepanjang Masa NBA
-
Fabio Quartararo Masih Buta Soal Performa Mesin V4 Yamaha M1 2026
-
Masih Ada BWF World Tour Finals, Jonatan Christie: Pikirannya Harus Direfresh Dulu
-
Tersingkir dari Australia Open 2025, Jonatan Christie Akui Main Jelek dan Tak Berkembang
-
Francesco Bagnaia Dapat Feeling Positif di Valencia, Meski Hasil Musim 2025 Mengecewakan
-
Australian Open 2025: Jonatan Christie Tumbang, 11 Wakil Indonesia Lolos ke 16 Besar
-
332 Tim Ramaikan Biokul Padel Tourney 2025
-
Bulu Tangkis Dapat Dukungan Maksimal di POPNAS 2025: Persaingan Pelajar dari 38 Provinsi Memanas