Suara.com - Pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah / Serena Kani lolos dari persaingan babak pertama BWF World Championship 2021 melalui kemenangan atas pasangan asal Irlandia, Paul Reynolds / Rachael Darragh di Huelva, Spanyol, Senin (13/12/2021) WIB.
Satu-satunya wakil Merah Putih di BWF World Championship tahun ini tersebut menang tanpa hambatan dua gim langsung; 21-14, 21-16 lewat pertandingan berdurasi 37 menit yang berlangsung di lapangan pertama.
Pasangan ganda campuran peringkat ke-97 itu langsung tancap gas di gim pembuka dan mencetak keunggulan telak 6-0 atas Paul / Rachael.
Tak ada kendala berarti bagi ganda campuran yang bernaung di klub PB Djarum itu untuk mengemas keunggulan dari pasangan peringkat ke-94 tersebut.
Lagi-lagi Dejan / Serena mendahului perolehan skor dengan 6-0 di awal gim kedua, membuat keduanya bermain semakin mantap untuk segera menyudahi perlawanan Paul / Rachael pada pertemuan perdana mereka hari ini.
Namun, laga menjadi ketat saat Paul / Rachael mengejar ketertinggalan dan memperkecil selisih skor dengan mencetak lima poin berturut-turut hingga menjadi 12-11.
Enggan tertekan lebih lama, Dejan / Serena pun merapikan permainan mereka lebih solid dan rapi. Mereka sukses membalas dengan menciptakan tujuh poin secara beruntun dan meninggalkan lawan mereka menjadi 19-11.
Paul / Rachael masih sempat melawan dan kembali mencetak poin beruntun sebanyak empat kali untuk mengejar skor menjadi 20-16.
Dengan Dejan / Serena yang sudah berada di match point, mereka hanya kurang selangkah untuk memastikan lolos ke babak 32 besar. Paul / Rachael pun tak punya kesempatan untuk mengejar dan terpaksa menyudahi permainan mereka hari ini.
Baca Juga: Mobil Digasak Maling, Anthony Ginting Minta Bantuan ke Warganet
Selanjutnya di babak kedua, Dejan / Serena akan bertemu ganda campuran asal Jerman, Mark Lamsfuss / Isabel Lohau yang merupakan unggulan ke-11 turnamen.
Pertandingan di babak 32 besar BWF World Championship yang sudah memasuk edisi ke-26 ini akan menjadi pertemuan perdana antara Dejan / Serena kontra Lamsfuss / Lohau.
Berita Terkait
-
Guwahati Masters 2025: Indonesia Resmi Kirim 18 Wakil, Ajang Pembuktian Pemain Pelapis
-
Dejan/Bernadine Melejit di India, Sang Juara Ungkap Banyak PR Meski Berprestasi
-
Syed Modi International 2025: Panggung Gelar S300 Perdana Dejan/Bernadine
-
Final Syed Modi International 2025: Indonesia Punya Wakil, Peluang Gelar?
-
Peluang Emas! Dua Wakil Muda Indonesia Berebut Tiket Final Syed Modi International 2025
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP